Daftar Harga Ulefone T1 Terbaru April 2024 dan Spesifikasi

RAM 6 GB, Resolusi Kamera 16 MP, Ukuran Layar 5.5 inch, Kapasitas Baterai 3680 mAh

Lihat selengkapnya >

Harga Ulefone T1 Terbaru

  • RAM 6GB ROM 64GB
    Belum ada harga

Daftar Harga Ulefone T1

0 Toko Ditemukan

Spesifikasi Ulefone T1

Basic Info
Kategori HP
Brand Ulefone
Tahun Rilis 2017
Nama Produk T1 RAM 6GB ROM 64GB
Network
2G Network GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
3G Network WCDMA 2100 / 1900 / 1700 / 850 / 900
4G Network LTE
Jaringan 2G, 3G, 4G
Design
Dimensi 155 x 76.9 x 8.45 mm
Berat 181 g
SIM Slots 2 slot(s)
Warna Merah, HItam
Tipe SIM Card Nano SIM
Screen
Screen Resolution 1920 x 1080 Pixel
Ukuran Layar 5.5 inch
Technology IPS
Software
OS Version 7
Version Detail 7.0 Nougat
OS Android
Hardware
Prosesor MediaTek
Detail Prosesor MT6757T Helio P25
Kecepatan CPU 2.6 GHz
GPU ARM Mali-T880
Jumlah Core Octa Core
Memory
RAM 6 GB
Kapasitas Memori Eksternal Up to 256GB
Memori Internal 64 GB
Tipe Memori Eksternal microSD
Camera
Resolusi Kamera Belakang 16 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya 5 MP
Dual Kamera Belakang Yes
Resolusi Kamera Depan 8 MP
Dual Kamera Depan No
Flash Yes
Dual Flash Yes
Video Yes
Connectivity
USB microUSB, Type-C
GPS GPS, A-GPS, GLONASS
Wi-Fi 802.11 a / b / g / n
Bluetooth Bluetooth 4.1
Battery
Materi Baterai Lithium Polymer
Kapasitas Baterai 3680 mAh
Other Features
Waterproof No
Sensor Gyroscope, Compass
3.5mm Jack Yes
Lihat selengkapnya

Artikel Ulefone T1 Terbaru

Ulefone T1, Ponsel Android Premium dengan RAM 6GB Harga Rp3 Jutaan

Ulefone perlahan tapi pasti mulai menjadi produsen yang aktif merilis ponsel Android di tahun 2017 ini. Tidak hanya fokus menghadirkan produk kelas low end, tetapi juga beberapa produk kelas menengah ke atas.

Hal ini tampak pada smartphone baru yang dirilis diam-diam Ulefone awal September ini. Mengusung nama Ulefone T1, ponsel pintar ini dikabarkan menggunakan RAM 6GB yang biasa digunakan di gadget kelas premium. Hal ini tentu membuat penasaran banyak pihak. Apalagi selain mesin yang menawan, desain pun dibuat lebih elegan dan menarik. Bahkan Ulefone juga sudah memasang dual kamera sehingga foto yang dihasilkan kian jelas dan detail.

Lalu seperti apa spesifikasi mendetail perangkat terbaru Ulefone ini?

Ulefone memang merupakan produsen dari negara Tiongkok yang tengah berkembang. Walaupun sering disebut sebagai produsen kelas dua, Ulefone tetap menghadirkan desain dan berbagai inovasi menarik. Seperti varian Ulefone T1 yang hadir dengan desain minimalis, perangkat ini memiliki dimensi yang tak terlalu besar dan tak berat. Anda bisa menggenggam dan menyimpan perangkat ini dengan nyaman. Bodinya terasa kokoh dengan bodi metal CNC.

Untuk urusan layar, perangkat ini menggunakan layar berukuran 5,5 inci dengan resolusi 1080 x 1920 piksel. Layarnya cukup nyaman digunakan untuk bermain game hingga menonton video. Dengan tambahan teknologi IPS membuat tampilan layar lebih nyaman kala digunakan pengguna.  

Mesin menjadi perhatian serius Ulefone guna merebut pasar smartphone yang terus memanas. Dalam ponsel Ulefone T1 ini, kamu akan menemukan prosesor octa-core Mediatek P25 dengan kecepatan 2,6 Ghz. Performa smartphone ini semakin optimal berkat sokongan RAM 6GB. Menariknya, produsen sudah menggunakan OS Android 7.0 Nougat. Spesifikasi ponsel ini terbilang mengejutkan dan menarik banyak perhatian karena mirip dengan beberapa smartphone kelas premium lainnya.

Untuk masalah fitur, Ulefone T1 dikabarkan sudah bisa menjangkau jaringan 4G LTE. Ulefone juga menyiapkan dual kamera belakang, Terdapat kamera  16 + 5 megapiksel. Untuk kamera depan, terpasang kamera selfie 13 MP dengan softlight. Untuk kapasitas penyimpanan, produsen menyematkan memori internal 64GB dan slot micro SD 256GB. Terpasang juga fitur sensor sidik jari dibagian tombol home. Untuk baterai, Ulefone memasang baterai 3680 mAh.

Harga Ulefone T1 memang masih terbilang terjangkau. dengan mesin mewah tersebut, perangkat ini akan dilepas di harga Rp3,5 – 4 jutaan.