Diperbaharui pada Kamis, 27 Januari 2022 | 14:44

Cara Berlangganan Apple Arcade dan Fitur Menariknya

Cara Berlangganan Apple ArcadeFoto: Apple

Apple Arcade adalah layanan berlangganan game dari perusahaan Apple yang sudah resmi dirilis tahun 2019. Layanan berlangganan ini menyediakan lebih dari 180 game, mulai dari game teka-teki, balapan, petualangan, dll.

Semua game yang tersedia di Apple Arcade bisa dinikmati secara gratis dan tanpa iklan jika kamu sudah berlangganan. Game yang dimainkan hanya perlu didownload lalu bisa dimainkan secara offline.

Layanan ini bisa dimainkan di berbagai perangkat Apple, seperti iPhone, iPad, Mac dan Apple TV. Bagi kamu yang kesulitan mengetahui bagaimana cara berlangganan Apple Arcade, artikel ini akan membantumu.

Cara Berlangganan Apple Arcade

Jika berlangganan Apple Arcade, kamu bisa mengakses katalog eksklusif. Apple juga sudah bekerja sama dengan penyedia konten game seperti SEGA, Disney Studios, Cartoon Network, Konami, Giant Squid dan Mistwalker Corporation.

Untuk mulai berlangganan, pastikan perangkat Apple kamu sudah diperbarui ke iOS 14 atau yang terbaru. Selanjutnya kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut:

  1. Buka aplikasi App Store dan pilih Arcade
  2. Pilih penawaran berlangganan
  3. Ketuk penawaran langganan uji coba, lalu masukkan  Apple ID
  4. Akan muncul halaman persetujuan berlangganan dan pilih metode pembayaran.
  5. Gunakan face ID atau touch ID untuk otentikasi pembayaran Apple Arcade.
  6. Selesai, game langsung bisa dicoba.

Metode pembayarannya bisa menggunakan beberapa cara yang tersedia, yaitu kartu kredit, kartu debit atau langsung dari dompet digital seperti DANA.

Harga yang ditawarkan untuk berlangganan Apple Arcade juga cukup terjangkau, dengan biaya Rp 69,000 per bulan atau Rp 700,000 per tahun

Untuk memaksimalkan berlangganan Apple Arcade, kamu juga bisa mencoba beberapa fitur dibawah ini.

Filter dan Urutkan Game

Ketika membuka halaman Apple Arcade, akan ditampilkan beberapa rekomendasi game, seperti game arkade teratas, game baru, game yang baru diperbarui, koleksi, game yang segera hadir, dan masih banyak lagi.

Jika kamu ingin menemukan game tertentu, kamu bisa menggunakan fitur filter dan sortir dengan mengikuti beberapa langkah berikut:

  1. Gulir ke bawah halaman utama Apple Arcade dan klik “See All Games”
  2. Secara otomatis akan muncul daftar game yang diurutkan dari tanggal rilis terbaru. Klik filter untuk melihat game yang diinginkan
  3. Akan muncul opsi filter berdasarkan peringkat usia dan pengontrol, dukungan multiplayer. Dibawahnya terdapat opsi sortir berdasarkan tanggal rilis, terakhir diperbarui, nama, dan kategori.
  4. Pilih filter dan opsi yang diinginkan, akan muncul daftar game sesuai pilihan kamu.

Melanjutkan Game di Perangkat Lain

Dengan menggunakan Apple ID yang sama di setiap perangkat Apple, kamu dapat melanjutkan game di Apple Arcade.

Perhatikan bahwa tidak semua game yang dimainkan di iOS atau iPadOS tersedia untuk MacOS. Berikut cara melanjutkan game di perangkat lain:

  1. Pada layar Apple Arcade, gulir ke bawah ke bagian ‘Continue Playing’.
  2. Terdapat game yang sedang dimainkan di perangkat lain atau game yang sebelumnya dimainkan.
  3. Klik ‘Play’ untuk melanjutkan game

Membagikan Pencapaian Game

Jika mendownload game dari App Store, pastinya kamu bisa melihat pencapaian dari game yang dimainkan. Sama seperti itu, di Apple Arcade kamu juga bisa melihat dan membagikan pencapaian permainan.

Ikuti langkah-langkah berikut untuk mengetahuinya:

  1. Buka Arcade di App Store
  2. Pilih Game dan pilih bagian ‘Achievements’  di detail game
  3. Untuk melihat pencapaian individu, klik ‘Arrow’
  4. Kemudian akan muncul layar baru dengan ‘Completed and Locked achievements’
  5. Pilih ‘share’ dan pilih aplikasi yang ingin dibagikan

Apple Arcade juga mendukung Family Sharing sehingga ada beberapa game yang bisa dimainkan bersama dengan beberapa orang sekaligus.

Jadi, apakah kamu tertarik untuk berlangganan Apple Arcade?

Like us!
Salsa Khairunnisa
70 Posts

Contribur