Diperbaharui pada Rabu, 6 Juni 2018 | 15:31

Review OPPO F7, Makin Jago Selfie dengan AI Beauty 2.0

oppo f7

OPPO kembali menunjukkan kebolehannya dalam mengembangkan smartphone selfie di tahun ini. Adalah OPPO F7 yang melanjutkan kesuksesan dari produk OPPO F5 yang diluncurkan tahun lalu.

Diluncurkan di India dan masih mengusung tagline 'Selfie Expert and Leader', tentunya OPPO masih mengandalkan smartphone terbarunya ini dengan kemampuan fotografi mumpuni, terutama untuk selfie.

Tidak cuma mengandalkan kamera depan saja, OPPO F7 juga memiliki inovasi baru dengan membawa teknologi AI melangkah lebih jauh ke level lebih tinggi. Di mana AI beauty 2.0 milik F7 sudah mengalami pengembangan dan disematkan pada kamera depan juga belakang hp.

Di samping punya keunggulan kamera dan teknologi AI, apa lagi yang membuat OPPO F7 layak untuk dibeli? Mengingat F7 merupakan hp terbaik OPPO yang dijual di Indonesia saat ini. Untuk itu, berikut ini adalah reviewnya.

Desain

oppo f7

Sebelum membahas lebih jauh, untuk OPPO F7 yang kami dapat menggunakan warna merah atau Solar Red dalam bahasa marketing OPPO. Selain solar red, masih ada dua varian warna lain yaitu Moonlight Silver dan Diamond Black.

Untuk warna yang kami dapat terlihat sangat cerah dan enak dipandang mata, kita bahkan bisa mengaca di panel belakang OPPO F7 karena warna ini sangat cerah. Masuk ke urusan desain, sebenarnya bentukan dari OPPO F7 masih mirip dengan OPPO F5.

Di mana pada bagian ujung-ujung OPPO F7 masih menggunakan lekukan oval yang tidak lancip di setiap sudutnya. Hal ini membuat hp menjadi lebih dinamis dan nyaman digenggam ketika dipegang.

Nyamannya F7 ketika digenggam juga didukung oleh bobotnya yang seberat 158 gram dan ketebalannya yang cuma 7.8 mm. Material yang dipakai adalah polikarbonat dengan finishing glossy. Material pada F7 ini berbeda dari F5 yang masih menggunakan material berbahan aluminium.

Satu hal yang pasti, penggunaan material polikarbonat dengan sentuhan glossy pada OPPO F7 benar-benar membuat hp ini tampil sangat mewah. Namun, kekurangan dari desain seperti ini adalah bodi akan cepat kotor akibat terkena jiplakan sidik jari.

oppo f7

Untuk mengatasi masalah ini, kami menyarankan untuk menggunakan jelly case yang sudah termasuk dalam paket pembelian OPPO F7. Penggunaan jelly case juga bermanfaat melindungi lensa kamera F7 yang dibuat agak menjorok keluar.

Di bagian belakang juga terdapat satu buah kamera dan LED flash yang berada di samping lensa kamera. Ada juga sensor sidik jari berbentuk oval khas hp OPPO dan juga logo OPPO yang berada di bawah sensor sidik jari.

Berbeda dengan pabrikan lain yang meletakkan tombol power dan volume dalam satu sisi hp, OPPO justru memisahkan kedua tombol ini di bagian kanan dan kiri hp. Di atas tombol power, terdapat slot micro SD dan SIM Card.

Slot ini sudah dedicated, jadi kamu bisa menaruh dua SIM Card sekaligus bersama dengan Micro SD. Di bagian bawah terdapat lubang speaker, port usb atau pengisian baterai, lubang microphone, dan jack 3.5mm. Di bagian atas hanya terdapat lubang microphone saja.

Untuk bagian depan, F7 terlihat kekinian karena sudah mengusung desain Full View. Di atas layar kita bisa melihat notch atau poni yang berisi kamera dan earphone. Menariknya, OPPO tidak melengkapi F7 dengan LED flash di notch ini, kenapa? Nanti akan kita bahas di bagian kamera.

Layar

oppo f7

Seperti yang sudah disebutkan, OPPO mendesain F7 dengan tampilan kekinian dengan memberikan notch pada bagian layarnya, khas iPhone X dan hp-hp terbaru lainnya. Efek dari desain seperti ini membuat ukuran hp menjadi tidak terlalu besar meski F7 mengusung layar lebar ukuran 6,23 inch.

Layar ini berteknologi LTPS IPS LCD dan punya resolusi FHD+ Super Full Screen 2280 x 1080 piksel rasio 19:9. Dengan rasio layar sebesar dan selega ini, tentu sangat bisa memanjakan pengguna pada saat menonton film atau bermain game.

Untuk navigasinya, OPPO F7 menggunakan tombol navigasi yang menyatu dengan layar dan tidak ada app drawer seperti hp-hp lawas. Tampilan layar ini sendiri bisa diatur sesuai keinginan, seperti tingkat kecerahan yang bisa disetting secara auto, lalu ada juga pengaturan kecerahan warna agar mata tidak cepat lelah ketika menggunakan OPPO F7.

Selain itu, OPPO sudah melindungi layar F7 dengan Corning Gorilla Glass 5. Sehingga kamu bisa lebih bebas menaruh hp ini seperti di kantong celana dan tempat lain yang membuat layar hp rentan terkena gesekan.

Performa dan OS

oppo f7

Untuk urusan performa, OPPO F7 kembali mempercayakan dapur pacunya kepada prosesor buatan Mediatek. Penggunaan prosesor Mediatek pada OPPO F Series sudah dilakukan sejak OPPO F3, karena OPPO F1 masih menggunakan prosesor Qualcomm.

Pada F7, OPPO menggunakan chipset Mediatek MT6771 Helio P60. Prosesor ini merupakan prosesor kelas menengah dan memiliki delapan inti yang terdiri dari 4x2.0 GHz Cortex-A73 serta 4x2.0 GHz Cortex-A53.

Untuk mendampingi prosesor ini terdapat GPU dedicated Mali-G72 MP3 bersama RAM 4GB dan ROM 64GB. Ada juga versi RAM lebih besar yaitu 6GB dan ROM 128GB. Performa dari prosesor ini sendiri tidak bisa diremehkan bila dibandingkan dengan pesaingnya seperti Snapdragon 636.

Terbukti setelah kami menjalankan OPPO F7 untuk bermain game seperti PUBG Mobile dan Mobile Legends pada settingan high, semuanya bisa dilibas tanpa ada rasa panas berlebihan. Satu hal yang membuat semua game bisa berjalan lancar adalah adanya fitur OPPO Game Acceleration yang akan membantu kinerja hp dan memblok notifikasi ketika kita memainkan game.

oppo f7

Selain bermain game, OPPO F7 juga bisa diajak aktivitas multitasking dengan cukup berat tanpa lag. Di mana setelah kami menjalankan beberapa aplikasi tanpa ditutup, OPPO F7 masih bisa berjalan tanpa lag akibat berjalan melakukan kinerja yang berlebihan.

OPPO juga menyematkan fitur Neuropilot AI yang memungkinkan prosesor P60 mampu memberikan kinerja yang super lancar. Hasilnya, prosesor P60 milik F7 menjadi mampu bersaing dengan smartphone yang ditenagai Snapdragon 660 atau pun 636.

Bahkan ketika kami melakukan tes AnTuTu, skor yang didapat juga sangat tinggi, mencapai 138 ribu poin. Hal ini sempat menimbulkan kontroversi karena OPPO sempat dituding melakukan kecurangan benchmark AnTuTu. Padahal, fitur Neuropilot AI inilah yang bekerja sehingga OPPO F7 bisa menampilkan kinerja yang luar biasa.

Di sisi OS, OPPO F7 menggunakan OS berbasis Android 8.1 Oreo yang dikustomisasi dengan ColorOS 5.0. Hal ini membuat kinerja hp menjadi semakin smooth dan tampilannya menjadi cukup simpel.

Kamera

oppo f7

Ini dia fitur yang paling diunggulkan dari OPPO F7. Dengan mengusung tagling 'Selfie Expert and Leader', tentu OPPO F7 dirancang sebagai hp selfie yang punya kemampuan kamera depan mumpuni.

OPPO juga membenamkan teknologi artificial intelligence (AI), atau yang lebih dikenal sebagai AI Beauty 2.0 pada kamera depan dan belakangnya. Kemampuan AI ini sudah dikembangkan dari yang dimiliki oleh OPPO F5. Untuk kamera depan, sudah beresolusi 25MP aperture f/2.0.

Sementara kamera belakangnya beresolusi 16MP aperture f/1.8. Meski tidak menggunakan fitur kamera ganda, kamera milik OPPO F7 sudah dibekali dengan fitur dan fasilitas yang tidak kalah dari smartphone flagship. Di bagian kamera depannya contohnya, sudah mendukung fitur High Dynamic Range (HDR) real-time yang berfungsi untuk menghasilkan foto berkualitas di berbagai kondisi.

Dengan fitur ini, kita bisa melakukan selfie di lokasi dengan intensitas cahaya tinggi seperti di bawah terik sinar matahari atau kondisi back light namun tetap bisa menghasilkan gambar dengan detail. Di kamera depan juga terdapat fitur Depth Effect untuk membuat efek bokeh, dan Super Vivid untuk menghasilkan foto dengan nuansa yang lebih menarik.

Ada juga fitur sticker yang bisa digunakan untuk membuat hasil selfie lebih imut dan lucu. Untuk kemampuan AI-nya, kamera depan F7 diklaim mampu mengenali umur, jenis kelamin, warna kulit, dan jenis kulit objek hingga empat orang dalam satu kali jepret.

oppo f7

Hasilnya, Ai milik F7 sampai bisa memuluskan wajah, memutihkan, bahkan membuat wajah lebih tirus. AI ini juga bisa secara otomatis "menilai" wajah penggunanya, lalu menyesuaikan pengaturan beautificationnya sesuai kebutuhan.

Kalau kurang suka dengan penilaian si AI, kita bisa memilih "skala kecantikan" yang kita inginkan mulai dari 1 hingga 6. Namun, kami sarankan untuk tidak menggunakan skala tersebut terlalu tinggi, karena kami menilai hasilnya agak sedikit berlebihan, kecuali kamu memang menginginkannya.

OPPO tidak menyediakan LED flash pada kamera depannya. Agak tidak biasa memang, sebenarnya memang ada pengaturan flash, tapi ketika kita menggunakannya, yang bekerja menerangkan objek adalah kamera itu sendiri melalui fitur AI-nya.

Untuk kamera belakang, kamera OPPO F7 mampu menghasilkan foto yang kami anggap cukup memuaskan karena mampu menghasilkan sedikit noise, walau dipakai dalam kondisi minim cahaya.

Fitur kamera belakangnya tidak jauh berbeda dengan kamera depannya. Masih ada fitur Beauty, HDR, Depth Effect, Super Vivid, dan sticker. Pembedanya hanya keberadaan fitur Expert yang memungkinkan penggunanya untuk mengatur kamera secara manual ala kamera DSLR.

Hasil Foto OPPO F7

oppo f7

oppo f7

oppo f7

oppo f7

Baterai

oppo f7

OPPO F7 dibekali baterai yang berkapasitas 3400mAh. Dalam penggunaan standar, dengan baterai full dari pagi, tanpa banyak main game, browsing, atau nonton video, baterai ini mampu bertahan hampir seharian.

Namun, hal berbeda akan didapat jika kamu adalah tipe pengguna baterai yang sangat intens menggunakan hp baik untuk multitasking atau gaming. Sebab daya tahannya akan berkurang, tapi dalam kisaran yang wajar.

Ketika bermain Mobile Legends sebanyak 2 game dengan settingan high selama kurang lebih 30 menit, kapasitas baterai berkurang tak sampai 10%. Untuk PUBG, konsumsi baterainya sedikit lebih besar ketika kami mainkan selama 30 menit, baterai berkurang 15%.

Jika kamu menyetting grafis game dalam ukuran low sampai medium, daya tahan baterai bisa lebih lama sehingga kamu bisa lebih puas main game-nya. Tapi itu pilihan ya, karena mengurangi kualitas grafis juga berarti mengurangi kepuasan mata karena kualitas gambar yang kita lihat menjadi berkurang.

Untuk itu, kamu bisa mengaktifkan fitur penghemat baterai yang terdapat pada setting hp. Jika kamu mengaktifkan fitur Power Saving, maka secara otomatis tingkat kecerahan layar akan menurun, aplikasi yang berjalan di background akan di ditutup, dan ikon baterai akan berubah warna menjadi biru.

Kamu juga bisa mengatur pemakaian baterai untuk masing-masing aplikasi sesuai kebutuhan dengan masuk ke menu Energy Saver.

Kesimpulan


Secara keseluruhan, kami merasa puas dengan performa yang ditampilkan hp ini, sesuai dengan harga Rp 4 jutaan yang ditawarkan kepada konsumen. Kehadiran AI beauty 2.0 pada kamera depan dan belakang OPPO F7 benar-benar membuat kualitas gambar yang dihasilkan menjadi sangat baik, terutama kamera selfie-nya yang "kece badai".

Walau begitu kami menilai fitur beautify-nya agak sedikit berlebihan jika dipasang pada level menengah ke atas. Kita juga bisa merasakan performa ala hp flagship di F7, mata kita cukup dimanjakan dengan layar luas hp ini. Main game dan menonton video dengan grafis tinggi juga bisa berjalan lancar, walau kami menyarankan tidak melakukannya secara berlebihan mengingat spesifikasinya yang masih berada di kelas menengah.

Kriteria Spesifikasi
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Ukuran Layar 6.23 inch
OS Version 8
Detail Prosesor Helio P60
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 2 GHz
GPU Mali-G72 MP3
RAM 4 GB
Memori Internal 64 GB
Resolusi Kamera Belakang 16 MP
Resolusi Kamera Depan 25 MP
Kapasitas Baterai 3400 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Like us!
Rizki Abadi

Contributor

300 Posts