Diperbaharui pada Rabu, 26 Oktober 2016 | 14:00

5 Game Basketball Terbaik untuk iOS dan Android

Saat ini ada cukup banyak game bertema olahraga yang bisa kamu mainkan di perangkat mobile. Tidak hanya sepak bola, kamu juga bisa menemukan game basketball terbaru yang juga seru dimainkan.

Beberapa pengembang game mobile juga menghadirkan pemain dan grafis yang menawan. Bahkan beberapa game juga menghadirkan pengalaman gameplay yang cukup seru sehingga akan menyibukan jari jemari kamu saat bermain game.

Bila kamu penasaran berikut ini beberapa rekomendasi game Android dan iOS yang bertema basketball. Game Basketball terbaru ini bisa kamu mainkan secara gratis dan bisa menawarkan kesenangan layaknya bermain game basket sesungguhnya.

1. NBA Live Mobile Basketball

Game basketball terbaik ini akan menghadirkan sejumlah mode pertandingan layaknya pertandingan suguhan. Dalam game ini kamu bisa membuat sebuah tim basket untuk bertanding 5 lawan 5 mengandalkan strategi dan skil para pemain. Kamu bisa mengupgrade tim milikmu dengan mendatangkan pemain baru atau terus memenangkan pertandingan agar tim bisa menduduki peringkat pertama.

Dalam setiap memenangkan pertandingan kamu bisa membuka seorang pemain bintang. Menawarkan grafis yang cukup detail, game ini menjadi salah satu game basketball terbaik saat ini. Untuk bisa memainkan game ini sayangnya membutuhkan koneksi internet yang cukup baik. Karena semua pertandingan akan berlangsung secara online setiap harinya.

Download NBA Live Mobile Basketball Android | Download NBA Live Mobile iOS

2. Real Basketball

Game basketball terbaik ini memang didesain untuk memuaskan pecinta sejati olahraga basket. Game ini menawarkan mode single player dan multiplayer. Terdapat juga 6 mode game yang seru. Setiap mode memungkinkan kamu menampilkan atau berlatih basketball. Game ini juga bisa kamu mainkan secara online sehingga kamu bisa bertanding dengan berbagai pemain lainnya diseluruh penjuru dunia.

Yang menarik, kamu bisa bermain secara tim maupun bermain secara individual. Kamu bisa memilih beragam karakter pebasket terkenal dunia dengan berbagai skill dan seragam yang menarik. Kamu juga bisa membuka berbagai item rahasia dan fitur ekstra dalam memenangakn setiap pertandingan.

Download Real Baskteball Android | Download Real Basketball iOS

3. Bouncy Basketball

Bila kamu mencari game basketball terbaik yang simple dan seru, maka game Android satu ini layak kamu pilih. Game ini menawarkan gameplay yang sederhana hanya satu tombol saja. Game basketball ini memang menawarkan grafis yang cukup sederhana yakni grafis 2D pixel, walaupun demikian game ini menawarkan keseruan tersendiri.

Kamu bisa mencetak angka dengan mudah melalui tembakan 3 point dan 2 point. Kamu juga bisa merebut bola dari lawanmu. Yang unik, kamu bisa mengatur pertandingan mau berlangsung 4 babak atau 2 babak saja dengan durasi 30 – 90 detik setiap babaknya. Walaupun sederhana dalam game ini kamu akan menemukan 30 tim NBA terbaik. Kamu bisa bertanding melawan teman dalam mode multiplayer, atau bertanding melawan komputer di mode liga.

Download Bouncy Basketball Android | Download Bouncy Basketball iOS

4. All Star Basketball

Game basketball terbaik berikutnya yang bisa kamu mainkan ialah All Star Basketball. Game ini menawarkan grafis yang cukup detail dan penuh warna untuk sebuah game olahraga. Game ini juga hadir dengan sistem kontrol yang cukup mudah sehingga kamu bisa bermain dan mencetak angka dengan mudah. Selain itu, kontrol yang mudah memungkinkan kamu untuk menjadi pemain terbaik dalam liga.

Yang menarik, kamu bisa menggunakan power up untuk memaksimalkan pemain dalam mencetak angka dan mengalahkan lawan. Kamu juga bisa menghentikan waktu atau merebut bola dengan mudah menggunakan power ups tersebut. Terdapat berbagai kostumisasi yang bisa kamu pilih untuk menambah seru game ini. Game ini bisa kamu mainkan secara online dan lintas platform. Game basketball terbaik ini juga menawarkan fitur bola yang akurat dan real time simulation.

Download All Star Basketball Android | Download All Star Basketball iOS

5. Street Basketball Association

Kalau kamu mencari game basketball yang lebih santai, game iOS satu ini bisa kamu coba. Game ini menawarkan mode quick game, liga, piala hingga mode three points. Menawarkan grafis yang cukup sederhana, game ini bisa dimainkan secara multiplayer dengan baik. Kamu bisa memilih local multiplayer dan bermain dengan teman disekitar menggunakan wifi. Bila kurang seru, kamu bisa menggunakan mode online multiplayer dan menantang para teman-teman di seluruh dunia. Game ini juga menghadirkan 3 level pertandingan mulai dari yang paling mudah hingga paling sulit.

Menariknya, game basketball terbaik ini menghadirkan kontrol yang mudah. Terdapat beberapa keypad virtual yang bisa kamu gunakan untuk mengoper hingga melempar bola. Kalau kamu hanya ingin bermain santai, kamu bisa memilih mode training. Dalam mode ini kamu juga bisa melatih skill dalam melempar bola atau mengumpan bola. Tak lupa, game Android ini memiliki fitur replay yang membuat kamu bisa melihat lemparan terbaikmu dengan lebih jelas.

Download Street Baskteball Association Android | Download Street Basketball Association iOS

Baca juga artikel:
Update Game FIFA 17 Mobile, Bawa Gameplay dan Mode Attack Terbar
Game Plants vs Zombies Heroes Dirilis Untuk Android dan iOS
Deretan Game Android HD Terbaik Oktober 2016
Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts