Diperbaharui pada Selasa, 18 Agustus 2015 | 09:29

Fitur-fitur Menarik di MIUI 7

Xiaomi baru saja mengumumkan Redmi Note 2 terbaru, namun yang menarik adalah peluncurkan MIUI 7 terbaru yang berbarengan dengan peluncuran perangkat tersebut, yang hadir dengan segudang fitur canggih berbasiskan Android Lollipop 5.1. MIUI 7 adalah user interface khas buatan Xiaomi yang membalut OS Android dan menjadikan kinerja meningkat serta tampilan perangkat menjadi lebih istimewa.

Menurut rilis di Gsmarena, salah satu fitur istimewa pada MIUI 7 adalah face detection mode pada menu Gallery di mana perangkat dapat mengenali wajah dan menyortir gambar serta foto yang memuat wajah tersebut pada People Tab. Istimewanya, fitur ini bahkan bisa mengidentifikasi dan membedakan jenis binatang piaraan yang terdeteksi oleh kamera. 

Jadi jika kamu punya ribuan foto di ponsel dengan MIUI 7 dan kamu ingin menyortirnya untuk dikirimkan ke teman, cukup arahkan kamera ke wajah teman tersebut dan seluruh foto yang ada wajah teman kamu tersebut akan tersortir sendiri dan dikumpulkan pada tab khusus bernama People Tab. Dari tab tersebut kamu akan tinggal menyentuh menu “Send All” untuk mengirim foto lewat Bluetooth. Fitur ini bisa juga untuk keperluan lain misalnya menghapus foto mantan kamu.

Baca juga: Xiaomi Redmi Note 2 Meluncur Harga Mulai dari Rp1,7 Jutaan

Hal lain yang cukup menarik dari MIUI 7 ini adalah dimanjakannya user dengan banyak sekali Theme atau tema ponsel, salah satunya adalah Pink Goddes Theme yang bertemakan pink. Pilihan tema ini tentu saja untuk memanjakan para gadis dan wanita yang suka warna pink. Kamu bisa mendapatkan lebih banyak tema dengan mendownload-nya.

MIUI 7 juga mempunyai fitur Video for Contact yang mana saat ada seseorang yang menelepon, maka yang terlihat di layar bukan nomor ponsel atau foto, namun video yang telah kamu pilih sebelumnya. MIUI 7 juga punya fitur safety untuk anak-anak dengan Kids Mode yang membatasi konten dan fitur yang bisa mereka akses saat memakai smartphone.

Yang paling keren adalah fitur Mi Roaming. Fitur ini berfungsi sebagai virtual SIM card dan berguna untuk menyediakan paket data dari Xiaomi dan menggunakannya tanpa mengganti SIM kamu. Jadi ketika kamu pergi ke luar negeri, paket data kamu akan disediakan Xiaomi dan bukan dari operator/SIM kamu. Namun fitur ini baru ada di Tiongkok saja.

Kabarnya MIUI 7 akan segera meluncur untuk semua perangkat-perangkat Mi 2, Mi 2S, Mi 3, Mi 4, Mi Note, Redmi, Redmi Note dan menyusul perangkat yang lain.

 

Baca juga artikel

Pilihan 5 Smartphone Xiaomi Terbaik Harga 1 Jutaan

Xiaomi Berencana Rilis Tablet Berbasis Windows 10

5 Smartphone Xiaomi Murah Berkamera 13MP

Like us!
Alena Yulitta

Contributor

710 Posts