Diperbaharui pada Rabu, 25 Mei 2016 | 11:58

Update Twitter Baru, Bebaskan Foto, Video Dari Batas 140 Karakter

Baru–baru ini Twitter mengumumkan sejumlah pembaharuan signifikan yang akan memungkinkan pengguna mengekspresikan diri mereka dengan 140 karakter, lebih cepat, lebih mudah dan lebih ekspresif.

Pasalnya dalam pembaharuan besar–besaran kali ini, Twitter akan menerapkan kebijakan baru, dimana semua jenis konten seperti foto, Gif, Video dan username tidak akan memakan batas 140 karakter.  Artinya semua lampiran media tidak akan dihitung sehingga pengguna Twitter bisa memberikan keterangan atau tweet lebih panjang dan lengkap.

Selain lampiran media, nantinya saat membalas tweet, nama akun yang dituju juga tidak akan dihitung dalam 140 karakter. Tweet yang dimulai dengan nama akun akan masuk ke timeline dan dapat dibaca semua followers pengguna tersebut. Pengguna juga akan dapat melakukan retweet dan quote twitter mereka sendiri. Jadi, pengguna Twitter sudah tidak perlu lagi menggunakan karakter “@”, yang saat ini digunakan menyiarkan tweet dengan lebih luas.

“Salah satu prioritas Twitter tahun ini adalah mengoptimalkan dan menjadikannya platform yang lebih sederhana. Kamu tetap pada konsep, bahwa Twitter adalah apa yang terjadi saat ini. Yang penting bagi kami adalah keringkasan, kecepatan dan percakapan yang hidup di Twitter – menjadikannya sebagai platform pilihan bagi banyak orang untuk mengekspresikan diri ke khalayak luas. ” Kata Jack Dorsey, CEO dan CO-Founder Twitter dalam keterangan tertulisnya.

Selama 10 tahun terakhir ini, Twitter telah berbenah cukup banyak. Mengandalkan batasan 140 karakter sederhana untuk bertukar pesan menjadi sebuah tempat untuk mengekspresikan diri secara kreatif dengan foto, video, dan lain – lain. Selain perubahan tersebut, media sosial ini juga berkomitmen untuk melakukan perubahan yang lebih menyeluruh sehingga membuat penggunaan yang sudah ada menjadi lebih mudah dan agar semua orang bisa mengekspresikan diri.

Awalnya memang sempat berhembus kabar bahwa batasan 140 karakter akan dihapus. Namun, kabar ini terbantahkan dengan hadirnya update terbaru Twitter kali ini.

Update ini akan tersedia dalam beberapa bulan kedepan baik untuk Twitter iOS maupun Android hingga versi Twitter lainnya. kita tunggu saja.

Baca juga artikel:
Fitur Connect di Twitter Permudah Temukan Teman Baru
Pengaduan ke Twitter Untuk Tweet Bermasalah Kini lebih Cepat Ditanggapi
Update Twitter Terbaru Hadirkan Message Button Untuk Share Tweets Secara Private
Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts