Diperbaharui pada Senin, 27 November 2017 | 14:00

Google Files Go, Aplikasi untuk Berbagi File Antar Perangkat Android

Image via ThemeFoxx

Salah satu problem yang terdapat pada hp Android kelas budget adalah kapasitas penyimpanan yang minim. Hal ini tentu saja mengharuskan kamu mengekspansi kapasitas memori melalui penggunaan microSD. Sedangkan kamu yang menggunakan hp tanpa dukungan eksternal memori harus pintar memanajemen file agar tidak kehabisan memori.

Melihat kebutuhan tersebut, Google memberikan solusi melalui kehadiran aplikasi Files Go. Aplikasi Google Files Go merupakan aplikasi yang memungkinkan kamu melakukan manajemen file dan berbagi file secara instan ke sesama pengguna hp Android.

Memiliki tampilan ala aplikasi file manager lainnya, Google Files Go hadir dengan fitur Storage yang berisikan informasi mengenai ketersediaan kapasitas memori pada hp yang kamu gunakan. Menariknya, fitur ini dilengkapi dengan opsi delete cache dan media yang didapatkan dari aplikasi-aplikasi tertentu. Dengan demikian, kamu pun bisa memanfaatkan fitur tersebut untuk menambah kapasitas memori internal.

Masih dalam fitur yang sama, aplikasi Google Files Go juga disertai dengan opsi untuk menghapus aplikasi yang jarang kamu gunakan. Disini, kamu bisa melihat statistik penggunaan aplikasi pada hp dan menghapus aplikasi yang jarang ataupun tidak pernah diakses. Tak lupa, ada pula tambahan opsi untuk menghapus gambar duplikat atau spam.

Jika pada fitur Storage memungkinkan kamu melakukan manajemen file, kamu bisa melihat tab selanjutnya bernama Files. Fitur pada aplikasi Google Files Go ini berikan file yang dikategorikan berdasarkan jenisnya, seperti gambar, audio ataupun video. Melirik ke bagian bawahnya, kamu pun bisa melihat opsi untuk mengirimkan file diatas tanpa koneksi internet dengan kecepatan transfer yang tinggi.

Fitur berbagi file pada aplikasi Google Files Go ini menggunakan konektivitas Bluetooth dengan cara kerja yang hampir mirip dengan AirDrop pada perangkat iOS. Disini, kamu hanya tinggal menentukan pengguna hp Android lain yang ingin dikirimkan file, lalu meminta penerima tersebut untuk mengakses aplikasi Google Files Go dan tap tombol Receive.

Kemampuan berbagi file melalui fitur Bluetooh sejatinya sudah ada sejak lama dan bukanlah fitur baru untuk pengguna hp. Akan tetapi, aplikasi Google Files Go membuat proses pengiriman file melalui Bluetooth menjadi lebih simple, dimana kamu bisa menggunakan satu aplikasi yang turut berperan sebagai file manager.

Sayangnya, aplikasi Google Files Go saat ini masih bersatatus beta dan belum bisa dipakai oleh publik secara luas.

 
Baca juga artikel:

5 Aplikasi Alternatif Keren Buat Gantikan ES File Explorer

9 File Manager Terbaik untuk Android

Cara Mudah Transfer File dari Hp ke Laptop Pakai Bluetooth

Like us!
Ardiansyah Hana

Contributor

787 Posts