Diperbaharui pada Selasa, 25 Agustus 2015 | 21:48

Xiaomi Siapkan Mi 4c untuk Temani Mi 4i di Pasar

Xiaomi Mi 4c

Baru-baru ini Xiaomi memang tengah disorot setelah sukses merilis Xiaomi Redmi Note 2 dan MIUI 7. Namun ternyata tidak hanya itu yang dipersiapkan Xiaomi untuk bersaing di semester ke dua tahun 2015 ini. Xiaomi dikabarkan menyiapkan sebuah smartphone baru bernama Xiaomi Mi 4c yang muncul di situs TENAA Cina.

Sesuai namanya, Ponsel ini merupakan generasi pengembangan dari Xiaomi Mi 4. Menariknya, ponsel ini dibekali spesifikasi yang cukup gahar. Xiaomi bahkan disebut – sebut memasang mesin dengan peforma yang mengimbangi LG G4.

Berdasarkan gambar yang tampak dalam situs TENAA, Xiaomi Mi 4c menghadirkan desain yang mirip Xiaomi Mi 4i. Xiaomi mengusung bodi kotak dengan sudut melengkung  yang khas ponsel kelas menengah. Xiaomi juga tampak masih menggunakan bodi plastik. Walaupun demikian, desain ini dianggap masih pas dan cocok untuk digunakan sehari – hari.

Baca juga: Xiaomi Mi 5 akan Tampil Garang Dengan Snapdragon 820 dan RAM 4GB

Xiaomi Mi 4c dikabarkan menggunakan layar berukuran 5 inci dengan teknologi IPS dan resolusi Full HD 1920 x 1080 pixels. Layar ini diklaim mampu menampilkan tampilan yang lebih tajam dan detail dibanding seri sebelumnya. Xiaomi juga membenamkan fitur anti gores pada layar agar semakin terlindungi dan nampak mewah.

Menengok bagian dapur pacu, Xiaomi Mi 4c ini akan mengusung mesin yang powerfull. Hal ini bisa terlihat dari penggunaan chipset Qualcomm Snapdragon 808 dengan prosesor hexa core. Kinerja prosesor ini akan semakin cepat dan responsive dengan sokongan RAM 2 GB dan pengolah grafis Adreno 418. Untuk sistem operasinya diperkirakan Xiaomi Mi 4c akan menggunakan OS Android terbaru 5.1 Lollipop dengan MIUI 7.

Untuk menyimpan data penting di smartphone, Xiaomi memasang memori internal 16 GB. Kabarnya tak ada slot Micro SD dalam ponsel Android 4G ini. Xiaomi Mi 4c akan menggunakan kamera utama 13MP dual Tone LED. Sedangkan untuk kamera depan terpasang kamera 5MP.

Sayangnya, hingga saat ini belum ada info resmi dari Xiaomi mengenai kapan dirilisnya ponsel ini. Tampaknya kamu harus bersabar.  

 

Baca juga artikel

Xiaomi Segarkan Varian Redmi dengan Redmi 2 Prime

Rumor: Peluncuran Xiaomi Mi5 Mundur ke November 2015

Pilih Mana, Xiaomi Redmi 2 atau Polytron ZAP 5

Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts