Diperbaharui pada Selasa, 27 Oktober 2015 | 11:30

Oppo Rilis Versi Murah R7s dengan Mesin Snapdragon 410

Oppo kembali merilis sebuah smartphone powerful untuk mengisi seri Neo, Oppo Neo 7. Smartphone ini diharapkan bisa menemani seri Neo 5 dan Neo 5s yang menyasar kelas smartphone Android menengah.

Dalam smartphone baru ini, Oppo mencoba menyuguhkan versi murah dari varian R7s yang sebelumnya dirilis. Sebagai versi murah, tentu kamu mendapatkan spesifikasi yang tidaklah mewah. Namun, Oppo menjanjikan peforma mesin yang menjanjikan dengan terpasangnya mesin Snapdragon 410. Lalu, apa saja spesifikasi yang ditawarkan dalam smartphone Android terbaru ini?

Menyasar kelas menengah, Oppo Neo 7 menggunakan desain yang terbilang mewah dan berkelas. Oppo menghadirkan bodi kotak dengan sudut melengkung yang khas. Pada bagian belakang, menariknya Oppo menghadirikan bodi plastik yang berkesan mewah mirip berlapis kaca. Oppo juga menghadirkan dimensi 142,7 x 71,7 x 7,5 mm dengan berat 141 gram. Dimensi ini cocok untuk mobilitas yang padat karena tipis dan ringan sehingga mudah disimpan dan dibawa.

Baca juga: Dua Ponsel Oppo Terbaru Muncul di situs TENAA

Oppo menggunakan layar ideal 5 inci. Layar ini sayangnya hanya dibekali resolusi rendah qHD 540 x 960 pixels. Meskipun demikian, layar ini cukup nyaman kala digunakan menonton video, browsing ataupun bermain game. Oppo bahkan sudah melapisi layar dengan fitur anti gores standar.

Menengok bagian mesin, Oppo Neo 7 menggunakan mesin yang poweful dikelasnya, Oppo memakai chipset Qualcomm Snapdragon 410. Prosesor Quad-core berkecepatan 1,2 GHz ini akan dibekali RAM 1 GB. spesifikasi ini tentu menawarkan performa cepat dan cocok untuk multitasking. Oppo juga menghadirkan memori internal 16 GB dan slot microSD. Pada bagian sistem operasi, Oppo menggunakan OS Color 2.1 yang berbasis Android Lollipop.

Oppo Neo 7 dilengkapi kamera utama 8 MP dengan LED Flash dan kamera depan 5 MP.  Menariknya, kamera depan ini bisa menggunakan layar sebagai flashnya. Untuk mendukung penggunaan harian, smartphone 4G LTE dual sim ini akan dibekali baterai 2420 mAh. Hingga saat ini belum ada harga resmi dari Oppo Neo 7. Namun, diperkirakan Oppo akan melepas ponsel ini dikisaran kurang dari USD 200 atau kurang dari Rp 2,7 jutaan.

 

Baca juga artikel

Oppo R7 Plus Edisi Barcelona Siap Dirilis

Oppo R7 Plus Mulai Dipasarkan Secara Global

Oppo Mirror 5 dan Mirrror R7 Lite Resmi Masuk Indonesia

Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts