Diperbaharui pada Kamis, 4 Juni 2015 | 19:24

Asus Rog GL552JX, Laptop Gaming Entry Level Seharga Rp12 Jutaan

Asus baru saja meluncurkan sebuah perangkat laptop yang didesain untuk para casual gamers, alias gamer entry level dengan nama Asus Rog GL552JX. Walaupun menyasar gamers kelas bawah namun spesifikasi yang dibawa laptop tersebut tak lantas terkesan murahan, bahkan spesifikasi yang dibawa Laptop gaming buatan Asus ini cukup untul bermain game-game yang cukup berat. Laptop dari keluarga ROG memang dikhususkan bagi penggemar games dan jika ingin tahu spesifikasi lengkapnya, silahkan simak ulasan yang disarikan dari berberapa sumber dibawah ini.

Baca jugaAsus Vivobook Touch S200E Tampil Ramping dengan TouchScreen

Layar

Asus Rog GL552JX mempunyai layar berjenis IPS dengan bentang 15,6 inci dan telah beresolusi HD 1366 x 766 piksel. Tampilan layar yang luas dan gambar yang jernih serta detail memang merupakan fitur andalan Asus pada semua perangkatnya, apalagi didukung fitur graphic buatan Asus yang sudah sangat terkenal.

Hardware dan Software

Asus Rog GL552JX mempunyai mesin yang tangguh yaitu chipset prosesor Intel Core i7 4720HQ yang mempunyai empat inti prosesor dengan hyper threading teknologi. Prosesor  buatan Intel tersebut mampu berlari di kecepatan 2,6GHz dan bisa digeber hingga maksimal 3,6Ghz dengan fitur Turbo Boost. Tak hanya itu,  Asus juga menyertakan RAM dengan kapasitas 4GB berjenis DDR3L yang jika Anda merasa kurang mantap kinerjanya bisa dimaksimalkan hingga 16GB.

Pada hardware grafis, Asus Rog GL552JX diperkuat dengan mesin grafis buatan nVidia,GeForce GTX 950M yang membawa 640 CUDA Core dengan clock speed 914MHz dan fitur turbo yang tak disebutkan kecepatan maksimalnya. Mesin grafis ini dikombinasikan dengan memori maksimal 4GB GDDR5 dengan clockspeed 5GHz dan interface memory 128bit.

Baca jugaAsus Zenbook Pro UX501, Laptop 15,5 inci dengan VGA GeForce GTX 960M

Untuk penyimpanan data, sebuah hard drive berjenis SATA dengan kapasitas 1TB sudah ditambahkan untuk menyimpan data-data seperti file game dengan ukuran besar, video dan gambar-gambar. Sementara untuk sistem operasi, Anda akan mendapatkan OS DOS pada saat pertama membeli, namun Anda bisa menginstal Windows 8.1 kedalam perangkat ini.

Fitur Lain

Fitur lain yang telah terdapat pada laptop seharga 12 jutaan ini antara lain adalah sebuah baterai dengan emapt buah cell dengan kekuatan 3200mAh, sebuah port USB 2.0, sebuah port USB 3.0, sebuah port HDMI, WiFi, Bluetooth, card reader, dan beberapa fitur tambahan. Jika ingin membelinya, silahkan cari toko termurah yang menjual perangkat ini di pricebook.

Harga Laptop Asus Juni 2015

No Laptop Harga Terendah
1 Asus X450JN-WX022D Rp. 8.899.000
2 Asus A455LN-WX004D Rp. 7.100.000
3 Asus X453MA-WX216D/WX217D/WX218D/WX219D Rp. 3.350.000
4 Asus X455LA-WX058D/WX063D Rp. 4.699.000
5 Asus A455LD-WX101D/WX102D/WX103D/WX104D/WX105D Rp. 6.575.000

 

Baca juga artikel

Harga laptop Gaming Besutan MSI Mulai dari Rp 6 Juta

5 Laptop di Bawah Harga Rp 5 Juta untuk Pelajar

5 Laptop RAM 4GB Pilihan Terbaik dengan Harga di Bawah Rp 5 juta

Like us!
Alena Yulitta

Contributor

710 Posts