Diperbaharui pada Kamis, 20 Desember 2018 | 14:01

Berkelas, Daftar Hp OPPO R Series yang Pernah Ada di Tanah Air

 

Barisan portofolio OPPO memang mentereng. Tak terkecuali hp OPPO R series yang membawa beragam pembaruan di lini produknya. Muncul di 2013 lewat OPPO R1, OPPO menandai inovasi teknologi dibalut dengan beragam fitur menarik.

Saat itu, fitur kamera menjadi salah satu diferensiasi yang menyolok. Lewat keunggulan night shoot, OPPO R1 menjelma menjadi produk berkelas yang kompetitif. Berbekal sensor Sony IMX 179, OPPO R1 jadi jagoan untuk mengabadikan gambar.

Tak cuma R1, suksesor R Series konsisten hadir di tengah gempuran ekspansi Apple, Samsung, dan Xiaomi. Tak percaya? Anda yang ingin bernostalgia akan Kami bawa ke parade R Series yang pernah hadir di pasar hp Tanah Air.

Legenda Hp OPPO R Series yang pernah berkompetisi di Tanah Air  

  • OPPO R1

OPPO R1

Pionir Hp OPPO R Series ini memang memiliki beragam keunggulan. Diantaranya, pada fitur kamera yang sudah disebutkan di atas. Mengadopsi Sony IMX 179 dengan mode night shoot berdiafragma F/2.0.

Selain itu, OPPO R1 memiliki 5 Lapisan lensa yang dilengkapi dengan teknologi Pure Image (PI) untuk algoritma kamera. Tambahan lainnya, R1 menyematkan kamera depan 5 Megapixel berfitur beautify.

Pada eksterior, R1 mengusung material kaca gorila glass 3 yang diapit oleh frame metal. Menggunakan prosesor Mediatek MT6582, 1GB RAM dan 16GB Internal, baterainya sendiri 2410 mAh dan mengusung ColorOS 2.0 berbasis Android JellyBean.

  • OPPO R5

OPPO R5

Pada eranya, hp OPPO ini mendapat gelar hp tertipis di dunia. Memiliki ketebalan 4.85mm, hp OPPO R5 jadi salah satu hp ramping yang kokoh. Menggunakan konstruksi frame berbahan baja, perangkat ini dapat bertahan meskipun dilindas oleh mobil.

Fitur cool element untuk menyebarkan panas perangkat menjadi salah satu keunggulan. Selain itu, teknologi pengisian cepat VOOC Flash Charge menjadi nilai jual tersendiri.

OPPO R5 mengusung kamera utama 13 Megapixel F/2.0 dan kamera depan 5 Megapixel F/2.0.  Sedangkan di dapur pacu, prosesor Snapdragon 615 menjadi salah satu garansi bermain game yang nyaman. , 2GB RAM dan 16GB internal.  

Baterainya sendiri 2000 mAh dan dilengkapi dengan VOOC. Sementara ColorOS yang diusung adalah Color OS 2.0.1 berbasis Android Kitkat. OPPO R5 sendiri hadir sudah dilengkapi dengan jaringan 4G.

  • OPPO R1x

OPPO R1x

Desain potongan berlian hadir pada seri OPPO R1x. Dibungkus dengan Gorila Glass II dan bingkai alumunium dengan CNC process seperti pada perangkat R5 membuatnya tampil solid.

OPPO meningkatkan kamera utama lpada R1x menjadi 13 Megapixel dengan diafragma F/2.0. Sementara kamera depan memiliki besaran 5 Megaxiel.  OPPO meningkatkan Pure Image Technology menjadi versi 2.0 dengan kemampuan after focus dan double exposure.

R1x mengusung spesifikasi tinggi dengan prosesor Snapdragon 615, 2GB RAM dan internal 16GB, baterainya sendiri 2420 mAH dan mengusung Color OS 2.0.1 berbasis Android Kitkat.

  • OPPO R7 Series

OPPO R7Plus

Terdapat empat varian dari keluarga OPPO R7 Series. Yakni OPPO R7, R7 Lite, R7s dan R7 Plus. Tiga series OPPO R7 dilengkapi dengan VOOC Flash Charge, terkecuali R7 lite yang mengusung teknologi fast charging (5V2A).

Berpindah ke kamera, besaran megapíxel yang diusung pada seri ini sama, 13 Megapixel pada kamera utama, namun yang membedakan para R7 Plus dilengkapi dengan laser autofocus.

Kesemua kamera utama R7 series memiliki diafragma F/2.2 dan dilengkapi dengan teknologi PDAF. Sementara untuk kamera depan R7 series mengusung kamera 8 megapixel dengan diafragma F/2.4.

Selain itu beberapa fitur pembaharuan yang terdapat pada seri ini adalah UltraHD picture yang dapat menghasilkan gambar 50 megapixel, super gif dan fill light selfie yang memanfaatkan cahaya layar untuk menerangi wajah saat selfie.

OPPO R7 series mengusung prosesor yang sama yakni Snapdragon 615, sedangkan untuk RAM, R7 lite mengusung 2GB RAM, R7 mengusung 3GB RAM, R7s mengusung 4GB RAM dan R7 Plus memiliki 2 variasi RAM, 3 dan 4GB RAM.

Untuk internal R7 dan R7 lite memiliki internal 16GB sedangkan R7s dengan 42GB internal dan R7 Plus hadir dalam 32GB dan 64GB. Kapasitas baterai R7 dan R7 lite adalah 2320 mAh, R7s 3070mAh dan R7Plus 4000 mAh. R7 series dibekali dengan ColorOS 2.1 dengan berbasis Android Lollipop.

  • OPPO F3 Plus

OPPO R9s

Serupa dengan OPPO F3 Plus, seri OPPO R9s Plus memiliki perbedaan di aspek kamera dan tipe layar, Kamera depan yang diusung, R9s menggunakan kamera depan tunggal. Sedangkan F3 Plus menggunakan kamera depan ganda.

Spesifikasi lain, layar R9s Plus mengusung AMOLED. Sedangkan F3 Plus memiliki IPS LCD. Bergeser ke kamera selfie, F3 Plus mengusung besaran 16 Megapixel F/2.0 dan kamera 8 Megapixel dengan sudut lebar 120°untuk mengambil foto group secara mandiri.

Sedangkan kamera utama bersensor 16 Megapixel dengan diafragma F/1.7. Menariknya, fitur PDAF dan OIS sudah terintegrasi. Anda pun bisa mendokumentasikan gambar jauh lebih berkualitas.

OPPO F3 Plus hadir dengan spesifikasi prosesor Snapdragon 655, 4GB RAM dan 64GB Internal, battery yang diusung sebesar 4000 mAh dan dilengkapi dengan ColorOS 3.0 berbasis Android Marshmallow.

 

Like us!
Priyo Pamungkas

Contributor

31 Posts