Diperbaharui pada Rabu, 15 Juni 2016 | 17:57

8 Pengalaman Baru Menggunakan Aplikasi iMessage

Beberapa waktu lalu, Apple mengumumkan iOS 10. Di sistem operasi tersebut, ada beberapa aplikasi yang mendapatkan pembaharuan, salah satunya iMessage.

Berbeda dengan generasi sebelumnya, aplikasi iMessage kini memberikan pengalaman baru pada pengguna. Nah, apa saja fitur baru yang dihadirkan Apple pada aplikasi pesan instan ini?

Akses Kamera dan Foto

Fitur baru pertama yang ditambahkan Apple pada iMessaage adalah dukungan akses kamera dan foto. Saat kamu mengetik pesan dan swipe ke atas, kamu akan membuka kamera untuk dipakai menangkap gambar dan langsung mengirimkannya. Sementara jika kamu swipe ke sisi kiri, maka galeri foto akan terbuka.

Emoji dan Tap-to-replace

Di iOS 10, Apple meningkatkan kemampuan Emoji pada keyboard. Pada sistem operasi ini, bentuk Emoji akan lebih besar 3 kali lipat dari sebelumnya serta dinilai memiliki penampilan lebih bagus. Selanjutnya, ada pula fitur tap-to-replace yang memungkinkan pengguna memiliki emoji yang sesuai dengan kata yang diketik.

Rich Links

Di iMessage iOS 10, kamu pun bisa mengirimkan URL sebuah website yang mampu menghasilkan preview secara langsung. Lebih bagus lagi, kamu yang mengirimkan link YouTube bisa langsung memutarnya lewat iMessage.

Tulisan Tangan

Fitur lainnya, kamu juga bisa membuat pesan dengan tulisan tangan. Saat mengirimkannya pada seseorang, tulisan tangan tersebut akan berubah tampilannya menjadi animasi yang sangat menarik.

Swipe untuk Tampilkan Pesan

Selanjutnya, pengguna bisa mengirimkan pesan pada seseorang dengan konten yang blur. Nantinya, jika kamu ingan melihatnya maka diharuskan untuk menghapus blur tersebut.

Efek Bubble

Di iOS 10, kamu yang mengirimkan pesan via iMessage dapat lebih ekspresif karena bisa menyesuaikan ukuran dan tampilan dari pesan bubble. Nah, salah satu efek yang menarik adalah smash karena bisa memberikan pesan kuat dan lebih keren.

Reaksi Cepat

Jika sebelumnya kamu direpotkan karena harus membalas pesan dengan cepat, menggunakan iMessage di iOS 10 akan membantu kamu karena bisa membalasnya melalui pilihan 6 reaksi menarik.

Aplikasi Ketiga untuk iMessage

Di iOS 10, Apple pun memberikan izin agar aplikasi iMessage bisa terhubung dengan aplikasi pihak ketiga. Dengan begitu, di dalam iMessage kamu bisa menambahkan aplikasi lain seperti Apple Music, aplikasi stiker dan lainnya.

Sangat menarik bukan update yang diberikan Apple pada aplikasi pesan instan ini? So, kita nantikan saja iOS 10 bisa diunduh secara resmi pada iDevice kita, ya!

Baca juga artikel:
Apple Gantikan OS X dengan MacOS Sierra
Apple WWDC 2016: iOS 10 Dirilis Membawa Update Siri dan Apple Music
5 Fungsi Mode Pesawat Pada Handphone Android dan iOS


 

Like us!
Ardiansyah Hana

Contributor

787 Posts