Daftar Harga Sony Xperia X10 Terbaru April 2024 dan Spesifikasi

RAM 384/MB GB, Resolusi Kamera 8 MP, Ukuran Layar 4 inch, Kapasitas Baterai 1500 mAh

Lihat selengkapnya >

Harga Sony Xperia X10 Terbaru

  • RAM 384MB ROM 1GB
    Belum ada harga

Daftar Harga Sony Xperia X10

0 Toko Ditemukan

Deskripsi Sony Xperia X10

Desain Kotak dan Melengkung

Sony Xperia X10 memiliki desain yang bisa dibilang perpaduan antara dua model, yakni mengotak dan melengkung. Bagian depan dari smartphone ini memiliki bentuk yang mengotak, namun bagian belakangnya memiliki bentuk yang melengkung.

Bentuk melengkung tersebut membuat bodi dari Sony Xperia X10 memiliki grip yang kokoh dan nyaman digenggam. Bagian back cover dari smartphone ini juga mengusung finishing matte yang membuat smartphone ini tidak mudah licin dan tidak meninggalkan jejak sidik jari.

Bagian depan Sony Xperia X10 memiliki tiga tombol fisik yang berfungsi untuk navigasi. Ketiga tombol tersebut dilapisi dengan chrome yang membuat tampilannya terlihat lebih premium.

Bodi dari Sony Xperia X10 sendiri tergolong cukup tebal. Smartphone ini memiliki dimensi 119 x 63 x 13 mm. Meskipun cukup tebal, nyatanya smartphone ini cukup ringan dengan bobot 135 gram.

Layar Seluas 4 inci

Selain bodinya yang cukup besar, layar dari Sony Xperia X10 memiliki luas 4 inci. Layar dengan panel T FT tersebut tergolong cukup besar mengingat masih banyak smartphone pesaingnya yang memiliki ukuran layar di bawah 4 inci.

Resolusi yang diusung oleh layar Sony Xperia X10 adalah 480 x 854 piksel dengan rasio 16:9. Resolusi tersebut menghasilkan tingkat kerapatan 245 piksel per inci yang sudah tergolong cukup tajam.

Kualitas warna dan gambar yang dihasilkan layar dari Sony Xperia X10 juga cukup detail dan masih cerah jika digunakan di bawah sinar matahari. Terdapat juga lapisan pelindung scratch-resistant glass yang melindungi layar smartphone ini dari goresan.

Prosesor Qualcomm Snapdragon S1

Spesifikasi yang ditawarkan oleh Sony Xperia X10 tidak boleh dianggap remeh. Smartphone tersebut sudah dibekali dengan prosesor dari Qualcomm QSD8250 Snapdragon S1.

Prosesor tersebut memiliki kecepatan 1,0 GHz Scorpion dan dipadukan dengan GPU Adreno 200 yang menghasilkan performa cukup mumpuni. Sony Xperia X10 juga dilengkapi dengan RAM 384 MB dan memori internal sebesar 1 GB

Jika dirasa kurang, anda masih dapat memanfaatkan slot microSD yang dapat menampung kartu memori hingga 32 GB. Kapasitas baterai yang dimiliki oleh Sony Xperia X10 juga cukup besar yakni 1500 mAh dan jenis baterai yang digunakan adalah Li-Po.

Sistem operasi yang dijalankan oleh Sony Xperia X10 baru Android 1.6 Donut. Namun tenang saja karena Sony sudah menjanjikan akan menghadirkan update Android 2.3 Gingerbread pada smartphone ini.

Kamera yang Menghasilkan Foto Berkualitas

Bukan Sony namanya jika tidak menyematkan kamera berkualitas pada jajaran smartphonenya. Sony Xperia X10 juga dibekali dengan kamera yang tak kalah bagus.

Resolusi pada kamera utama Sony Xperia X10 adalah 8 MP yang juga dilengkapi dengan fitur autofocus dan LED flash. Kedua fitur tersebut sangat membantu smartphone ini dalam menghasilkan foto yang berkualitas.

Selain kamera, konektivitas yang dimiliki oleh Sony Xperia X10 juga cukup lengkap. Mulai dari Bluetooth 2.1, microUSB 2.0, GPS, WiFi, hingga Mobile Hotspot.

Pros & Cons

icon-pros Kelebihan

  • Prosessor tangguh
  • Kamera dengan hasil yang mumpuni
  • Desain minimalis dan elegan
  • Tersedia stand untuk menopang lanscape
icon-cons Kekurangan

  • Menggunakan OS Android versi 1.6
  • Penyimpanan terbatas
  • RAM kecil

Spesifikasi Sony Xperia X10

Basic Info
Kategori HP
Brand Sony
Tahun Rilis 2010
Series
Nama Produk Xperia X10 ROM 1GB
Network
2G Network GSM 800 / 900 / 1800 / 1900
3G Network HSDPA 900 / 1700 / 2100, HSDPA 850 / 1900 / 2100 / 800 - X10a for Americas
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Jaringan 2G, 3G, 4G
Design
Dimensi 119 x 63 x 13 mm
Berat 135 g
SIM Slots 1 slot(s)
Tipe SIM Card Micro SIM
Screen
Ukuran Layar 4 inch
Technology TFT capacitive touchscreen, 65K colors
Software
OS Version 1.6
Version Detail 1.6 Donut
OS Android
Hardware
Kecepatan CPU 1 GHz
Memory
RAM 384 MB
Kapasitas Memori Eksternal Up to 32GB
Memori Internal 1 GB
Tipe Memori Eksternal microSD
Camera
Resolusi Kamera Belakang 8 MP
Flash Yes
Video Yes, WVGA@30fps, 720p@30fps (via software update), check quality
Connectivity
USB microUSB 2.0
GPS No
Wi-Fi 802.11 b / g, DLNA, Mobile Hotspot
Bluetooth Bluetooth 2.1, A2DP
Battery
Materi Baterai Lithium Ion
Kapasitas Baterai 1500 mAh
Other Features
Lihat selengkapnya

Artikel Sony Xperia X10 Terbaru

- Belum ada artikel -

Video

Sony Ericsson XPERIA X10 (Unlocked): Unboxing and Hands On
Sony Ericsson XPERIA X10 preview ENG hands-on

HP Sony Terbaru

Rekomendasi Produk Lainnya

belum ada harga
  • 290 MB RAM
  • 2 MP Resolusi Kamera
  • 3 inch Ukuran Layar
  • 1200 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 128 MB RAM
  • 2 MP Resolusi Kamera
  • 2.46 inch Ukuran Layar
  • 1150 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 512 MB RAM
  • 5 MP Resolusi Kamera
  • 2.44 inch Ukuran Layar
  • 1500 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 1 GB RAM
  • 8 MP Resolusi Kamera
  • 5.3 inch Ukuran Layar
  • 2500 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 768 MB RAM
  • 5 MP Resolusi Kamera
  • 2.8 inch Ukuran Layar
  • 1230 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 768 MB RAM
  • 5 MP Resolusi Kamera
  • 2.45 inch Ukuran Layar
  • 1230 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 512 MB RAM
  • 5 MP Resolusi Kamera
  • 3.5 inch Ukuran Layar
  • 1420 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 512 MB RAM
  • 8 MP Resolusi Kamera
  • 3.5 inch Ukuran Layar
  • 1432 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 512 MB RAM
  • 3.15 MP Resolusi Kamera
  • 3.27 inch Ukuran Layar
  • 1300 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 384 MB RAM
  • 3.15 MP Resolusi Kamera
  • 3.14 inch Ukuran Layar
  • 1200 mAh Kapasitas Baterai