Dipublish pada Kamis, 27 Okt 2016 | 14:02

Microsoft Perkenalkan Surface Book i7 2016 dengan Performa Lebih Gahar

string

Setelah menjadi rumor cukup lama, Microsoft akhirnya memperkenalkan produk komputer dan laptop terbarunya. Dalam even kali ini, Microsoft juga memperkenalkan varian Microsoft Surface Book i7 2016. Laptop Buatan Microsoft ini cukup sukses dipasaran setelah setahun lalu dirilis.

Tidak tanggung-tanggung, Microsoft menghadirkan spesifikasi baru yang membuat performa laptop ini dua kali lebih baik dari versi sebelumnya. Tidak hanya itu, Microsoft juga membenahi bagian baterai sehingga laptop ini bisa digunakan lebih lama hingga 16 jam.

string

Panos Panay selaku Head of Windows Hardware mengungkapkan bahwa selama ini kepuasaan konsumen akan Surface Book sangat tinggi. Walaupun demikian, Microsoft tetap mendapat banyak masukan agar laptop Windows ini kian mantap digunakan. Microsoft juga memahami kebutuhan pengguna saat ini yang membutuhkan perangkat yang tahan lama digunakan. Oleh karena itu, laptop terbaru ini menggunakan teknologi baterai baru yang diklaim 30% lebih baik dari generasi lama.

Tidak heran, Microsoft menghadirkan spesifikasi baru agar makin banyak pengguna Surface Book terpuaskan. Sayangnya, Microsoft belum merilis detail spesifikasi dari laptop Surface book 2016 ini. Namun, melihat desainnya yang tidak berbeda jauh dari varian lama, spesifikasi laptop baru ini juga tidak akan berbeda.

string

Dari sisi layar, Microsoft masih akan menggunakan layar 13,5 inci dengan resolusi 3000 x 2000 pixel. Layar ini juga sudah disokong teknologi multitouch dan PixelSense. Untuk bagian mesin, Microsoft menggunakan prosesor Intel core i7 generasi terbaru. Prosesor ini akan disokong memori RAM 8GB sehingga performanya akan cukup cepat dan lancar saat multitasking.

Yang menarik, pada bagian grafis, Surface Book 2016 menggunakan VGA Nvidia GeForce GTX 965M dengan VRAM 2 GB. Hal ini membuat pengguna bisa menikmati grafis dengan detail. Selain itu, Microsoft juga sudah mendesain ulang sistem thermal yang memungkinkan pengguna menambahkan kipas ke 2 ke dalam perangkat ini.

Saat ini, Microsoft sudah membuka pemesanan Surface Book i7 2016 di beberapa negara dengan harga mulai 31 juta rupiah.

KriteriaSpesifikasi
Ukuran Layar13.5 inch
Resolusi Layar3000 x 2000 Pixel
Tipe ProsesorCore i7
RAM8 GB
Kapasitas HDD-
Kartu GrafisNVIDIA
Graphic Card Memory Size-
USB 3.02 Port(s)
OSWindows 10
Tipe Kartu GrafisGeForce dGPU
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Baca juga artikel:
Microsoft Surface Studio, PC All in One Terbaru untuk Desainer Profesional
Razer Blade Pro, Laptop Gaming Terbaru dengan Grafis Terbaik
Acer Chromebook 15, Laptop Murah dengan Performa Menjanjikan
Share :
Aris Wibowo

Aris Wibowo

Contributor

0

ARTIKEL TERKAIT

HARGA TERENDAH DENGAN PRODUK TERKAIT