Diperbaharui pada Kamis, 27 Agustus 2015 | 17:18

Coolpad Modena Dan Porto Dirilis Di Eropa

Coolpad Modena Dan Porto

Setelah beberapa waktu lalu merilis smartphone terbarunya di Indonesia, produsen Coolpad kini dikabarkan siap merambah pasar eropa dengan merilis dua smartphone juga. Kabarnya, Coolpad akan merilis Coolpad Modena dan Coolpad Porto. Kedua smartphone ini di Indonesia dikenal dengan nama Coolpad Sky E501 dan Coolpad Sky Mini. Lalu, seperti apa spesifikasi kedua ponsel ini? apakah spesifikasinya sama dengan versi di Indonesia?

Coolpad Modena

Smartphone berjenis phablet ini hadir dengan spesifikasi khas smartphone entry – level. Walaupun demikian desain yang diusung terbilang cukup mewah dan minimalis khas ponsel kelas menengah. Coolpad bahkan mengusung dimensi 153 x 77 x 8,6 mm dan berat 158 gram sehingga masih nyaman untuk gadget harian.

Menggunakan layar berukuran 5,5 inci, Coolpad Modena hadir dengan layar teknologi IPS dan resolusi standar qHD 960 x 540 pixels. Layar ini terbilang besar untuk sebuah ponsel low-end. Coolpad tampak ingin menghapus kesan ponsel murah yang identik dengan layar kecil.

Pada bagian mesin, Coolpad Modena menggunakan mesin Snapdragon 410 Quad core 1,2 GHz, prosesor ini sudah disokong RAM 1GB dan ROM 8GB. satu hal yang menjadi daya tarik ponsel ini ialah terpasangnya OS Android 5.1 Lollipop berbeda dengan versi Indonesia yang masih OS Android 4.4 Kitkat. Untuk kamera terpasang kamera utama 8MP dan kamera depan 2MP.

Coolpad Porto

Varian ini merupakan versi mini dari Coolpad Modena. Maka tak heran, desain yang diusung tak berbeda jauh, minimalis dan tampak mewah. Pada bagian layar, Coolpad memasang layar berukuran 4,7 inci dengan resolusi qHD 960 x 540 pixels.

Pada bagian mesin, Coolpad Porto masih menggunakan mesin yang sama dengan Coolpad Modena. Masih terpasang mesin Snapdragon 410 64-bit Quad core dengan kecepatan 1,2 GHz. Mesin ini akan disokong GPU Adreno 306 dan RAM 1 G dan tersedia memori internal 8GB. Untuk sistem operasi sudah menggunakan OS Android 5.1 Lollipop bukan lagi OS Lollipop 5.0 seperti versi Indonesia. Pada bagian kamera, terpasang kamera utama 8MP dan kamera depan 5 MP.

Sayangnya, hingga saat ini belum ada harga resmi dari Coolpad Modena dan Coolpad Porto ini. Namun, keduanya ternyata hanya berbeda di sistem operasi saja dibanding versi di Indonesia.

 

Baca juga artikel

Coolpad Sky Mini Resmi Dijual di Indonesia Harga Rp 2 Jutaan

Coolpad Star Masuk Indonesia Berbekal Layar 5 Inci dan Desain Elegan

4 Smartphone Terbaik dengan Fitur Quick Charger

Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts