Diperbaharui pada Rabu, 18 Mei 2016 | 10:14

Motorola Rilis 3 Smartphone Baru Seri Moto G4, Indonesia?

Motorola akhirnya secara resmi memperkenalkan jajaran smartphone kelas menengah terbarunya dalam seri Moto G4. Seperti yang sudah dirumorkan sebelumnya, Motorola yang saat ini sudah dibeli Lenovo melepas beberapa varian yakni Moto G4, Moto G4 Plus dan Moto G4 Play. Ini memang sedikit membingungkan. Pasalnya kedua varian G4 dan G4 Plus memiliki spesifikasi yang mirip. Sementara seri G4 Play merupakan versi paling murah.

Moto G4 sendiri merupakan penerus dari Moto G (generasi 3) yang dirilis pada tahun 2015 lalu. Hadir dengan sejumlah perombakan, smartphone ini diklaim sangat memenuhi kebutuhan pengguna saat ini. Apalagi, layarnya lebih besar dan mesin yang semakin cepat.

Berbicara mengenai Moto G4 dan Moto G4 Plus. Kedua smartphone ini hadir dengan konsep phablet. Kedua ponsel dipasangi layar berukuran 5,5 inci dengan resolusi Full HD. Ini jelas meningkat dibanding seri sebelumnya yang hanya menggunakan layar 5 inci dengan resolusi HD 720p. Layar yang lebih lebar dan resolusi yang lebih tinggi membuat pengguna bisa semakin nyaman browsing ataupun menonton video.

Pada bagian mesin, kedua ponsel terbaru Motorola seri Moto G ini akan menggunakan mesin kelas menengah yang mumpuni. Lenovo mengandalkan chipset Snapdragon 617 yang merupakan prosesor octa-core. Menariknya terdapat dua versi RAM yakni 2 GB dengan memori internal 16 GB, serta RAM 4 GB dengan memori internal 32 GB.

Meski Moto G4 dan Moto G4 Plus tampak sama secara spesifikasi, ternyata perbedaannya terletak pada bagian detail. Moto G4 Plus hadir dengan sensor sidik jari dan kamera utama 16 MP dengan aperture f/2.0 dan teknologi lases atau phase detection autofocus.

Sementara seri Moto G4 biasa hanya dibekali kamera utama 13 MP. Kedua ponsel Android terbaru ini juga sudah menggunakan kamera depan 5 MP yang mumpuni untuk selfie. Terakhir dibagian baterai, Motorola menggunakan baterai 3000 mAh yang kini sudah menjadi patokan ponsel Android modern.

Spesifikasi Moto G4 dan Moto G4 Plus

Moto G4 Spesifikasi  Moto G4 Plus
LTE Jaringan LTE
5.5 inch, IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors FULL HD Layar  5.5 inch, IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors FULL HD
Android OS, v6.0.1 (Marshmallow) OS Android OS, v6.0.1 (Marshmallow)
Qualcomm MSM8952 Snapdragon 617 Chipset  Qualcomm MSM8952 Snapdragon 617
Quad-core 1.5 GHz Cortex-A53 & quad-core 1.2 GHz Cortex-A53 CPU  Quad-core 1.5 GHz Cortex-A53 & quad-core 1.2 GHz Cortex-A53
Adreno 405 GPU   Adreno 405
16/32 GB, 2 GB RAM Internal/RAM  16 GB, 2 GB RAM | 32 GB, 3 GB RAM | 64 GB, 4 GB RAM
13MP & 5MP Kamera  16MP & 5MP
Non-removable Li-Ion 3000 mAh Baterai Non-removable Li-Ion 3000 mAh
Baca juga Harga Handphone Android Motorola Terbaru

 

Sementara itu dalam seri Moto G4 Play merupakan versi murah dari seri Moto G4. Ponsel Android terbaru ini akan menggunakan layar 5 inci dengan resolusi HD 720p. Dibagian mesin terpasang chipset snapdragon 410 kemungkinan disokong RAM 2 GB. Untuk kamera, kabarnya ponsel Android murah ini akan menggunakan kamera utama 8 MP dan kamera depan 5 MP. Untuk baterai akan terpasang baterai 2800 mAh.

Spesifikasi Moto G4 Play

Jaringan LTE
OS Android OS, v6.0.1 (Marshmallow)
Layar 5.0 inch, IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors HD 
Chipset Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410 
Prosesor Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53
GPU Adreno 306 
Internal / RAM 8/16 GB, 2GB RAM 
Kamera 8MP & 5MP
Baterai Non-removable Li-Ion 2800 mAh battery

Sayangnya, belum ada pengumuman resmi kapan ponsel ini segera dipasarkan. Kita nantikan saja. 

Baca juga artikel:
Datang ke Indonesia, Inilah Smartwatch Motorola Moto 360 2nd Gen
Lemon X, Hp Hasil Perkawinan Lenovo dan Motorola
Motorola Luncurkan Moto G4 dan Moto G4 Plus Bulan Ini?
Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts