Diperbaharui pada Selasa, 22 Februari 2022 | 13:18

Cara Mengatasi Malware di PC Lengkap dengan Ciri-cirinya

cara mengatasi malware di pc
Kita tentu menyadari jika dunia maya adalah “sarang” berbagai malicious software (malware). Salah akses dan unduh file sembarangan bisa berakibat fatal terhadap perangkat komputer. Tidak sedikit pengguna internet yang menjadi korban. Itu sebabnya, Anda harus tahu apa yang harus dilakukan jika PC atau laptop terinfeski malware.

Ciri-Ciri PC Terkena Malware

Terkadang Anda tidak tahu apakah PC kesayangan telah terinfeksi malware atau tidak. Untuk mengetahuinya, Anda sebaiknya melakukan pengecekkan terlebih dahulu. Biasanya PC yang terinfeksi akan start lebih lambat atau crash tanpa sebab yang jelas.

Tidak  hanya PC melambat, pop up yang mengganggu kerap muncul sehingga mengganggu aktivitas Anda. Ada pula aktivitas hard drive yang mencurigakan. Aktivitas berlebihan terjadi meski Anda tidak menggunakannya bisa menjadi salah satu tanda infeksi malware.

Cara Mengatasi Malware di PC

Untuk mengatasi infeksi malware, Anda harus menjalankan scan penuh. Apabila tak ada yang ditemukan saat scanning, restart Windows dari menu Start. Tekan tombol F8 secara berulang saat layar menjadi hitam sampai Anda melihat layar ‘Advanced Boot Options.’ Gunakan tombol panah untuk memilih ‘Safe Mode With Networking.’ Tekan Return setelahnya.

Jika malware membuat Anda tak bisa melakukan restart, matikan PC Anda. Setelah itu nyalakan kembali dan aktifkan Safe Mode. Safe mode men-disable berbagai program, termasuk malware, untuk berjalan secara otomatis. Jalankan Malicious Software Removal Tool Microsoft tanpa koneksi internet, lalu pilih Full Scan.

Hal lain yang Anda bisa lakukan adalah menggunakan CD anti-malware. Jangan gunakan PC yang terinfeksi untuk mengunduh dan membuat CD tersebut, jika tidak hasilnya sama saja. Anda bisa mengunduh Rescue Disk 10 Kaspersky dan gunakan untuk boot PC Anda.

Langkah selanjutnya mengubah password Anda karena ada kemungkinan malware mencuri data-data Anda. Jangan lupa untuk mengecek akun bank Anda untuk mengantisipasi kemungkinan hacker menerobos dan mencuri informasi rahasia Anda.

Sayangnya, perkembangan malware makin membuat resah. Terkadang ada jenis malware yang sulit untuk diatasi sehingga hal terakhir yang bisa dilakukan hanyalah memformat ulang hard drive.

Oleh karena itu, lakukan tindakan prefentif, seperti meng-install software untuk melindungi PC dari malware serta menghindari atau membuka situs dan file yang mencurigakan.

Perangkat Lain yang rawan terkena malware selain PC adalah hp Android. Untuk mengetahui pertanda hp Android Anda terkena malware dan bagaimana cara mengatasinya, Anda bisa membaca selengkapnya pada artikel ini.

Semoga artikel ini bermanfaat dan PC Anda segera terbebas dari malware. Selamat mencoba!

Like us!
Imam Ali

Content Writer

1655 Posts

Berbekal photography dan multimedia desain membuka jalan ke perusahaan konsultan cekindo.com. Awali karir jurnalistik di Majalah Chip Foto Video. Ketertarikan pada teknologi dan gadget berkembang ke Majalah Chip dan Chip.co.id, mulai dari review gadget dan peripheral PC, berlanjut ke Tabloid Sinyal dan SinyalMagz. Hobi otomotif memberi kesempatan bekerja di Agency mengawal konten otomotif. Di Pricebook, membuat beragam artikel terkait news, ulasan dan review serta info pasar yang berbasis SEO.