Diperbaharui pada Kamis, 17 September 2015 | 13:23

Samsung Buat Tablet Windows 10, Harganya Diperkirakan Rp7,2 Jutaan

Dalam ajang IFA 2015 kemarin, Samsung memberikan sedikit bocoran akan menyiapkan sebuah tablet layar lebar bernama Galaxy View. Dalam keterangannya, tablet dengan kode SM-T760 ini akan menggunakan layar TFT LCD berukuran 18,4 inci dengan resolusi Full HD 1920 x 1080 pixels.

Layar ini kemungkinan akan disokong prosesor Exynos 7580 Octa-core 1,6 GHz. Prosesor ini akan disokong pula dengan RAM 2GB dan memori internal 32GB. Menariknya, terpasang pula kamera utama 8MP dan kamera depan 2MP. Tablet Samsung ini kabarnya akan menggunakan OS Android 5.1 Lollipop dan baterai 5700 mAh.

Di pertengahan bulan ini, rumor baru mengenai tablet layar lebar Samsung kembali muncul. Namun, kali ini bukanlah sebuah tablet Android melainkan tablet Windows. Dalam rumor tersebut tampak sebuah perangkat dengan kode SM-W700 tengah dipersiapkan. Tablet ini kabarnya merupakan tablet dengan OS Windows 10 dengan spesifikasi kelas tinggi.

Dihadirkannya perangkat dengan Windows 10 bukanlah hal yang mengejutkan. Pasalnya, semenjak OS Microsoft ini diperkenalkan, Samsung terus memantau sistem operasi ini. Maka kabar kehadiran Galaxy View dalam IFA 2015 kemarin dianggap sebagai pengalihan isu semata.

Baca juga: Tips Mudah dan Singkat Maksimalkan Samsung Galaxy S5

Dalam bocoran lainnya, tablet windows Samsung ni akan mengusung layar 12 inci dengan resolusi Quad HD atau resolusi 4K. Samsung juga dikabarkan akan mengusung chipset Intel Core M 14nm dan RAM 4GB untuk memberikan peforma maksimal. Untuk desain, kabarnya tablet ini akan hadir dengan desain ultraslim dengan tebal hanya 6,2 mm dan berat 600 gram. Ada kemungkinan, Samsung akan menghadiran pen stylus dan keyboard dock pada varian ini.

Melihat spesifikasi yang ditawarkan, tablet SM-W700 ini sengaja dipersiapkan untuk mengimbangi iPad Pro. Apalagai harga yang ditawarkan produk ini diperkirakan berada di kelas USD 400-500 saja.

 

Baca juga artikel

ChatOn Sepi Peminat, Samsung Luncurkan Socializer Messenger

Ini Skor AnTuTu Samsung Galaxy S7 dengan Chipset Snapdragon 820

Rumor: Kamera 20MP Samsung Galaxy S7 Dilengkapi Dual Camera Setup

Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts