Diperbaharui pada Senin, 28 Juni 2021 | 17:10

Vespa Indonesia Luncurkan Motor 75th Anniversary Edition

harga vespa 75th anniversaryFoto: Piaggio Indonesia

Merayakan ulang tahunnya yang ke-75, PT Piaggio Indonesia menghadirkan Vespa 75th Anniversary Limited Edition untuk dua model motornya, yakni Vespa Primavera 150cc dan Vespa GTS 300cc, yang menawarkan desain ikonik dengan teknologi modern.

Vespa 75th Anniversary Limited Edition hadir dengan warna kuning metalik “Giallo 75th “ yang dibuat khusus oleh Vespa untuk membalut lekukan bodi monocoque baja yang diusungnya.

Warna motor Vespa terbaru ini terinspirasi oleh tren fashion di tahun 40-an, dan diharapkan dapat melambangkan kekayaan sejarah, semangat inovasi, dan high-fashion dari Vespa.

Desain Vespa 75th Anniversary

Bagian panel samping dan mudguard depan Vespa edisi terbatas ini, terdapat angka 75 dengan warna yang sedikit lebih dominan, untuk menciptakan efek tone-on-tone yang elegan.

Keindahan desain ini juga dapat terlihat pada front tie yang juga diwarnai dengan matt pyrite yellow. Selain itu, terdapat badge khusus yang diletakkan di bagian penyimpangan depan untuk menandai 75 tahun perjalanan Vespa.

harga vespa 75th anniversaryFoto: Piaggio Indonesia

Setiap model hadir dengan sadel berbahan kulit nubuck khusus berwarna dark smoke grey yang menutupi finishing pipe dari sadel untuk menonjolkan siluet yang elegan. 

Lalu pada bagian wheelrims diwarnai abu-abu dengan finishing peri-metal, dan pada Vespa GTS 75th Anniversary terdapat chrome-plated edge shields dan sandaran kaki penumpang yang bisa dilipat tersedia secara eksklusif.

Rak belakang Vespa 75th Anniversary hadir dengan chrome-plated finish yang sekaligus menjadi tempat untuk tas bundar ekeklusif yang terbuat dari kulit nubuck, dengan warna yang sama seperti sadelnya

Teknologi Vespa 75th Anniversary

Beralih ke teknologi, seri Vespa 75th Anniversary dilengkapi dengan fitur yang tercanggih di antara model Vespa lainnya, seperti layar tampilan TFT berukuran 4.3 inci.

Layar yang sebelumnya hadir secara eksklusif pada GTS Super Tech, kini hadir pada Vespa Primavera untuk pertama kalinya. 

Panel instrumen TFT memiliki onboard computer yang mampu menginformasikan diagnostik dasar dalam bentuk quick-view sehingga pengendara dapat mengetahui seluruh informasi penting seperti kecepatan, sisa bahan bakar, dan informasi lainnya.

harga vespa 75th anniversaryFoto: Piaggio Indonesia

Salah satu fitur menarik dari layar TFT adalah kemampuannya yang dapat secara otomatis beralih ke mode DAY/NIGHT sesuai dengan kondisi cahaya.

Sistem Konektivitas Vespa MIA dan Aplikasi Vespa App memungkinkan pengendara untuk terhubung melalui Bluetooth dari smartphone iOS atau Android ke fitur elektronik onboard Vespa.

Vespa 75th  Anniversary akan dijual dengan harga OTR Rp 64.000.000 untuk model Vespa Primavera 150cc dan Rp 175.000.000 untuk model Vespa GTS 300cc.

Like us!
Restu Aji Siswanto

Content Writer

1495 Posts

Gemar mengikuti perkembangan teknologi gawai, baik yang rilis di Indonesia maupun yang tidak masuk pasar lokal. Ketertarikan pada teknologi dan gawai menjadi motivasi untuk terus memberikan informasi, rekomendasi, dan tips berbelanja seakurat mungkin, melalui artikel dan ulasan produk.