Apple berusaha bangkit mengejar produsen perangkat Android di tahun 2016 ini. Hal ini dibuktikan dengan hadirnya iPhone SE. Ponsel iPhone terbaru ini hadir dengan desain yang lebih kompak dan spesifikasi mumpuni.
Tak tanggung-tanggung, Apple menghadirkan spesifikasi yang diambil dari iPhone 6s. Tak heran, kehadiran ponsel ini menjadi penantang serius dari Sony Xperia Z5 Compact. Ponsel buatan Sony ini hadir dengan desain mini dan spesifikasi cukup tangguh.
Lalu, seperti apa perbandingan kedua ponsel mini ini? Berikut ulasannya.
Spesifikasi iPhone SE dan Sony Xperia Z5 Compact
iPhone SE | Spesifikasi | Sony Xperia Z5 Compact |
LTE | Jaringan | LTE |
4.0 inch LED-backlit IPS LCD, capacitive touchscreen, 16M colors | Layar | 4.6 inch IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors |
iOS 9.3 | OS | Android 6.0 Marshmallow |
Apple A9 | Chipset | Qualcomm MSM8994 Snapdragon 810 |
Dual-core 1.84 GHz Twister | CPU | Quad-core 1.5 GHz Cortex-A53 & Quad-core 2.0 GHz Cortex-A57 |
PowerVR GT7600 | GPU | Adreno 430 |
16 GB, 64 GB / 2GB RAM | Internal/RAM | 32 GB / 2GB RAM |
12MP & 1,2MP | Kamera | 23MP & 5,1MP |
Non-removable Li-Po 1624 mAh | Baterai | Non-removable Li-Ion 2700 mAh |
Desain
Dalam kategori ponsel kompak atau ponsel mini, iPhone SE cukup unggul dengan desain yang sudah full metal pada sekujur bodinya. Sekilas desain ini mirip dengan desain iPhone 5s.
iPhone SE memiliki fingerprint scanner yang terletak pada tombol home. Untuk pilihan warna, ponsel ini mengusung pilihan warna yang sama dengan seri iPhone sebelumnya dengan tambahan warna Rose Gold. Yang menarik, dimensinya lebih ramping dan ringan hanya setebal 7,6 mm dan berat 113 gram.
Bandingkan dengan Sony Xperia Z5 compact. Ponsel Android kompak ini hanya menggunakan bodi plastik bukan bodi metal. Dimensinya memang lebih besar dibandingkan iPhone SE, namun tetap nyaman digunakan. Sony bahkan sudah menghadirkan fingerprint scanner yang terletak di sisi samping dalam tombol power. Keunggulan dari ponsel ini ialah sudah anti air dan anti debu dengan sertifikasi IP68. Untuk dimensi, ponsel Android mini ini hanya setebal 8,9 mm dan seberat 138 gram saja.
Layar
Sony Xperia Z5 Compact hadir dengan layar yang lebih lebar berukuran 4,6 inci dengan resolusi 1280 x 720 pixels. Layar ini tentu mampu menampilkan gambar yang lebih jelas dan detail apalagi sudah menggunakan teknologi IPS.
Bagi penyuka ponsel dengan layar mini, tentu iPhone SE bisa menjadi pilihan tepat karena hanya berukuran 4 inci, lebih kecil dari Sony Xperia Z5 Compact. Resolusi yang diusung adalah 640 x 1136 pixels yang tak kalah dengan pesaingnya.
Mesin
Bicara mesin, iPhone SE mengusung spesifikasi yang cukup gahar. Pasalnya, Apple mengusung mesin yang mirip dengan ponsel premium Apple iPhone 6s. Apple memasang chipset Apple A9. Prosesor dual-core ini akan disokong RAM 2 GB dan GPU PowerVR. Spesifikasi ini diklaim sangat cepat dan cocok untuk multitasking. Apalagi layar yang lebih kecil hingga iOS 9.3 tentu performa ponsel iOS ini lebih cepat dibanding iPhone sebelumnya.
Sementara itu, Sony juga tidak kalah gahar menghadirkan spesifikasi mesin premium yang mirip seri Sony Xperia Z5. Ponsel mini ini dibekali chipset Qualcomm Snapdragon 810. Prosesor octa-core ini sudah disokong RAM 2 GB dan GPU Adreno 430. Performanya juga cukup cepat disokong sistem Android Lollipop. Sony sendiri mengklaim mesin ponsel ini tidak lagi overheat meski masih menggunakan chipset Snapdragon 810. Sony sudah menghadirkan teknologi pendingin agar ponsel tetap maksimal meski digunakan berlama-lama.
Memori penyimpanan
Seperti biasa, iPhone SE hadir dengan memori internal saja tanpa slot microSD. Apple hanya menghadirkan memori 16 dan 64 GB. ini memang sedikit mengecewakan untuk kamu yang gemar menyimpan data di perangkat smartphone.
Sedangkan Sony Xperia Z5 compact hadir dengan memori internal 32 GB dan slot microSD 200 GB. Tentu ponsel mini dari Sony ini bisa menyimpan berbagai file seperti vdeo, musik dan foto dengan lebih banyak.
Kamera
Untuk kamera, Ponsel mini Apple menggunakan kamera berkualitas mirip seri iPhone 6s. iPhone SE menggunakan kamera utama 12 MP dengan teknologi Phase detection autofocus, dual led dan sensor Pixel terbaru. Kamera ini bahkan sudah bisa merekam video 4K dengan lebih baik. Sementara untuk kamera depan, Apple menghadirkan kamera 1,2 MP. Kamera depan ini memang sedikit mengecewakan karena sebelumnya iPhone 6s menggunakan kamera depan 5 MP.
Untuk ponsel Android mini Sony Xperia Z5 Compact, Produsen menggunakan kamera utama 23 MP. Kamera ini juga sudah dibekali teknologi Phase Detection Autofocus. Tentu teknologi ini membuat kamera ponsel mini bisa digunakan memotret dan merekam video Full HD dengan lebih baik. Untuk kamera depan, Sony memasang kamera 5 MP yang tentu cukup baik untuk selfie.
Kesimpulan
iPhone SE memang menjadi penantang serius di kelas ponsel mini. Apple cukup sukses menghadirkan ponsel berdesain kompak dengan berbagai fitur premium seperti mesin dan kamera yang baik. Namun, untuk urusan layar dan kamera sepertinya Sony Xperia Z5 Compact masih lebih baik. Jadi semua kembali ke budget kamu mengingat kedua ponsel dilepas dengan harga yang tidak berbeda jauh.