Diperbaharui pada Senin, 23 November 2020 | 18:17

Update Terbaru Game Animal Crossing: Pocket Camp Tawarkan Fitur AR

Animal Crosing: Pocket CampFoto: Google Play

Setelah ditunggu-tunggu, akhirnya Nintendo memperbarui salah satu game andalannya, Animal Crossing: Pocket Camp, dengan dibekali fitur baru Augmented Reality atau AR.

Animal Crossing merupakan salah satu game besutan Nintendo yang paling populer, maka dari itu, tidak heran jika perusahaan game ternama ini selalu memberikan pembaruan untuk meningkatkan pengalaman yang lebih banyak lagi bagi penggunanya.

Nintendo memberikan peningkatan besar dengan menambahkan fitur AR yang bisa mensimulasikan karakter dan furniture pada game, dengan tampilan 3D. Fitur ini tersedia untuk para pengguna Android maupun iOS.

Fitur AR pada iOS dinamakan ARKit, sedangkan pada Android bernama ARCore. Keduanya memiliki efek portal virtual berbasis AR Cabin, yang sudah teruji dengan benar.

Animal Crosing: Pocket CampFoto: Next Reality

Dengan adanya AR Cabin ini, pemain bisa merasakan penjelajahan virtual dari rumah. Selain itu, fitur ini juga mampu menghadirkan delapan karekter game kedalam ruangan virtualmu. Fitur tersebut dapat ditemukan di tombol “Action” di pojok kanan bawah layar beranda game.

Selain itu, Augmented Reality Camera ini juga memungkinkan pengguna menempatkan karakter dan furnitur dari game di dunia nyata dan memotretnya.

Sayangnya, dengan adanya pembaruan tersebut, maka ada sedikit peningkatan juga pada persyaratan sistem game. Untuk para pengguna iPhone misalnya, harus memiliki setidaknya iOS 11. Sementara itu, para pengguna Android, setidaknya harus menjalankan Android 5 dengan minimal RAM 1,5 GB. Bagaimana, mau langsung coba?

Like us!
Syahya Rembulan

Contributor

148 Posts