Diperbaharui pada Senin, 13 Juli 2015 | 15:58

Tips Anti Nyasar Gunakan Google Maps Saat Mudik

Saat ini hampir sebagian besar pengguna internet menggunakan Google Maps sebagai petunjuk dan navigasi arah. Hal ini wajar mengingat aplikasi ini terbilang mudah digunakan dan hadir diberbagai platform termasuk Android. Dalam aplikasi ini, Google juga menawarkan banyak fitur seperti fitur peringatan bila tempat yang dituju hendak tutup, fitur pencarian lokasi yang lebih beragam, fitur traffic update dan masih banyak lagi.

Bila kamu berencana bepergian menggunakan smartphone dan Google Maps sebagai penunjuk arah. Berikut Pricebook sajikan beberapa tips dan trik agar Google Maps bisa digunakan lebih maksimal.

Mengatur Lokasi Rumah

Seperti dirilis gottabemobile.com, pengguna aplikasi ini sebaiknya mengatur dulu lokasi rumah agar navigasi lebih maksimal. Caranya masuk ke Google Maps, swipe layar dari kiri ke kanan. Cari menu settings dan masuk. Setelah itu, cari “edit home or work”. Dalam bagian ini, kamu bisa menulis lokasi kamu berada seperti rumah dan alamat kantor.

Dengan fitur ini, kamu cukup bicara atau mengetik home untuk membawa kamu pulang ke rumah dengan lebih cepat. Nanti kala arus balik lebaran, fitur ini bisa kamu gunakan dan menuntunmu pulang lebih cepat.

                        Baca juga: Update Terbaru Google Maps untuk Mudik 2015

Map Offline

Ini menjadi salah satu fitur terbaik Google Maps. Sayangnya, masih banyak pengguna yang belum mengetahui fitur ini. Kamu kini dapat menyimpan sebagain peta sebuah negara atau daerah untuk bisa dibuka secara online tanpa harus terhubung ke internet. Hal ini cocok untuk kamu yang sering bepergian ke area yang minim sinyal.

Cara melakukannya cukup simple, buka peta area yang hendak kamu simpan. Setelah itu, tap microphone dan katakan “OK maps”. Bila terasa aneh, kamu juga bisa mengetik “ok maps” pada kolom lokasi sehingga peta daerah tersebut akan disimpan secara offline. Peta offline ini akan disimpan selama 30 hari. Yang perlu diperhatikan, kamu harus menyediakan memori yang cukup besar untuk menyimpan peta offline ini.

Change views

Bila kamu bosan dengan tampilan standar Google Maps, kamu bisa menggunakan tampilan 3D Maps dan Google Earth dalam Googel Maps ini. Caranya cukup mudah, Swipe peta dengan dua jari ke arah atas untuk menampilkan tampilan 3D maps. Fitur ini cukup membantu kamu menemukan gedung atau arah dengan lebih baik. Namun, perlu diperhatikan fitur ini bisa mengurus kuota internet kamu.

Share

Google Maps juga sudah dibekali fitur share directions. Fitur ini memungkinkan kamu membagikan peta perjalanan yang telah kamu lalui kepada teman. Kamu juga bisa membagikan info kondisi lalu lintas kepada teman-teman lainnya. Fitur ini cukup membantu dikala musim mudik seperti ini.

 

Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts