Diperbaharui pada Kamis, 8 Agustus 2019 | 16:24

OPPO K3, Sejam Ludes di Lazada!

oppo k3

Dipasarkan secara flash sale hari ini, 8 Agustus 2019 mulai pukul 12.30 WIB, di situs Lazada.co.id. Sejara mengejutkan, hp OPPO terbaru OPPO K3 ludes habis terjual 37 menit kemudian pada pukul 13.07. Lazada, melalui akun media sosialnya mengumumkan bahwa perangkat hp OPPO K3 terbaru telah habis dipesan.

Pihak OPPO melalui Aryo Meidianto, selaku PR Manager OPPO Indonesia menyatakan “OPPO memasarkan K3 dengan unit yang sangat terbatas melalui Lazada.co.id. Perangkat Ini merupakan perangkat spesial edisi daring yang hanya dijual di Indonesia, India, Thailand, dan Vietnam. Semenjak dibuka pada pukul 12.30 kurang dari 1 menit kita sudah menembus pemesanan ribuan unit. Ini merupakan prestasi baru untuk perangkat OPPO yang dijual secara daring".

Sebagai informasi, OPPO K3 hadir dalam konfigurasi RAM/ROM 6 GB + 64 GB dan membawa sederet keunggulan hasil kombinasi teknologi inovatif dan tampilan yang lebih stylish. Keunggulan yang diberikan antara lain, OLED Panoramic Full Screen 6,5 inci beresolusi 2340 x 1080, kemudian pemindai sidik jari atau finger print sensor bawah layar yang bekerja 28,5% lebih cepat dari versi sebelumnya.

Selain itu, hp murah spesifikasi dewa ini juga dibekali dengan prosesor High End Qualcomm Snapdragon 710. Sistem fotografinya dibekali dengan teknologi kamera depan tersembunyi atau  rising-camera seperti pada OPPO F11 Pro. Selanjutnya yang tak kalah menarik adalah keberadaan sistem pengisian daya cepat VOOC Flash Charge 3.0.

jual oppo k3 di lazada

Seperti sudah dijelaskan melalui informasi di atas, performa OPPO K3 dilengkapi dengan RAM 6GB LPDDR 4x, dan kapasitas penyimpanan internal 64GB USF2.1. Untuk memenuhi kebutuhan daya pengguna, OPPO K3 dibekali baterai sebesar 3.765 mAh yang didukung pengisian daya cepat VOOC Flash Charge 3.0.

VOOC 3.0 sendiri memungkinkan konsumen untuk mengisi daya lebih cepat 25% dari VOOC generasi sebelumnya. VOOC Flash Charge 3.0 juga memiliki teknologi pengaturan suhu yang memungkinkan perangkat untuk tetap dapat digunakan ketika pengisian daya berlangsung.

Kriteria Spesifikasi
Nama Produk K3 RAM 6GB ROM 64GB
Kategori HP Smartphone
Brand OPPO
OS Android
RAM 6 GB
Tipe Memori Eksternal No
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 1.7 GHz
Dimensi 161.2 x 76 x 9.4 mm
Berat 191 g
Material Glass front (Gorilla Glass 5), plastic back, plastic frame
Ukuran Layar 6.5 inch
Screen Resolution 2340 x 1080 Pixel
Technology AMOLED on-cell
Resolusi Kamera Belakang 16 MP
Kapasitas Baterai 3765 mAh
OS Version 9
Detail Prosesor Snapdragon 710
GPU Adreno 616
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

OPPO K3 dijual secara Falsh Sale dengan harga khusus Rp3.599.000,-. Bagi 500 konsumen pertama yang berhasil melakukan pembelian saat flash-sale, OPPO akan memberikan hadiah tambahan berupa IEM Sennheiser CX213 senilai Rp299.000,-. OPPO juga memberikan kartu perdana Smartfren Bosku dengan gratis kuota 360 GB selama satu tahun.OPPO memberikan pilihan dua varian warna pada K3, Jade Black dan Pearl White.

Like us!
Imam Ali

Content Writer

1665 Posts

Berbekal photography dan multimedia desain membuka jalan ke perusahaan konsultan cekindo.com. Awali karir jurnalistik di Majalah Chip Foto Video. Ketertarikan pada teknologi dan gadget berkembang ke Majalah Chip dan Chip.co.id, mulai dari review gadget dan peripheral PC, berlanjut ke Tabloid Sinyal dan SinyalMagz. Hobi otomotif memberi kesempatan bekerja di Agency mengawal konten otomotif. Di Pricebook, membuat beragam artikel terkait news, ulasan dan review serta info pasar yang berbasis SEO.