Diperbaharui pada Selasa, 31 Maret 2015 | 19:43

BLAUPUNKT Sonido X1+, SoundPhone dengan Prosesor Octa Core

Banyak produsen smartphone yang menjadikan Indonesia sebagai sasaran produk-produk mereka dikarenakan potensi penjualan yang masih besar. Salah satu produsen smartphone yang tertarik untuk melakukan penetrasi produk perdananya di Indonesia adalah produsen asal Eropa, tepatnya Jerman. Adalah BLAUPUNKT yang saat ini telah bersiap merilis salah satu produknya di Indonesia dan menjadi produk pertamanya di Tanah Air yaitu BLAUPUNKT Sonido X1+.  Anda penasaran seperti apa penampakan dan spesifikasi dari BLAUPUNKT Sonido X1+ tersebut? Berikut ulasannya dari berbagai sumber. 

Desain

BLAUPUNKT telah lebih dahulu berkecimpung dalam industri car audio dan teknologi audio kelas dunia, maka tak heran jika BLAUPUNKT Sonido X1+ juga menghadirkan desain yang sangat menawan dengan sentuhan khas Jerman. Dengan dimensi 148 x 74 x 7,8 mm, BLAUPUNKT Sonido X1+ mempunyai casing yang terbuat dari metal tipis dengan bentuk candy bar pada setiap sisinya. Bezel yang tipis serta casing bagian belakang yang kesat menambah nyaman penggunaan smartphone ini sehari-hari.

Layar

Untuk layar, BLAUPUNKT Sonido X1+ dibekali dengan sebuah layar sentuh dengan ukuran 5,5 inci serta mempunyai resolusi full HD 1920 x 1080 piksels. Dibalut dengan bezel yang hanya 2mm lebarnya membuat tampilan BLAUPUNKT Sonido X1+ semakin lega dan nyaman untuk mata, apalagi layar tersebut sangat responsif terhadap sentuhan ringan tangan Anda.

Prosesor

Untuk dapur pacunya, BLAUPUNKT Sonido X1+ dibekali dengan sebuah prosesor octa core buatan MediaTek, MT6592 dengan clock speed 1,7Ghz serta dipadukan dengan RAM 2GB dan disempurnakan dengan mesn grafis Mali 450 membuat perangkat  ini layak Anda pertimbangkan untuk dibeli. Selain itu Anda juga akan lebih tertarik saat mengetahui bahwa BLAUPUNKT Sonido X1+ dibekali dengan memori internal 16GB yang bisa diperluas dengan slot MicroSd hingga 64GB.

Kamera

Bagi Anda yang suka berfoto, BLAUPUNKT Sonido X1+ dibekali dengan kamera yang tangguh yaitu 13,3MP sebagai kamera utama dengan autofokus dan LED flash serta kamera depan 8MP dengan dukungan autofocus dan HDR akan membuat Anda semakin greget saat berselfie ria.

Konektivitas dan Fitur Lain

BLAUPUNKT Sonido X1+ juga menyediakan dual SIM slot dengan dukungan hingga WCDMA, Wifi 802.11 a/b/g/n, dual band, hotspot, bluetooth 4.0 dan microUSB 2.0. fitur audio adalah spesialisasi BLAUPUNKT, oleh sebab itu BLAUPUNKT Sonido X1+ dibekali dengan fitur 3D sound stereo dan Advanced Headphone dengan bentuk yang sangat ergonomis. Terdapat pula berbagai fitur standar Android serta baterai 3000 mAh. Saat ini BLAUPUNKT Sonido X1+ telah bisa dibeli dengan cara preorder di Lazada dengan harga sekitar 4,7 jutaan. (Tedi)

Baca juga artikel

Andromax C2s Unggulkan Sektor Kamera

Ini Hasil Benchmark Android One Mito Impact A10

Empat Hal Ini Diprediksi Bisa Menumbangkan Kesuksesan Xiaomi

Like us!
Alena Yulitta

Contributor

710 Posts