Daftar Harga Mito A900 Fantasy Lite Terbaru April 2024 dan Spesifikasi

RAM 512/MB GB, Resolusi Kamera 5 MP, Ukuran Layar 4 inch, Kapasitas Baterai 1400 mAh

Lihat selengkapnya >

Harga Mito A900 Fantasy Lite Terbaru

  • RAM 512MB ROM 4GB
    Belum ada harga

Daftar Harga Mito A900 Fantasy Lite

0 Toko Ditemukan

Deskripsi Mito A900 Fantasy Lite

Smartphone Android Murah Meriah dari Mito

Angka kebutuhan akan smartphone semakin lama semakin tinggi. Masalahnya kebanyakan smartphone memiliki harga yang sulit dijangkau oleh kalangan bawah.

Menjawab hal tersebut, Mito sebagai brand lokal mencoba untuk merilis Mito A900 Fantasy Lite yang ditujukan untuk kelas entry level dengan harga yang sangat terjangkau. Harga Mito A900 Fantasy Lite sendiri di bawah 500 ribuan yang membuat smartphone Android yang satu ini sangat dicari-cari oleh banyak orang.

Mito A900 Fantasy Lite sendiri menjawab kebutuhan banyak orang akan smartphone Android yang mudah didapatkan. Meskipun harganya sangat murah, Mito tetap membekali smartphone ini dengan fitur dan fungsi sebagaimana layaknya sebuah smartphone Android.

Sistem Operasi Android KitKat

Mengingat harganya yang murah, Mito berusaha untuk menghadirkan smartphone Android dengan proses komputasi yang mulus. Untuk itu, dipilihlah sistem operasi Android dengan versi 4.4 KitKat yang memang sudah terkenal ringan dan membuat smartphone menjadi lebih mulus.

Sistem operasi ini tak hanya ringan, namun tetap dapat menjalankan fitur-fiturnya dan mendukung semua aplikasi yang tersedia di Google Play Store. Tampilan antarmuka dari OS yang digunakan Mito A900 Fantasy Lite ini juga cukup sederhana namun tetap terlihat menarik.

Layar Mungil Berukuran 4 inci

Bagian layar pada smartphone Mito A900 Fantasy Lite hadir sebagaimana dengan harga yang ditawarkan. Ukuran layarnya sendiri cukup mungil dengan bentang layar seluas 4 inci yang juga mengusung resolusi 800 x 480 piksel.

Meskipun sebenarnya resolusi yang ditawarkan belum HD, namun tingkat kerapatan layar yang dimiliki cukup memadai berkat ukuran layar yang mungil. Untuk jenis panel yang digunakan, Mito memilih menggunakan panel TFT capacitive touchscreen yang sudah mendukung hingga 16 juta warna.

Prosesor dengan Kinerja Standar

Sebaiknya tidak perlu berekspektasi tinggi terhadap dapur pacu dan kemampuan yang dimiliki oleh smartphone Mito yang satu ini. Dari segi harga saja, kita sudah bisa menebak bahwa smartphone yang berada di kelas entry level ini hanya dibekali dengan spesifikasi yang seadanya saja.

Untuk sekelas browsing dan bermain sosial media, smartphone Mito A900 Fantasy Lite sudah sangat memadai. Prosesor yang digunakan smartphone Mito ini memiliki kemampuan Single-core dengan kecepatan 1 GHz.

Mito juga tak lupa membekali smartphone buatan mereka ini dengan RAM berkapasitas 512 MB dan memori internal sebesar 4 GB. Kapasitas baterai yang dimiliki juga tidak bisa dibilang besar karena hanya berkapasitas 1400 mAh dengan jenis Li-Po.

Kamera dengan Kemampuan Video 720p

Di Atas kertas, spesifikasi kamera yang dimiliki oleh Mito A900 Fantasy Lite tergolong biasa-biasa saja. Tak ada yang istimewa dari kamera milik smartphone buatan Mito yang satu ini.

Resolusi yang ditawarkan Mito terbilang pas-pasan dengan resolusi kamera belakang sebesar 5 MP dan kamera depan sebesar 1,3 MP. Meski begitu, kemampuan kamera utama milik Mito A900 Fantasy Lite sudah sanggup merekam video dengan kualitas 720p@30fps.

Pros & Cons

icon-pros Kelebihan

  • Mengusung OS Android KitKat
  • Layar luas
  • Penyimpanan cukup lega
  • Kamera belakang mumpuni
icon-cons Kekurangan

  • Kamera kurang maksimal untuk selfie
  • Tidak dilapisi pelindung layar
  • Resolusi layar rendah

Spesifikasi Mito A900 Fantasy Lite

Basic Info
Kategori HP
Brand Mito
Tahun Rilis 2016
Series
Nama Produk A900 Fantasy Lite ROM 4GB
Network
2G Network GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
3G Network HSDPA 900 / 2100
Jaringan 2G, 3G
Design
Material Plastik
SIM Slots 2 slot(s)
Tipe SIM Card Mini SIM
Screen
Screen Resolution 800 x 480 Pixel
Ukuran Layar 4 inch
Technology TFT Capacitive Touchscreen
Software
OS Version 4.4
Version Detail 4.4 KitKat
OS Android
Hardware
Kecepatan CPU 1 GHz
Jumlah Core Single Core
Memory
RAM 512 MB
Kapasitas Memori Eksternal Up to 32GB
Memori Internal 4 GB
Tipe Memori Eksternal microSD
Camera
Resolusi Kamera Belakang 5 MP
Jumlah Kamera Belakang 1
Resolusi Kamera Depan 1.3 MP
Flash Yes
Video 720p@30fps
Connectivity
NFC No
Infrared No
USB microUSB 2.0
GPS A-GPS
Wi-Fi 802.11 b / g / n, Wi-Fi Direct, Mobile Hotspot
Bluetooth Bluetooth 4.1, A2DP, LE
Battery
Tipe Baterai Removable
Materi Baterai Lithium Polymer
Kapasitas Baterai 1400 mAh
Other Features
Waterproof No
3.5mm Jack Yes
Lihat selengkapnya

Artikel Mito A900 Fantasy Lite Terbaru

Mito A900 Fantasy Lite Dirilis, Ponsel Android Murah untuk Pemula

Satu lagi produk baru dari Mito Mobile siap meramaikan pasar smartphone tanah air. Mito tampaknya menyadari ketatnya persaingan di pasar smartphone kelas atas dan kelas menengah. Tak heran, Mito mulai fokus menghadirkan ponsel Android murah. Mito pun meluncurkan smartphone bernama Mito A900 Fantasy Lite.

Walaupun menyasar kelas entry-level, smartphone ini mengusung spesifikasi yang cukup baik meski untuk ukuran ponsel saat ini tentu jauh tertinggal. Walaupun demikian, smartphone ini masih memiliki beberapa keunggulan lainnya yang membuat ponsel ini masih layar bersaing di pasar Indonesia.

Dari sisi desain, Mito A900 Fantasy Lite memang tampak elegan dan berkelas. Padahal ponsel Android mudah ini masih menggunakan bodi berbahan plastik dengan pilihan warna putih dan hitam. Smartphone Mito ini kian nampak mewah dengan bagian list krom pada bagian tepian bodi dan tepian tombol home dibawah layar. Untuk melindungi bodi ponsel ini, Mito dikabarkan menghadirkan cover plastik sebagai bonus.

Pada bagian layar, Mito menggunakan layar yang kompak yakni 4 inci. Layar ini sudah menggunakan panel TFT dan resolusi 480 x 800 pixels. Layar smartphone Android terbaru ini pun memang tidak semewah ponsel entry level lainnya. Walaupun demikian pengguna masih akan nyaman dalam bermain game, browsing dan menonton video.

Untuk bagian mesin, Mito A900 Fantasy Lite menggunakan mesin kelas entry level yang jadul. Smartphone ini bahkan masih menggunakan prosesor single core berkecepatan 1 Ghz. Tidak hanya itu, guna mendukung performanya, ponsel ini masing menggunakan RAM 512 MB. Untuk sistem operasi, Ponsel Android terbaru ini masih menggunakan sistem operasi Android 4.4 KitKat.

Pada bagian memori, Mito hanya menyediakan memori internal 4GB dan slot microSD. Ponsel Android 3G ini juga sudah menggunakan kamera utama 5 MP dan kamera depan 1,3 MP. Menariknya kedua kamera sudah dibekali LED Flash.

Kabarnya Mito A900 Fantasy Lite akan dipasarkan dengan harga 470 ribu rupiah. Harganya yang cukup terjangkau tentu akan menggoda para pengguna ponsel jadul untuk beralih ke smartphone.

Video

Unboxing Mito A900
Cara Flash Mito A900, PASTI BERHASIL TESTED!

HP Mito Terbaru

Rekomendasi Produk Lainnya

belum ada harga
  • 4 GB RAM
  • 13 MP Resolusi Kamera
  • 5.5 inch Ukuran Layar
  • 3000 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 2 GB RAM
  • 8 MP Resolusi Kamera
  • 5.2 inch Ukuran Layar
  • 2650 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 2 GB RAM
  • 13 MP Resolusi Kamera
  • 5 inch Ukuran Layar
  • 3000 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 2 GB RAM
  • 13 MP Resolusi Kamera
  • 5 inch Ukuran Layar
  • 2400 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 4 GB RAM
  • 13 MP Resolusi Kamera
  • 5.5 inch Ukuran Layar
  • 3000 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 1 GB RAM
  • 8 MP Resolusi Kamera
  • 5 inch Ukuran Layar
  • 2420 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 1.5 GB RAM
  • 13 MP Resolusi Kamera
  • 5 inch Ukuran Layar
  • 2600 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 1 GB RAM
  • 5 MP Resolusi Kamera
  • 4.5 inch Ukuran Layar
  • 1900 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 2 GB RAM
  • 13 MP Resolusi Kamera
  • 5 inch Ukuran Layar
  • 3300 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 1.5 GB RAM
  • 13 MP Resolusi Kamera
  • 4.7 inch Ukuran Layar
  • 2300 mAh Kapasitas Baterai