Diperbaharui pada Selasa, 2 Mei 2017 | 11:46

Update Google Translate Indonesia Hadirkan Teknologi yang Lebih Akurat

Di era teknologi informasi ini, kian banyak berita baru yang bisa dinikmati di jagat maya. Tidak hanya berita dengan bahasa lokal saja, berbagai berita dari negara lain juga dapat dengan mudah diakses hanya menggunakan internet. Sayangnya, bagi sebagian orang memahami bahasa negara lain terkadang menyusahkan.

Untungnya saat ini sudah ada berbagai aplikasi penerjemah bahasa seperti Google Translate yang siap membantu. Menyadari pengguna internet Indonesia yang cukup aktif menggunakan Google Translate, Google pun menghadirkan update Google Translate Indonesia dengan teknologi yang lebih akurat. Teknologi ini bernama teknologi Neural Machine Translation (NMT) yang pertama kali diperkenalkan Google pada November 2016 lalu.

Macduff Hughes selaku Engineering Director Google Translate mengungkapkan bahwa Indonesia adalah salah satu negara dengan pengguna Google Translate paling aktif di dunia, maka kami (Google) sangat senang bisa meluncurkan teknologi NMT ini untuk Bahasa Indonesia. Neural Machine Translation akan membantu memberikan hasil terjemahan yang lebih baik dan lebih natural.

Teknologi NMT sendiri dirancang dengan Artificial Intelligence terbaru untuk menerjemahkan kalimat sehingga lebih akurat, lebih manusiawi dan mudah dipahami. Teknologi ini akan memiliki kemampuan menerjemahkan kalimat secara keseluruhan, bukan lagi menerjemahkan berdasarkan kata per kata. Teknologi dalam update Google Translate ini juga mampu memahami konteks kalimat secara lebih luas untuk menampilkan hasil terjemahan paling relevan dan paling sesuai dengan bahasa percakapan atau bahasa sehari-hari namun dalam tata bahasa yang tepat.

Saat ini teknologi NMT sudah tersedia pada Google Translate Indonesia untuk menerjemahkan dalam bahasa Inggris ke bahasa Indonesia dan sebaliknya. Bahasa Indonesia kian melengkapi bahasa lain seperti bahasa India dan bahasa Jepang yang telah didukung oleh teknologi terbaru Google Translate. Pengguna pun bisa menerjemahkan berbagai bahasa dengan lebih mudah. Update Google Translate ini sudah dapat dinikmati pada Google Translate via Android dan iOS.

Dalam update Google Translate sebelumnya terdapat beberapa fitur terkini, salah satunya yakni Fitur Tap to Translate. Fitur ini akan memudahkan pengguna untuk bisa menerjemahkan teks dari aplikasi lain seperti WhatsApp atau Path. Dengan fitur baru Tap to translate, pengguna hanya perlu meng-copy teks, entah itu isi pesan, lirik lagu dan lain sebagainya. Nantinya, akan muncul ikon Google Translate dan pengguna bisa langsung menerjemahkan teks tersebut.

Jika ingin membalas pesan dalam bahasa asing tersebut, kamu tinggal menuliskan kata versi kamu pada fitur ini dan akan langsung diterjemahkan ke bahasa asing yang kamu pilih. Kamu tinggal menggunakan fasilitas copy yang tersedia untuk memindahkannya pada aplikasi pesan instan.

Fitur Tap To Translate tersedia dalam 103 bahasa dan bisa digunakan secara offline. Sementara untuk pengguna Google Translate di perangkat iOS, kamu bisa menerjemahkan 51 bahasa secara offline dengan ukuran paket bahasa unduhan yang lebih kecil.

Selain tap to translate, pembaharuan lain yang hadir di Google Translate adalah hadirnya fitur terjemahan instan lewat kamera atau (wordlens) yang mampu menerjemahkan bahasa Mandarin. Menariknya, fitur ini juga sudah bisa dinikmati secara offline.

Baca juga artikel:
Update Google Translate Bisa Dipakai di WhatsApp dan Path
Google Voice Search Sudah Support Bahasa Indonesia Sepenuhnya
Tahukah Kamu? Google Now Voice Search Dibekali Fitur MultiBahasa
Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts