Daftar Harga Advan Vandroid i5C LITE Terbaru April 2024 dan Spesifikasi

RAM 1 GB, Resolusi Kamera 8 MP, Ukuran Layar 5 inch, Kapasitas Baterai 2500 mAh

Lihat selengkapnya >

Harga Advan Vandroid i5C LITE Terbaru

  • RAM 1GB ROM 8GB
    Rp 840.000

Daftar Harga Advan Vandroid i5C LITE

1 Toko Ditemukan

Deskripsi Advan Vandroid i5C LITE

Desain Kekinian yang Tidak Kalah Menarik

Tampilan desain dari Advan Vandroid i5C LITE ini cukup menghadirkan kesan yang premium dan tidak murahan. Secara material mungkin kalah dengan brand lainnya, tapi secara tampilan tidak kalah jauh dengan brand smartphone lokal lainnya.

Walaupun bezel layar atas dan bawah masih tebal, tapi untuk tampilan belakang smartphone ini sudah mengikuti trend dimana terdapat dua buah kamera yang berada di sudut kiri atas smartphone dengan sebuah LED Flash, tidak lupa juga dengan sensor fingerprint yang terletak tengah belakang body smartphone.

Menggunakan material plastik yang sekilas terlihat seperti aluminium, semakin menambah kesan premium pada tampilannya. Di bagian belakang bawah smartphone juga terlihat sebuah single speaker.

Tampilan yang Cukup Memanjakan Mata

Meskipun berada pada entry level, tapi untuk layar masih bisa dibilang cukup nyaman untuk memanjakan mata. Menggunakan layar berukuran 5 inch dengan panel IPS, hasil reproduksi warna nya juga lumayan menakjubkan di kelas harganya.

Resolusi layar yang masih 720p ini tidak dapat dikomplain mengingat harganya yang sudah cukup murah. Meskipun tidak bezel-less, tapi setidaknya layar berukuran 5 inch pada smartphone yang berukuran 143 x 72.4 x 8.8 mm ini masih nyaman untuk ditatap dan juga nyaman untuk digenggam. Tidak ada informasi untuk perlindungan pada layar ini, jadi sebaiknya untuk keamanan layar smartphone ini sebaiknya menggunakan anti gores.

Dapur Pacu yang Standar

Untuk segi performa, Advan Vandroid i5C LITE ini menggunakan dapur pacu dari MediaTek yakni MT6735 dengan dukungan GPU dari Mali-T720 MP2 berkecepatan 600 MHz. Demi kelancaran performa smartphone ini, Advan Vandroid i5C LITE ini didampingi dengan RAM sebesar 1 GB.

Terkesan RAM yang kecil, tapi tidak bisa dikomplain juga mengingat harga smartphone ini cukup murah, untuk keseharian sosial media dan chatting mungkin tidak masalah. Asalkan jangan terlalu dipaksa untuk melakukan multitasking pada smartphone ini, pasti akan terasa berat.

Memory internal yang disediakan juga tergolong kecil, yakni hanya 8GB. Belum lagi memory internal ini dimakan oleh sistem Android 7 yang lebih kurang 2 hingga 3 GB, hanya tersedia 5 atau 6 GB memory internal.

Aplikasi yang bisa ditampung oleh smartphone ini juga tidak banyak. Untuk file-file foto ataupun dokumen penting, pengguna bisa menggunakan microSD yang berkapasitas 32 GB untuk menyimpan file tersebut.

Dual Camera yang Cukup Membantu

Bukan yang terbaik, tapi setidaknya dual camera ini cukup membantu untuk menghasilkan foto yang lumayan bagus. Dual camera belakang ini beresolusi 8 MP yang sudah mendukung Autofocus dan 0.3 MP.

Tidak bisa berharap banyak pada hasil kameranya, tapi untuk menangkap momen momen penting untuk smartphone ini sudah cukup. Kamera depannya juga beresolusi 5 MP, untuk sekedar video call dan selfie, bisa menghasilkan hasil yang cukup.

Baterai hanya 2500 mAh

Pada jaman sekarang kebanyakan smartphone sudah menggunakan baterai diatas 3000 mAh, tapi tidak untuk Advan Vandroid i5C LITE yang masih menggunakan 2500 mAh. Membawa charger kemana-mana ketika menggunakan smartphone ini tentunya masih diperlukan.

Tidak janji juga bahwa baterai ini bisa bertahan seharian, tapi untuk minimal pemakaian baterai ini setidaknya bisa bertahan setengah hari. Beruntungnya baterai pada Advan Vandroid i5C LITE ini dapat dicabut, nah jadi bisa membeli baterai cadangan untuk jaga-jaga.

Pros & Cons

icon-pros Kelebihan

  • Didukung dengan penyimpanan tambahan
  • Layar full HD
  • Terdapat sensor sidik jari
  • Memiliki dua kamera belakang
icon-cons Kekurangan

  • Layar tidak dilindungi Gorilla Glass
  • Kamera depan tidak dilengkapi Flash
  • Tidak dapat pengisian wireless
  • RAM kecil

Spesifikasi Advan Vandroid i5C LITE

Basic Info
Kategori HP
Brand Advan
Tahun Rilis 2018
Series Vandroid
Nama Produk Vandroid i5C LITE RAM 1GB ROM 8GB
Network
2G Network GSM 900, 1800
3G Network HSDPA 2100
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Jaringan 2G, 3G, 4G
Design
Dimensi 143 x 72.4 x 8.8 mm
Berat 150 g
SIM Slots 2 slot(s)
Warna HItam, Emas
Tipe SIM Card Micro SIM
Screen
Screen Resolution 1280 x 720 Pixel
Ukuran Layar 5 inch
Technology IPS LCD Capacitive touchscreen, 16 juta warna
Software
OS Version 7
Version Detail Android OS v7.0 (Nougat)
OS Android
Hardware
Prosesor MediaTek
Detail Prosesor MT6735
GPU Mali-T720 MP2 @600 MHz
Memory
RAM 1 GB
Kapasitas Memori Eksternal up to 32GB
Memori Internal 8 GB
Tipe Memori Eksternal microSD
Camera
Resolusi Kamera Belakang 8 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya 5 MP
Dual Kamera Belakang Yes
Jumlah Kamera Belakang 2
Flash Yes
Dual Flash Yes
Video 1080p@30fps
Connectivity
NFC No
Infrared No
USB microUSB
GPS A-GPS
Wi-Fi 802.11 a / b / g / n / ac, Wi-Fi Direct, Mobile Hotspot
Bluetooth A2DP
Battery
Tipe Baterai Removable
Materi Baterai Lithium Ion
Kapasitas Baterai 2500 mAh
Other Features
Waterproof No
3.5mm Jack Yes
Lihat selengkapnya

Artikel Advan Vandroid i5C LITE Terbaru

Senjakala 7 Merk Hp Lokal Buatan Indonesia, Siapa Eksiskah di 2021?

Hp lokal

Sudah banyak brand-brand lokal Indonesia yang kualitasnya jempolan dan mampu bersaing dengan brand-brand ternama dari luar negeri. Sebut saja sepatu Compass yang hype banget. 

Indomie yang telah mendunia dan banyak di review oleh youtuber luar. SilverQuenn yang melebarkan sayapnya ke negara lain dan masih banyak lagi.

Begitu pula dengan hp pintar atau smartphone. Walaupun saat ini didominasi oleh produk asal Tiongkok dan Amerika, tapi tahukah kamu jika ada beberapa merk hp lokal asal Indonesia yang eksis?

Berikut daftarnya!

Advan

Advan

Didirikan pada tahun 2007 di Jakarta, sampai saat ini Advan telah memproduksi banyak hp terbaik dikelasnya seperti Advan i5, Advan G1, serta Advan G5 yang desainnya sekilas mirip seperti iPhone 11 Pro Max.

Salah satu kelebihan Advan adalah memiliki spesifikasi mumpuni di kelasnya yang rata rata dihargai 1 jutaan aja. Adapun salah satu produknya yang ternyata cukup mengharumkan nama Indonesia.

Salah satunya yaitu Advan i5A Glass Gold yang mampu merambah pasar Asia Tenggara. Dibekali dengan spesifikasi yang mumpuni di jamannya, smartphone yang memiliki design elegant ini dibandrol 2 jutaan aja.

Yang uniknya lagi, dalam mempromosikan produknya, Advan menggandeng para pemain FC Barcelona untuk memperkenalkannnya pada dunia. Saat ini Advan memiliki pabrik di Semarang, Jawa Tengah.

Pekerjaan yang dilakukan di pabrik ini meliputi: perakitan, pengetesan, hingga pengemasan. Advan juga memiliki tim R&D yang bertugas menguji smartphone yang sudah diproduksi.

Pengujian smartphone di antaranya adalah kemampuan layar, burning room, drop test, dan uji daya tahan produk melalui temperature and humid test machine.

Daftar Hp Advan Murah

Nama Harga di Pasaran
Advan G3 Pro RAM 4GB ROM 64GB Rp 1.400.000
Advan Vandroid S5E 4GS RAM 1GB ROM 8GB belum ada harga
Advan Hammer CT1 belum ada harga
Advan Vandroid S4Z ROM 4GB belum ada harga
Advan Vandroid i5C LITE RAM 1GB ROM 8GB Rp 840.000

Video

2 KAMERA 900 RIBUAN - Unboxing Advan i5C Lite Indonesia
UNBOXING ADVAN I5C Lite, Sudah Dual Camera dan Fingerprint!! 800Rb-an!!

HP Advan Terbaru

Rekomendasi Produk Lainnya

Rp 888.000
  • 4 GB RAM
  • 13 MP Resolusi Kamera
  • 6.2 inch Ukuran Layar
  • 4230 mAh Kapasitas Baterai
Rp 889.000
  • 6 GB RAM
  • 48 MP Resolusi Kamera
  • 6.53 inch Ukuran Layar
  • 4000 mAh Kapasitas Baterai
Rp 775.000
  • 1 GB RAM
  • 5 MP Resolusi Kamera
  • 5 inch Ukuran Layar
  • 2000 mAh Kapasitas Baterai
Rp 850.000
  • 2 GB RAM
  • 13 MP Resolusi Kamera
  • 5.7 inch Ukuran Layar
  • 3000 mAh Kapasitas Baterai
Rp 995.000
  • 2 GB RAM
  • 13 MP Resolusi Kamera
  • 5.2 inch Ukuran Layar
  • 3070 mAh Kapasitas Baterai
Rp 800.000
  • 2 GB RAM
  • 5 MP Resolusi Kamera
  • 5.2 inch Ukuran Layar
  • 2450 mAh Kapasitas Baterai
Rp 989.000
  • 6 GB RAM
  • 48 MP Resolusi Kamera
  • 6.3 inch Ukuran Layar
  • 4000 mAh Kapasitas Baterai
Rp 745.000
  • 2 GB RAM
  • 13 MP Resolusi Kamera
  • 5.7 inch Ukuran Layar
  • 3200 mAh Kapasitas Baterai
Rp 1.000.000
  • 2 GB RAM
  • 13 MP Resolusi Kamera
  • 6.2 inch Ukuran Layar
  • 3400 mAh Kapasitas Baterai
Rp 950.000
  • 2 GB RAM
  • 13 MP Resolusi Kamera
  • 5.7 inch Ukuran Layar
  • 3300 mAh Kapasitas Baterai