Daftar Harga Honor 9 Terbaru April 2024 dan Spesifikasi

RAM 4/6 GB, Resolusi Kamera 20 MP, Ukuran Layar 5.15 inch, Kapasitas Baterai 3100 mAh

Lihat selengkapnya >

Harga Honor 9 Terbaru

  • RAM 4GB ROM 64GB
    Belum ada harga
  • RAM 6GB ROM 64GB
    Belum ada harga
  • RAM 6GB ROM 128GB
    Belum ada harga

Daftar Harga Honor 9

0 Toko Ditemukan

Deskripsi Honor 9

Tampil Mewah dengan Balutan Bodi Glass

Smartphone merupakan sebuah kebutuhan yang terkadang tidak dapat ditinggalkan oleh masyarakat modern, karena segala hal rata-rata dapat dilakukan menggunakan HP. Honor 9 dirancang dengan fitur yang komplit dan merupakan salah satu HP dengan kemampuan multitasking yang baik.

Harga Honor 9 dibandrol 4 jutaan, dengan fitur dan spesifikasi khas HP flagship yang siap menghadirkan performa tinggi dengan didukung teknologi dan mesin yang berkualitas. HP 9 ini salah satu HP dari brand Honor yang menempati peringkat teratas dalam hal tampilan dan kinerja HP.

HP Honor ini memiliki ketebalan hanya 7,5 inci saja dengan balutan bodi glass yang elegan, dengan efek shining yang memukau. Bobot HP ini termasuk ringan hanya 155 g, dengan dukungan layar 5 inci dengan teknologi LTPS IPS LCD.

Dapat Diandalkan untuk Bermain Game

Honor 9 memiliki layar yang kokoh yang sudah dilindungi teknologi corning gorilla glass 3, sehingga lebih kuat dibandingkan layar yang tanpa proteksi. Selain dukungan kekuatan layar, HP ini juga didukung kekuatan pada mesin dengan memboyong hardware dengan kualitas tinggi yang siap bersaing.

Chipset yang digunakan di Honor 9 termasuk mewah, HP ini dibekali prosesor Kirin 960 dengan fabrikasi 16 nm. Kecepatan prosesor octa core di dalamnya menyumbang kecepatan hingga 2,4 GHz, sehingga sangat mumpuni untuk dijadikan mesin ideal bermain game dan aplikasi berat.

Kapasitas Memori Besar

Yang istimewa dari HP Honor 9 ini selain mesinnya tentu saja dukungan kapasitas memori yang dimiliki. HP ini membawa dukungan RAM dan ROM dengan kapasitas yang besar, untuk RAM, disediakan dukungan mulai dari 4 GB dan 6 GB, kapasitas yang sangat besar dan lebih dai cukup untuk menjalankan banyak aplikasi dan aktivitas multitasking.

Sedangkan untuk ROM, HP 9 menawarkan dukungan ruang yang sangat luas mulai dari 64 GB hingga 128 GB, dan masih menyediakan juga slot tambahan kapasitas micro SD. Dengan kapasitas yang besar dan slot memori eksternal, Anda akan dimanjakan dengan ruang penyimpanan tanpa batas.

Membuat Vlog Semakin Berkesan

Salah satu kegiatan favorit anak milenial saat ini adalah membuat konten berupa foto maupun video di media sosial, karena trend tersebut Honor 9 menghadirkan fitur kamera untuk menjawab tantangan tersebut.

Fitur kamera yang hadir di HP Honor 9 ini sangat mengagumkan. Terdapat dua buah kamera utama dengan resolusi 12 MP dan 20 MP dengan teknologi wide serta didukung Dual LED dual tone flash, serta kemampuan merekam video berkualitas 4K.

Sedangkan untuk kamera selfie, Anda akan puas dengan hasil gambar yang cerah dan detail, dengan dukungan kamera 8 MP. Kamera depan juga mampu menghasilkan kualitas gambar jernih dan video berkualitas FHD yang mengagumkan.

Pros & Cons

icon-pros Kelebihan

  • Daya tahan baterai lama
  • Performa lembut
  • Desain kompak dan mengkilap
  • Operasi sistem yang cerdas
icon-cons Kekurangan

  • Body belakang rapuh
  • Video kurang stabil
  • Baterai tidak dapat dilepas
  • Kamera yang biasa saja di cahaya redup

Spesifikasi Honor 9

Basic Info
Kategori HP
Brand Huawei
Tahun Rilis 2017
Series 9 Series
Nama Produk 9 RAM 4GB ROM 64GB
Network
2G Network GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 - SIM 1 & SIM 2
3G Network HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Jaringan 2G, 3G, 4G
Design
Material Front / back glass, aluminum frame
Dimensi 147.3 x 70.9 x 7.5 mm
Berat 155 g
SIM Slots 2 slot(s)
Warna HItam, Abu-abu, Emas, Biru
Tipe SIM Card Nano SIM
Screen
Screen Resolution 1920 x 1080 Pixel
Ukuran Layar 5.15 inch
Technology LTPS IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
Software
OS Version 8
Version Detail 8.0 Oreo
OS Android
Hardware
Prosesor HiSilicon
Detail Prosesor Kirin 960
Kecepatan CPU 2.4 GHz
GPU Mali-G71 MP8
Jumlah Core Octa Core
Memory
RAM 4 GB
Kapasitas Memori Eksternal Up to 256GB
Memori Internal 64 GB
Tipe Memori Eksternal microSD
Camera
Resolusi Kamera Belakang 12 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya 20 MP
Dual Kamera Belakang Yes
Jumlah Kamera Belakang 2
Resolusi Kamera Depan 8 MP
Dual Kamera Depan No
Flash Yes
Dual Flash No
Video 2160p@30fps
Connectivity
NFC Yes
Infrared Yes
USB Type-C, USB OTG
GPS A-GPS, GLONASS, BDS
Wi-Fi 802.11 a / b / g / n / ac, Dual Band, Wi-Fi Direct, Mobile Hotspot
Bluetooth Bluetooth 4.2, A2DP, LE
Battery
Tipe Baterai Non-Removable
Materi Baterai Lithium Polymer
Kapasitas Baterai 3200 mAh
Other Features
Waterproof No
Sensor Fingerprint, Accelerometer, Gyroscope, Proximity, Compass
3.5mm Jack Yes
Lihat selengkapnya

Artikel Honor 9 Terbaru

Huawei Honor 9 dengan RAM 6GB ini Akan Rilis 12 Juni Mendatang

Image via YouTube

Huawei tampak serius menggarap seri Honor di tahun 2017. Setelah sebelumnya Huawei memperkenalkan smartphone baru bernama Huawei Honor 8, kini Huawei bersiap merilis ponsel premium terbaru.

Awalnya banyak yang menduga bahwa ponsel  yang belakangan diketahui bernama Huawei Honor 9 ini bukanlah penerus seri Honor 8. Apalagi, ponsel tersebut hadir dengan sejumlah spesifikasi kelas premium yang cukup menarik. Namun ternyata baru-baru ini, Huawei mengirimkan undangan ke beberapa media terkait peluncuran produk terbaru tersebut pada 12 Juni mendatang. Dalam undangan tersebut tampak seri ini akan hadir dengan dual kamera belakang. Langkah ini dihadirkan Huawei untuk bersaing dengan ponsel lainnya yang menggunakan dual kamera juga. Lalu bagaimana spesifikasi lain dari ponsel premium Huawei ini?

Dari sisi desain, Huawei menggunakan desain yang lebih elegan dan segar dibanding seri Honor 8, bahkan lebih mewah. Huawei menggunakan bodi metal berlapis kaca, yang membuat ponsel kian terlihat eksklusif. Dimensi yang dihadirkan juga cukup ringkas dan ramping, pengguna pun bisa mengoperasikan smartphone lebih nyaman. Hape Huawei ini bahkan hanya memiliki tebal 7 mm dan berat 184 gram. Di bagian belakang, Huawei tidak lupa menghadirkan tombol sensor sidik jari.

Untuk layar, Huawei menggunakan layar lebar berukuran 5,15 inci. Layar ini akan disokong panel LTPS IPS dan resolusi layar Full HD 1920 x 1080 pixels. Pengguna akan nyaman mengoperasikan smartphone dengan fitur multitouch dan anti gores. Smartphone ini pun nyaman digunakan untuk browsing, bermain game dan menonton video.

Pada bagian mesin, Huawei Honor 9 menggunakan mesin kelas premium yang cukup tangguh. Ponsel Android terbaru ini menggunakan chipset kirin 960. Prosesor ini akan disokong RAM 6GB serta GPU Mali G71. Hal ini membuat pengguna bisa melakukan multitasking dan bermain game dengan lancar. Yang menarik, Huawei menggunakan sistem operasi Android Nougat 7.0 dengan dukungan EMUI 5.1. Hal ini membuat pengguna bisa merasakan pengalaman Android yang lebih kaya fitur dan lebih cepat.

Di bagian penyimpanan data, Huawei menggunakan memori internal 64GB disokong slot microSD. Untuk kamera, Huawei menggunakan dual kamera 20 dan 12 MP. Kamera ini akan sudah memiliki fitur PDAF dan laser autofocus hingga dual LED. Untuk pecinta selfie, ponsel Android 4G ini menggunakan kamera depan 8 MP.

Dari sisi audio, Huawei juga menggunakan teknologi DTS Sound agar suara lebih jernih. Tidak hanya itu, hape dual kamera ini juga dibekali active noise agar suara menelpon lebih jelas. Untuk penggunan harian, Huawei juga menyediakan baterai berkapasitas 3100 mAh. Hal ini membuat ponsel bisa digunakan lebih lama.

Video

Huawei Honor 9 Review
Honor 9 review
Lihat lebih banyak

HP Honor Terbaru

Rekomendasi Produk Lainnya

belum ada harga
  • 4 GB RAM
  • 13 MP Resolusi Kamera
  • 5.5 inch Ukuran Layar
  • 3000 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 2 GB RAM
  • 8 MP Resolusi Kamera
  • 5.2 inch Ukuran Layar
  • 2650 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 2 GB RAM
  • 13 MP Resolusi Kamera
  • 5 inch Ukuran Layar
  • 3000 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 2 GB RAM
  • 13 MP Resolusi Kamera
  • 5 inch Ukuran Layar
  • 2400 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 4 GB RAM
  • 12 MP Resolusi Kamera
  • 6 inch Ukuran Layar
  • 3800 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 4 GB RAM
  • 13 MP Resolusi Kamera
  • 5.5 inch Ukuran Layar
  • 3000 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 3 GB RAM
  • 16 MP Resolusi Kamera
  • 5.2 inch Ukuran Layar
  • 3000 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 3 GB RAM
  • 13 MP Resolusi Kamera
  • 6.22 inch Ukuran Layar
  • 4030 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 4 GB RAM
  • 12 MP Resolusi Kamera
  • 5.8 inch Ukuran Layar
  • 2716 mAh Kapasitas Baterai
belum ada harga
  • 1 GB RAM
  • 5 MP Resolusi Kamera
  • 4.5 inch Ukuran Layar
  • 1950 mAh Kapasitas Baterai