Diperbaharui pada Rabu, 21 Oktober 2015 | 16:30

6 Nokia Asha Paling Murah Buat Kamu yang Berkantong Tipis

Asha merupakan seri terbaru dari brand handphone ternama, Nokia. Produk ini memiliki tampilan dengan warna-warna cerah dengan sasaran pembeli adalah kalangan anak muda dan kalangan masyarakat ekonomis.

Telepon genggam candy bar ini memiliki baterai yang sangat awet dan tahan banting. Selain itu, harga yang ditawarkan untuk mendapatkan seri Asha ini juga sangat murah sehingga cocok untuk kamu yang berkantong tipis. Berikut ini adalah 6 handphone Asha termurah yang bisa kamu jadikan pilihan.

Nokia Asha 105

Nokia Asha 105 hadir dengan memaksimalkan fungsinya dalam berkomunikani pada layanan telepon dan SMS saja. Dengan desain yang simpel, Asha 105 juga tidak dilengkapi dengan fitur aplikasi yang canggih dan rumit. Namun jangan salah, untuk peforma, Asha 105 patut diacungi jempol. Dengan mennggunakan baterai Li-Ion 800 mAh ponsel ini dapat stand by hingga 840 jam. Ponsel ini cocok sekali untuk kamu yang mengedepankan fungsi dari berkomunikasi dan memiliki budget terbatas, karena HP Nokia Asha paling murah salah satunya adalah Asha 105.

Harga dan spesifikasi Nokia Asha 105

Nokia Asha 205

HP Nokia Asha paling murah lainnya bisa kamu dapatkan dari Asha 205. Dengan harga yang terjangkau, kamu sudah bisa mendapatkan handphone dengan fitur kamera, FM radio, MP3 dan MP4 player. kamu juga sudah bisa melakukan koneksi cepat ke internet berkat adanya Nokia Express Browser, yaitu browser bawaan dari ponsel ini. Ponsel yang rilis tahun 2015 ini memiliki peforma tangguh yang dapat siaga hingga 37 hari lamanya. Dengan ini, kamu tidak perlu risau akan kehabisan baterai karena tidak membawa charger.

Harga dan spesifikasi Nokia Asha 205

Nokia Asha 311

Jika kamu maniak games, Asha 311 layak untuk dilirik dengan kemampuannya yang memang ditujukan untuk ponsel games. Sesuai dengan tujuannya, ponsel ini sudah terhubung internet dengan koneksi 3G yang memudahkan kamu untuk bermain game online. Asha 311 juga dilengkapi dengan Bluetooth yang mendukung kamu untuk berbagi game dengan teman lain. Ponsel ini didesain dengan warna-warna yang elegan.

Tampilan yang cantik ini dilengkapi dengan layar kapasitas touchscreen yang memudahkan kamu untuk bermain games. Asha 311 bisa kamu dapatkan dalam nominal ratusan ribu saja. Nokia Asha 311 merupakan produk Nokia Asha paling murah jika dibanding dengan fasilitas yang kamu dapatkan.

Harga dan spesifikasi Nokia Asha 311

Baca juga: Nokia 1100 HP Paling Laris di Dunia Kalahkan iPhone dan Galaxy Series

Nokia Asha 210

Nokia Asha 210 hadir dengan memadukan ponsel masa kini dengan tetap memberikan suguhan konvensionalnya. Handphone ini memiliki desain yang elegan dan tombol QWERTY sebagai daya tariknya di era ponsel touchscreen seperti sekarang ini. Handphone dengan kamera 2 MP ini juga dilengkapi dengan resolusi 1600 x 1200. Sebagai sentuhan modern untuk pengguna yang suka bersosialisasi dengan kerabatnya di dunia maya, Asha 210 dilengkapi dengan fitur Facebook, Twitter, dan WhatsApp. HP Nokia Asha murah ini bisa kamu dapatkan tidak lebih dari Rp 1 juta.

Harga dan spesifikasi Nokia Asha 210

Nokia Asha 501

Dalam Asha 501, Nokia mencoba menyuguhkan feature phone dengan tampilan smartphone. Ponsel touchsreen ini hadir dalam tampilan warna-warna yang menarik. Tidak seperti kebanyakan ponsel layar sentuh lainnya yang memiliki daya tahan baterai yang rendah, Asha 501 hadir dengan peforma baterai yang tahan hingga 1 bulan dalam kondisi siaga dan 17 jam bila digunakan untuk menelepon. Namun pengguna harus puas, dengan ponsel murah ini karena hanya dilengkapi dengan kamera 3.15 MP dan konektivitas internet 2G.

Harga dan spesifikasi Nokia Asha 501

Nokia Asha 305

Asha 305 muncul dengan menawarkan 40 games EA gratis ke genggaman kamu, yang masih bisa ditambah lagi dengan mendownload langsung ke website terkait. Untuk kamu yang gemar bermain game di ponsel, Asha 305 cocok dijadikan pilihan karena selain memiliki desain yang menarik, ponsel layar sentuh ini juga memiliki spesifikasi yang mendukung untuk bermain game. Kelebihan lain dari handphone dengan kamera 2 MP ini adalah letak slot SIM yang terletak di sisi ponsel yang memudahkan pengguna untuk mengganti SIM tanpa harus mematikan ponsel.

Harga dan spesifikasi Nokia Asha 305

 

Baca juga artikel

Wujud Nokia C1 Android Phone Mulai Terungkap

Pilih mana Tablet 8 Inci, Nokia N1 atau Xiaomi Mi Pad?

Muncul Lagi, Nokia Lumia 635 Kini Pakai RAM 1 GB

Like us!
Tedi Yuni A

Content Writer

942 Posts