Diperbaharui Pada Selasa, 19 Des 2023 | 13:40

tiket.com Buka Layanan Transportasi Ferry, Harga Tiket Mulai Rp 10 Ribuan!

Foto: ASDP Indonesia Ferry

Platform pemesanan tiket dan akomodasi, tiket.com, memanfaatkan momen liburan akhir tahun dengan meluncurkan layanan transportasi terbarunya, yaitu kapal ferry, yang merupakan hasil kerja sama strategis antara tiket.com dengan ASDP Indonesia Ferry (Persero).

Moda transportasi baru yang ditawarkan tiket.com ini adalah bagian dari komitmen perusahaan sebagai penyedia one stop travel dan lifestyle solution untuk memberikan kemudahan bagi calon wisatawan dalam merencanakan perjalanan wisatanya.

Menurut Director of Transport tiket.com, Andi Hendrawan, hadirnya pilihan moda transportasi ferry terbaru ini merupakan bentuk komitmen tiket.com dalam menghadirkan inovasi-inovasi yang sejalan dengan kebutuhan wisata masyarakat.

Layanan transportasi ferry ini sekaligus  menjadi salah satu pilihan bagi wisatawan lokal (maupun mancanegara) untuk melakukan perjalanan wisata ke berbagai pulau di Indonesia. Pengecekan jadwal perjalanan dan pembelian tiketnya sendiri dapat dilakukan melalui platform dan aplikasi tiket.com.

Menurut tiket.com, jumlah pemesanann tiket ferry meningkat tinggi sejak pertama kali diluncurkan pada 11 Desember 2023 lalu, namun pihak tiket.com tidak menjabarkan berapa jumlah pastinya. Melalui perjalanan ferry ini, wisatawan dapat menikmati keindahan laut yang menghubungkan Pulau Jawa dengan Pulau Sumatra.

Harga tiket ferry Reguler untuk perjalanan Bakauheni - Merak dipatok mulai dari Rp 22.700, sedangkan untuk tiket Express, harga tiket dijual mulai dari Rp 78.000. Tidak hanya itu, ada juga pilihan perjalanan Ketapang - Gilimanuk yang menjadi pintu masuk dari Pulau Jawa ke Pulau Bali, dengan harga tiket Reguler mulai dari Rp 10.600. 

“Komitmen kami untuk terus menghadirkan solusi lengkap untuk kebutuhan wisata dan perjalanan semakin nyata dengan hadirnya layanan ferry. Sobat tiket dapat melengkapi kebutuhan perjalanannya melalui tiket.com seperti akomodasi dengan opsi lengkap mulai dari hotel hingga vila dan apartemen, juga tiket untuk berbagai aktivitas wisata," tutup Andi.

Content Writter

1502 Posts

Gemar mengikuti perkembangan teknologi gawai, baik yang rilis di Indonesia maupun yang tidak masuk pasar lokal. Ketertarikan pada teknologi dan gawai menjadi motivasi untuk terus memberikan informasi, rekomendasi, dan tips berbelanja seakurat mungkin, melalui artikel dan ulasan produk.