Diperbaharui pada Selasa, 26 Maret 2024 | 11:40

10 Hp OPPO Harga 2 Jutaan dengan RAM Besar di 2024

Hp OPPO Harga 2 Jutaan
Jika sebelumnya sudah mengulas tentang hp OPPO harga 1 jutaan, kini Pricebook akan memberikan rekomendasi hp OPPO di rentang harga 2 jutaan (Rp 2.000.000 - Rp 2.999.000).

Dengan harga yang lebih tinggi, pastinya spesifikasi hp OPPO harga 2 jutaan ini sedikit lebih baik. Dalam pengamatan kami, setidaknya ada hp OPPO dengan RAM 4 - 8 GB serta ruang penyimpanan mencapai 128 GB.

Di harga ini kamu juga akan mendapatkan hp OPPO yang dibekali 3 - 4 kamera belakang. Cocok untuk yang suka fotografi dan share hasil fotonya di sosial media. Termasuk sudah menggunakan baterai yang besar.

Biar lebih jelas, Pricebook akan berikan daftar hp OPPO harga 2 jutaan yang sudah tersedia dipasaran.

Rekomendasi Hp OPPO Harga 2 Jutaan

Di rentang harga 2 jutaan, OPPO memiliki banyak pilihan hp dengan spesifikasi yang bisa diandalkan. Berikut rekomendasi hp OPPO harga 2 jutaan yang bisa dibeli :

1. OPPO A58

10 Hp OPPO Harga 2 Jutaan dengan RAM Besar di 2024-1

Salah satu hp OPPO harga 2 jutaan yang bisa kamu pilih ada seri OPPO A58. Hp OPPO ini mengusung layar berkuran 6,72 inci dengan resolusi Full HD+.

OPPO A58 juga dibekali dua kamera belakang yang masing-masing memiliki resolusi 50 MP dan 2 MP (kamera portrait). Kamera ini di dukung fitur keren seperti Stylized Night Time Photography dan AI Portrait Retouching.

Untuk performanya ditenagai prosesor MediaTek Helio G85 yang berpadu dengan memori RAM 6 GB (extended RAM hingga 6 GB) dan penyimpanan internal 128 GB.

Sumber dayanya berasal dari baterai 5000mAh yang di dukung teknologi 33W SUPERVOOCTM flash charge yang memungkinkan pengisian baterai hingga 100% hanya dalam 75 menit.

Kriteria Spesifikasi
OS Version Android 13
Ukuran Layar 6.72 inch
Screen Resolution 2400 x 1080 Pixel
Detail Prosesor Helio G85
RAM 6 GB
Memori Internal 128 GB
Resolusi Kamera Belakang 50 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya 2 MP
Resolusi Kamera Depan 8 MP
USB Type-C, USB OTG
NFC Ya
Kapasitas Baterai 5000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

2. OPPO A78 4G

hp oppo terbaru

Saat rilis Juli 2023 lalu, harga OPPO A78 dibanderol 3 jutaan. Namun kini di 2024 harganya turun menjadi 2 jutaan saja. Salah satu fitur unggulan di hp OPPO ini ada pada pengisian daya 67W SUPERVOOC.

Dengan fitur ini, kamu bisa mengisi ulang baterainya yang berkapasitas 5000mAh hingga terisi 100% hanya dalam waktu 44 menit. Kurang dari sejam.

Layarnya juga apik karena menggunakan panel AMOLED berukuran 6,4 inci, resolusi Full HD+ dan refresh rate 90Hz. Lalu ada juga sensor sidik jari di dalam layar (In-Display Fingerprint).

Untuk performanya ditenagai prosesor Snapdragon 680 dengan sokongan RAM 8 GB (RAM Expansion hingga 8 GB) dan penyimpanan internal 256 GB (penyimpanan tambahan hingga 1TB melalui slot kartu MicroSD).

Di sektor kamera ada lensa utama 50 MP dan lensa depth 2 MP serta lensa 8 MP untuk foto selfie.

Kriteria Spesifikasi
OS Version Android 13
Ukuran Layar 6.43 inch
Screen Resolution 720 x 1612 Pixel
Detail Prosesor Snapdragon 680 4G
RAM 8 GB
Memori Internal 256 GB
Resolusi Kamera Belakang 50 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya 2 MP
Resolusi Kamera Depan 8 MP
USB Type-C, USB OTG
NFC Ya
Kapasitas Baterai 5000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

3. OPPO A77s

OPPO A77s

OPPO A77s sudah dibekali kamera utama 50 MP. Menjadi spesial karena jadi hp pertama OPPO A series yang mendapatkan fitur Bokeh Flare Portrait.

Dengan fitur ini kamu bisa membuat foto dengan efek bokeh yang berbeda dari hp lainnya. Serunya kamu bisa lihat hasil fotonya mellaui layar berukuran 6,56 inci yang sudah mendukung refresh rate 90Hz. 

OPPO A77s sendiri ditenagai prosesor Snapdragon 680 yang di sokong RAM 8 GB dan penyimpanan internal 128 GB. Oiya, kapasitas RAM nya bisa diperbesar hingga 8 GB berkat teknologi RAM Expansion.

Sumber dayanya mengandalkan baterai 5.000mAh yang di dukung pengisian daya 33W SUPERVOOC.

Kriteria Spesifikasi
OS Version Android 12
Ukuran Layar 6.56 inch
Screen Resolution 720 x 1612 Pixel
Detail Prosesor Snapdragon 680 4G
RAM 8 GB
Memori Internal 128 GB
Resolusi Kamera Belakang 50 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya 2 MP
Resolusi Kamera Depan 8 MP
USB Type-C, USB OTG
NFC Ya
Kapasitas Baterai 5000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

4. OPPO A96

OPPO A96

OPPO A96 ditenagai prosesor Snapdragon 680 yang disokong RAM 8 GB (RAM virtual hingga 5 GB). Serunya di penyimpanan internal yang mencapai 256 GB (microSD hingga 1 TB).

Untuk layarnya berukuran 6,59 inci, resolusi Full HD+ 1080 x 2412 dan 90Hz refresh rate. Ada pula dua kamera belakang dengan resolusi 50 MP dan 2 MP. Sedangkan kamera depannya beresolusi 16 MP.

 Dari sumber daya, hp OPPO ini menggunakan baterai 5.000 mAh yang dilengkapi teknologi pengisian 33W SUPERVOOC.

Kriteria Spesifikasi
OS Version Android 11
Ukuran Layar 6.59 inch
Screen Resolution 1080 x 2412 Pixel
Detail Prosesor Snapdragon 680 4G
RAM 8 GB
Memori Internal 256 GB
Resolusi Kamera Belakang 50 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya 2 MP
Resolusi Kamera Depan 16 MP
NFC Tidak
USB Type-C, USB OTG
Kapasitas Baterai 5000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

5. OPPO A76

OPPO A76 

Hp OPPO 2 jutaan kedua ada OPPO A76 yang memasang layar AMOLED berukuran 6,56 inci dengan resolusi Full HD Plus 1920 x 1080 pixel dan refresh rate 90 Hz.

Yang menarik dari hp OPPO ini adalah sudah dibekali dengan sertifikasi IP5X dan IPX4 yang membuatnya tahan debu dan air. Jadi masih terbilang aman untuk aktivitas diluar.

Di sektor fotografi ada dua kamera di bagian belakang yang terdiri dari kamera utama 13 MP dan depth sensor 2 MP, sedangkan kamera depan 8 MP.

Performanya ditenagai prosesor Snapdragon 680 yang di sokong RAM 6 GB dan penyimpanan internal 128 GB. Selain itu, hp OPPO ini juga menanam baterai 5000 mAh dengan dukungan SuperVOOC 33W.

Kriteria Spesifikasi
OS Version Android 11
Ukuran Layar 6.5 inch
Screen Resolution 720 x 1612 Pixel
Detail Prosesor Snapdragon 680 4G
RAM 6 GB
Memori Internal 128 GB
Resolusi Kamera Belakang 13 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya 2 MP
Resolusi Kamera Depan 8 MP
NFC Tidak
USB Type-C
Kapasitas Baterai 5000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

6. OPPO A53

OPPO A53

Rp 1.900.000

Blibli

Rp 2.400.000

Shopee

Rp 2.599.000

Tokopedia
*Harga Dapat Berubah Sewaktu-waktu

Hp OPPO harga 2 jutaan lain ada OPPO A53 yang sudah mengusung layar luas berukuran 6.5 inci yang sudah mendukung refresh rate 90Hz dan resolusi HD+. Jadi cukup nyaman untuk digunakan untuk menonton maupun main game.

Hp ini juga hadir dengan tiga kamera belakang yang terdiri dari 13 MP (aperture f/2.2, wide), 2 MP (aperture f/2.4, macro) dan 2 MP (aperture f/2.4, depth). Untuk kamera depannya sendiri memiliki resolusi 16 MP. 

Performanya ditenagai prosesor Snapdragon 460 dengan memori RAM berkapasitas 6 GB dan ROM 128 GB.

Kriteria Spesifikasi
OS Version 10
Ukuran Layar 6.5 inch
Screen Resolution 1600 x 7201 Pixel
Detail Prosesor Snapdragon 460
RAM 6 GB
Memori Internal 128 GB
Resolusi Kamera Belakang 13 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya 2, 2 MP
Resolusi Kamera Depan 16 MP
USB Type-C, USB OTG
Kapasitas Baterai 5000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

7. OPPO A52

OPPO A52

Rp 2.255.000

Blibli

Rp 2.480.000

Tokopedia

Rp 2.495.000

Shopee
*Harga Dapat Berubah Sewaktu-waktu

OPPO A52 hadir dengan mengusung desain Neo display seperti OPPO A92 dengan ukuran layar 6,5 inci dan resolusi FullHD+. Hp ini membawa empat kamera belakang yang terdiri dari resolusi 12 MP  + 8 MP + 2 MP + 2 MP.

OPPO A52 diotaki prosesor Snapdragon 665 dengan sokongan RAM 6 GB dan penyimpanan internal 128 GB.

Kriteria Spesifikasi
OS Version 10
Ukuran Layar 6.5 inch
Screen Resolution 1080 x 2400 Pixel
Detail Prosesor Snapdragon 665
RAM 6 GB
Memori Internal 128 GB
Resolusi Kamera Belakang 12 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya 8, 2, 2 MP
Resolusi Kamera Depan 16 MP
USB Lightning 2.0
Kapasitas Baterai 5000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

8. OPPO A5 2020

OPPO A5 2020

Rp 1.500.000

Blibli

Rp 2.200.000

Tokopedia

Rp 2.249.900

Shopee
*Harga Dapat Berubah Sewaktu-waktu

OPPO A5 2020 termasuk hp OPPO terjangkau dengan spesifikasi yang oke. Lihat saja kameranya, terpasang  empat kamera belakang yang memiliki konfigurasi sensor 12 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP dengan kamera depan 8 MP.

Lalu performanya sudah menggunakan prosesor dari Qualcomm Snapdragon 665 yang mendapat sokongan RAM 3 GB dan 64 GB serta RAM 4 GB dan ROM 128 GB

Sumber dayanya berasal dari baterai berkapasitas 5000 mAh yang bisa bertahan seharian untuk penggunaan normal. OPPO A5 berjalan dengan sistem operasi Android 9.0 Pie dengan UI ColorOS 6.0.1.

Kriteria Spesifikasi
OS Version 9
Ukuran Layar 6.5 inch
Screen Resolution 1600 x 720 Pixel
Detail Prosesor Snapdragon 665
RAM 4 GB
Memori Internal 128 GB
Resolusi Kamera Belakang 12 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya 8, 2, 2 MP
Resolusi Kamera Depan 8 MP
USB microUSB
Kapasitas Baterai 5000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

9. OPPO A9 2020

OPPO A9 2020

Rp 2.095.000

Blibli

Rp 2.400.000

Tokopedia

Rp 2.500.000

Shopee
*Harga Dapat Berubah Sewaktu-waktu

Hp OPPO harga 2 jutaan ini hadir dengan empat kamera di bagian belakang yang terdiri dari sensor 48 MP + 8 MP (ultra wide) + 2 MP (depth sensor) + 2MP (monochrome).

Tidak hanya itu, OPPO juga sudah meningkatkan kemampuan kamera di hp ini dengan pembenaman fitur perekaman 4K. Belum termasuk teknologi Electronic Image Stabilization (EIS) dan Night Mode 2.0.

Kinerja OPPO A9 2020 akan ditenagai prosesor Snapdragon 665 dan ditunjang RAM 8 GB serta ROM 128 GB. Yang tak kalah mumpuni yaitu penanaman baterai besar yang mencapai 5000mAh.

Kriteria Spesifikasi
OS Version 9
Ukuran Layar 6.5 inch
Screen Resolution 1500 x 720 Pixel
Detail Prosesor Snapdragon 665
RAM 8 GB
Memori Internal 128 GB
Resolusi Kamera Belakang 48 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya 8, 2, 2 MP
Resolusi Kamera Depan 16 MP
USB microUSB
Kapasitas Baterai 5000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

10. OPPO F11 Pro

OPPO F11 Pro

Rp 2.500.000

Tokopedia

Rp 2.950.000

Shopee

Rp 3.751.000

Blibli
*Harga Dapat Berubah Sewaktu-waktu

OPPO F11 Pro mengusung konsep kamera  depan tersembunyi yang disebut dengan Rising Camera. Sehingga tampilan layarnya jauh lebih luas tanpa adanya lubang kamera.

Itu sebabnya, layarya yang ber ukuran 6,53 inci, rasio aspek 19,5:9 dan resolusi FullHD+ memiliki tingkat rasio screen-to-body mencapai 90,9%. Cukup lapang untuk menonton Youtube.

Hp ini memang hanya punya dua kamera belakang dengan konfigurasi sensor 48 MP + 5 MP. Sensor 48 MP memiliki bukaan diafragma sebesar f/1.79.

Sedangkan sensor 5 MP berfungsi sebagai depth sensor untuk memberi efek bokeh maksimal. Untuk kamera depan 16 MP yang dilengkapi AI beauty.

F11 Pro memiliki RAM 6 GB dan kapasitas internal 64 GB yang dapat diperluas hingga 256 GB dengan menggunakan microSD.

Kriteria Spesifikasi
OS Version 9
Ukuran Layar 6.53 inch
Screen Resolution 2340 x 1080 Pixel
Detail Prosesor Helio P70
RAM 6 GB
Memori Internal 64 GB
Resolusi Kamera Belakang 48 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya 5 MP
Resolusi Kamera Depan 16 MP
USB microUSB
Kapasitas Baterai 4000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Itulah daftar hp OPPO harga 2 jutaan yang bisa dimiliki. Jadi mau pilih hp OPPO 2 jutaan yang mana?

Like us!
Nur Abdillah

Content Writer

2449 Posts

Punya pengalaman di beberapa media yang mengulas gadget, seperti Tabloid SMS, Tabloid Roaming, Majalah Digicom hingga Majalah Techlife. Selalu berusaha berbagi informasi yang akurat dan terupdate seputar teknologi dan gadget.