Diperbaharui pada Senin, 21 Juni 2021 | 15:25

Begini Cara Menang Saat Teman AFK di Mobile Legend

Apa itu afk?
Bagi kamu yang sering main game online secara multiplayer di perangkat Android atau iOS, terutama Mobile Legends: Bang Bang, pasti pernah mendengar istilah AFK. Ya, istilah ini diberikan kepada pemain yang tiba-tiba keluar dari game di tengah permainan.

Pemain yang AFK sendiri sangat menyebalkan, karena hal ini membuat komposisi tim menjadi berantakan dan sulit menang melawan musuh mengingat game multiplayer membuthkan kerjasama tim yang baik.

Tapi, bila kamu sudah lumrah mendengar kata AFK, tahukah sebenarnya arti AFK? Lalu bagaimana mengatasinya ketika ada pemain yang AFK? Bagi kamu yang belum tahu. Berikut ini akan kami bahas secara lengkap.

Arti AFK

afk adalah
Sebenarnya kata AFK sudah bukan barang baru lagi mengingat kata ini sudah cukup lama digunakan di dunia perinternetan. AFK adalah singkatan dari "Away From Keyboard". Ya, Keyboard, perangkat yang lebih banyak dipakai di PC.

Dulu, istilah AFK biasanya lebih banyak dipakai ketika seseorang sedang chatting, online di sosmed, internetan. Seperti diartikan dalam bahasa Indonesia, "Away From Keyboard" artinya adalah "Jauh Dari Keyboard".

Maksud dari AFK adalah kamu harus menjauh dari keyboard dan komputer karena suatu alasan sehingga aktivitas online di internet menjadi terhenti. Setelah itu, main kemari, istilah AFK mulai banyak dipakai di dunia game online, terutama Counter Strike dan Dota.

Lucunya, sekarang istilah ini makin melebar karena juga dipakai dalam dunia game online mobile yang notabene tidak memerlukan keyboard fisik. Di game Mobile Legends, AFK sudah sangat lumrah digunakan. 

Pantaskah Istilah AFK Dipakai di Game Mobile?

afk
Bila membahas ini sebenarnya bisa menimbulkan perdebatan sendiri karena rasanya kita sudah terlalu sering menggunakan istilah AFK ketika main game mobile, terutama Mobile Legends.

Walaupun dirasa janggal, karena di perangkat mobile, bila kita main Mobile Legends, sesungguhnya controller sudah ada di dalam layar dan itu pun lebih mirip controller konsol dibanding tombol keyboard.

Kalaupun harus diganti, berarti istilahnya menjadi AFP, atau "Away From Phone". Bisa juga menjadi AFS yang kepanjangannya "Away From Smartphone". Tapi, apakah mudah merubah kebiasaan yang sudah cukup lama dilakukan? Rasanya sulit.

Solusinya, menurut kami itu semua terserah kamu, apakah ingin tetap memakai kata AFK atau diganti dengan istilah sendiri. Yang penting main tetap asyik dan kita bisa mendapat kesenangan dari sana.

Solusi dari Pemain yang AFK

Tidak bisa dipungkiri, bila ada pemain yang AFK di tengah permainan adalah hal yang menyebalkan. Tapi bukan berarti kita bisa langsung menyerah, ibarat perang, terus hajar sampai titik darah penghabisan. Bahkan ada kondisi yang membuat kita justru menjadi menang.

Nah, jika ada pemain yang AFK, kamu bisa melakukan hal ini:

1. Jangan Memaksa Menyerang Jika Kalah Jumlah

Salah satu kesalahan utama ketika bermain game multiplayer adalah terlalu individual. Jika ada rekan satu tim yang AFK, seperti di game Mobile Legends, usahakan untuk jangan jauh dari teman.

Jika kamu kalah jumlah, mundur dulu agar kamu tidak terlalu sering mati.

2. Jangan Jungling Sendirian

Masih berhubungan dengan cara yang pertama. Ada baiknya kamu melakukan jungling secara bersama-sama. Sebab di momen ketika ada teman yang AFK, musuh akan berusaha untuk cepat menyerang agar cepat menang.

Bahkan, di saat ini kita bisa mengeroyok musuh yang sedang sendirian. Bermain di jungle sendiri bisa dikatakan sebagai cara aman agar tidak terlibat war yang tidak seimbang.

3. Incar dulu Tower atau Turret Musuh

Cara ini cocok dipakai jika kamu sering bermain Mobile Legends, AOV, dan game sejenisnya. Dengan turret yang lebih sedikit, tentu kenyamanan musuh ketika menyerang akan berkurang.

Jangan Lakukan Kebiasaan AFK

Jika kamu merasa tidak suka jika ada teman satu tim yang AFK, maka sebaiknya jangan lakukan itu juga kepada tim kamu jika sedang dalam permainan. Bermainlah yang sportif, dan berusahalah. Selamat bermain!

Like us!
Imam Ali

Content Writer

1665 Posts

Berbekal photography dan multimedia desain membuka jalan ke perusahaan konsultan cekindo.com. Awali karir jurnalistik di Majalah Chip Foto Video. Ketertarikan pada teknologi dan gadget berkembang ke Majalah Chip dan Chip.co.id, mulai dari review gadget dan peripheral PC, berlanjut ke Tabloid Sinyal dan SinyalMagz. Hobi otomotif memberi kesempatan bekerja di Agency mengawal konten otomotif. Di Pricebook, membuat beragam artikel terkait news, ulasan dan review serta info pasar yang berbasis SEO.