Diperbaharui pada Selasa, 3 November 2020 | 15:04

Oppo K7x, Selain Baterai 5000 mAh, Apa Lagi Istimewanya?

Oppo K7x, Selain Baterai 5000 mAh, Apa Lagi Istimewanya?

Oppo dikabarkan akan merilis smartphone baru di jajaran hp midrange miliknya, yang akann dinamakan Oppo K7x. Menurut rumor yang beredar, hp ini akan hadir pada tanggal 4 November 2020 dengan membawakan kapasitas baterai yang besar.

Oppo K7x ini telah muncul di daftar lembaga sertifikasi TENAA dengan nomor model PERM00. Daftar ini mengungkap gambar tampilan hp dan spesifikasi dari hp baru yang akan datang tersebut.

Bocoran Spesifikasi Oppo K7x 

Menurut daftar TENAA, Oppo K7x akan hadir membawakan layar LCD 6,5 inci dengan resolusi Full HD + dan rasio 20:9, dan dilengkapi dengan kapasitas baterai 5000 mAh yang didukung dengan pengisian cepat.

Sementara itu, bocoran lain yang ada di Weibo mengungkapkan bahwa hp ini akan hadir dengan panel LCD, kemampuan refresh rate 90 Hz dan sampling touch 180 Hz untuk meminimalisir lag pada hp.

Daftar tersebut juga menyatakan bahwa Oppo K7x ini akan mengusung chip dari MediaTek yaitu Dimensity 720 5G dan menjalankan sistem operasi Android 10, dengan antarmuka ColorOS 7. 

Untuk kapasitas memorinya, Oppo K7x ini mengemas memori RAM 8 GB. Rumor lain mengatakan bahwa hp ini juga akan menyediakan varian RAM 6 GB dengan memori internal 256 GB.

Oppo K7xFoto: Geekbench

Desain Oppo K7x

Dilihat sekilas, hp ini terkesan ikonik dengan panel layar LCD yang dilengkapi lubang punch hole untuk kamera depan beresolusi 16 MP, dan bazel tipis dibagian sampingnya yang memuat tombol volume, tombol power, serta pemindai sidik jari.

Sementara itu, dibagian belakangnya menunjukan modul kamera belakang berbentuk persegi panjang secara vertikal. Konfigurasinya terdiri dari kamera utama 48 MP, kamera ultrawide 8 MP, dan kamera makro 2 MP.

Harga dan Tanggal Rilis

Oppo K7x ini dikabarkan akan hadir pada 4 November 2020 dengan banderol harga CNY1.999 atau sekitar Rp. 4,3 jutaan.

Like us!
Syahya Rembulan

Contributor

148 Posts