Diperbaharui pada Sabtu, 12 September 2020 | 17:17

Huawei MateBook X dan MateBook 14, Duo Laptop Super Tipis

MateBook X dan MateBook 14

Huawei meluncurkan 2 laptop baru pada ajang Huawei Developer Conference 2020 melalui live streaming Youtube resminya. Laptop terbaru yang dinamakan MateBook X dan MateBook 14 tersebut dilabeli dengan jargon ‘ultra slim dan light’. 

Desain kedua laptop ini memiliki ukuran yang sangat kecil. Bahkan lebih kecil dari ukuran kertas A4, dengan ketebalan yang tipisnya hanya 4mm dan berat 1kg, menjadikan kedua laptop ini ultra slim dan light.

Memiliki laptop tipis dan ringan, memang selalu diinginkan oleh semua orang. Selain ringan di bawa, laptop berukuran kecil juga tidak memakan tempat penyimpanan. Namun, spesifikasi pada laptop harus tetap dipertimbangkan sebelum membelinya. Lantas, Apakah Huawei MateBook X dan MateBook 14 ini layak untuk dibeli?  

Huawei MateBook X

Spesifikasi Huawei MateBook X

MateBook X menawarkan layar dan bezel tipis, dengan rasio screen hingga 90 persen yang hampir menyentuh body laptop. Resolusi layar berukuran 13 inci ini adalah 3000 x 2000 piksel. MateBook X dilengkapi dengan teknologi touchscreen serta multitouch yang mendukung gerakan seperti finger gesture screenshot, yang dapat me-screenshot layar hanya dengan menggeseknya dengan 3 jari.

Laptop ini didukung CPU Intel Generasi ke-10 i7-10510U, dengan prosesor Intel Core i5 atau Core i7 generasi ke-10 dan RAM 16 GB, dan WiFi-6. Dalam hal konektivitas, MateBook X memiliki jack headphone 3,5 mm, dan sepasang port USB-C, yang salah satunya dapat digunakan untuk mengisi daya laptop.

Huawei MateBook X mengusung baterai 42Wh. Huawei mengklaim bahwa MateBook X ini mampu memutar video playback Full HD selama 9 jam, dengan sekali pengisian daya saja. MateBook X akan hadir dengan Windows 10 Home, dan empat varian warna yaitu, silver, green, blue dan red.

Huawei MateBook 14

Spesifikasi Huawei MateBook 14

Dalam live streming tersebut, Huawei juga meluncurkan MateBook 14 dengan layar 1440p. Laptop dengan layar 14 inci ini dipersenjatai oleh prosesor yang mumpuni. Berbeda hal nya dengan MateBook X, ukuran laptop ini sedikit lebih tebal (15,9mm), dan lebih berat (1,49 kg).

Dan jika Huawei Matebook X tersedia dalam empat varian warna, MateBook 14 ini hanya tersedia dalam satu warna saja, yaitu abu abu. Terlepas dari hal tersebut, laptop ini dimaksimalkan dengan CPU AMD Ryzen 4800H dengan grafis terintegrasi, RAM 16 GB, dan SSD 512 GB. Huawei mengklaim, baterai 56Wh-nya mampu memutar video 1080p terus menerus selama 10 jam.

Harga MateBook X dan MateBook 14

Huawei mengatakan bahwa MateBook X akan diluncurkan dalam 2 varian, yaitu varian i7 dengan banderol harga € 1799 atau sekitar Rp 32 jutaan, dan varian i5 yang dijual seharga € 1599 atau sekitar Rp 28 jutaan.

Sedangkan MateBook 14 akan dijual dengan 3 varian, dengan banderol harga mulai dari € 849 atau sekitar Rp 15 jutaan (Ryzen 5 4600H / 8 GG / 256 GB), varian kedua seharga € 949 atau sekitar Rp 16 jutaan (Ryzen 5 4600H /16 GB / 512 GB), dan varian ketiga yang dihargai € 1049, atau sekitar Rp 18 jutaan (Ryzen 7 4800H / 16 GB / 512 GB). 

Seperti MateBook X, MateBook 14 juga akan mulai dijual pada Oktober mendatang.

Like us!
Syahya Rembulan

Contributor

148 Posts