Diperbaharui pada Senin, 23 Maret 2015 | 17:15

Persaingan Ketat Antara Mediatek MT8173 dengan Snapdragon 820

MediaTek dan pesaing dekatnya Qualcomm berlomba-lomba menciptakan chipset terbaru yang semakin sempurna dari waktu ke waktu. Paska ARM mengumumkan bahwa mereka merilis CPU terbaru, Cortex A-72 beberapa minggu yang lalu, pada hari berikutnya kedua produsen chipset ini sama-sama mengumumkan produk chipset terbaru mereka dengan Cortex A-72. Qualcomm mengumumkan akan segera memproduksi Snapdragon 820 yang memang sudah lama ada rumornya. Sementara MediaTek mengumumkan akan meluncurkan MediaTek MT8173.

MediaTek MT8173 diklaim sebagai prosesor tercanggih buatan MediaTek dan terdiri dari dua buah ARM Cortex-A72 dan dua buah ARM Cortex-A53 dengan struktur big LITTLE. Klaim MediaTek bahwa MediaTek MT8173 akan menjadi yang tercanggih karena mereka telah meningkatkan performa dan kecepatan komputasi chipset tersebut jauh diatas rata-rata dan juga menurunkan tingkat penggunaan daya baterai. Dengan cara tersebut, MediaTek MT8173 tidak saja jauh lebih hemat namun juga 6X jauh lebih cepat dari pendahulunya, MT8125.

Kehebatan MediaTek MT8173 seperti dilansir Gizmochina antara lain adalah tingkat refresh rateĀ  yang sangat tinggi. Jika perangkat lain refresh rate hanyalah 60Hz saja dan telah mampu menampilkan gambar serta gerakan yang halus dan tajam, maka MediaTek MT8173 akan mempunyai dukungan refresh rate hingga 120Hz. Sehingga bisa diprediksi bahwa perangkat yang akan memakai chipset MT8173 ini akan lebih halus gerakanya dan teks yang terpampang di layar juga lebih tajam.

Kehebatan lain MediaTek MT8173 yang diklaim MediaTek adalah mesin grafis GPU PowerVR GX6250 dan juga dukungan terhadap layar dengan resolusi 2560 x 1600 piksel. Tak lupa, MediaTek MT8173 juga kompatibel dengan sensor image kamera hingga 20MP. (Tedi)

Baca juga artikel

Inilah Harga HTC One M9 Varian 32GB dan 64GB

5 Produk Favorit yang Turun Harga Minggu iniĀ 

Asyik, Modern Combat 5: Blackout jadi Game Gratis di App Store

Like us!
Alena Yulitta

Contributor

710 Posts