Diperbaharui pada Jumat, 20 Juli 2018 | 11:25

Bocoran Spesifikasi LUNA X Prime yang Akan Rilis di Indonesia

Luna X Prime
Dalam waktu dekat LUNA akan merilis salah satu hp terbaru mereka untuk pasar Indonesia. Vendor hp asal Korea ini rencananya akan menghadirkan LUNA X Prime dengan membawa fitur terbaru. Meski belum ada informasi lebih detail, namun muncul bocoran spesifikasi LUNA X Prime.

Kabarnya, hp LUNA terbaru di 2018 ini akan menonjolkan fitur canggih seperti AR Emoji dan Wireless Charging. Hal yang menarik, AR Emoji yang dimiliki LUNA ini akan mirip dengan iPhone X dan Samsung Galaxy S9. Fitur tersebut berfungsi untuk  membuat sticker secara natural dengan mengikuti mimik dan gerakan si pengguna.

Desain LUNA X Prime sendiri cukup kekinian melalui penggunaan layar dengan notch berukuran 6,2 inch. Layar full screen berbagai sisi ini memiliki aspek rasio 19:9 untuk tampilan yang lebih lebar.

Untuk performa, hp LUNA sudah menanam prosesor Mediatek Helio P60 yang mampu menjalankan aplikasi atau game berat. Apalagi sudah di dukung dengan kapasitas baterai besar mencapai 3000 mAh sehingga aman untuk dioperasikan seharian penuh dari pagi sampai malam. Selain itu LUNA X Prime diklaim lebih hemat baterai dan tidak mudah panas.

luna x primeUntuk kamera, LUNA X Prime menyematkan dual kamera pada bagian belakang dengan resolusi 16 MP + 5 MP dan kamera depan 16 MP. Tidak ketinggalan, LUNA juga sudah mengintegrasikan teknologi AI Camera yang bisa dengan otomatis menyesuaikan warna yang bagus untuk menghasilkan selfie atau gambar yang lebih menarik dan artistik.

Pada fitur keamanan hp LUNA terbaru ini mempunyai pemindai sidik jari pada bagian belakang dan fitur face unlock 3D yang hanya bisa membuka layar dengan benar-benar menunjukkan wajah asli ke layar, jadi tidak bisa diakalin dengan foto ataupun ketika tutup mata.

Dari semua fitur premium yang dimiliki harga LUNA X Prime kabarnya akan dibanderol pada kisaran Rp3 jutaan saja. Untuk waktu perilisannya kemungkinan akan terjadi dalam waktu dekat, tepatnya sekitar akhir bulan Juli. Kita tunggu saja!

Like us!
Nur Abdillah

Content Writer

2423 Posts

Punya pengalaman di beberapa media yang mengulas gadget, seperti Tabloid SMS, Tabloid Roaming, Majalah Digicom hingga Majalah Techlife. Selalu berusaha berbagi informasi yang akurat dan terupdate seputar teknologi dan gadget.