Diperbaharui pada Kamis, 25 Februari 2021 | 18:17

5 Alasan MG ZS Menjadi Mobil Favorit Pelanggan MG Motor Indonesia

5 Alasan MG ZS Menjadi Mobil Favorit Pelanggan MG Motor Indonesia-0Foto: MG Motor Indonesia

Pada Januari 2021, MG Motor Indonesia melakukan survey terbatas dengan jumlah sampel lebih dari 300 konsumen MG ZS. Dari hasil survey tersebut, tedapat 5 hal penting yang membuat MG ZS disukai oleh pelanggannya.

Menurut Arief Syarifudin, Marketing and PR Director MG Motor Indonesia fakta-fakta yang tergali ini selaras dengan riset yang telah dilakukan oleh perusahaan sebelum akhirnya memilih MG ZS sebagai mobil pertama yang diperkenalkan kepada publik Indonesia. 

Berikut ini 5 alasan kenapa MG ZS menjadi favorit.

1. Desain Premium dan Khas

Logo oktagonal MG yang sangat khas, ditambah dengan desain grille yang begitu menarik, membuat MG ZS mudah mencuri perhatian para penggunanya pada pandangan pertama. 

Keputusan untuk memiliki MG ZS turut didukung dengan reputasi global yang telah dibangun selama hampir 100 tahun sejak didirikan pertama kali di Birmingham, Inggris. 

2. Dukungan Fitur Mewah

Sebagai SUV kompak dengan baderol harga di bawah 300 juta, nuansa premium yang ditawarkan MG ZS terasa semakin kuat dengan hadirnya Electric I-MAX Panoramic Sunroof.

Pengendara MG ZS dapat tetap terhibur selama mengeudi, berkat adanya Infotainment System berukuran 8 inci yang dapat diintegrasikan dengan smartphone melalui fitur Apple Car Play.

Fokus menyetir dapat tetap dijaga karena teknologi Multi-function Steering Wheel memberikan kemudahan kontrol untuk memainkan musik atau pun melakukan panggilan telepon.

3. Fitur Keselamatan serta Handling yang Prima

Setelah fitur sunroof, sejumlah besar responden sepakat menyatakan bahwa fitur keselamatan seperti airbag yang tertanam di 6 titik, ABS, EBD, SCS, dan lainnya merupakan faktor penting yang menjadi penentu ketika memutuskan untuk membeli MG ZS

Dengan bentuk eksteriornya yang begitu cantik dan dinamis, semua hal ini tentunya menjadi kombinasi yang begitu memukau untuk sebuah SUV kompak.

4. Layanan Purna Jual Menggiurkan

Kepemilikan mobil MG untuk jangka panjang menjadi lebih terjamin karena setiap mobil telah dilengkapi dengan layanan purna jual yang lebih dari memadai. 

Ketika ditanya mengenai apa yang paling menarik dari layanan purna jual yang disediakan oleh MG, lebih dari setengah responden mengakui bahwa garansi selama lima tahun tanpa batasan kilometer menjadi daya tarik utama. 

Bagi sebagian besar responden lainnya, program gratis biaya perawatan termasuk jasa dan suku cadang hingga 50.000 kilometer atau selama 4 tahun turut adalah faktor penentu yang penting dalam membeli MG ZS. 

Yang tidak kalah penting adalah hadirnya jaminan suku cadang orisinil yang dianggap mampu memberikan rasa tenang bagi konsumen.

Untuk hal ini, MG sejak awal memastikan agar ketersediaan di PDC (parts distribution centre) di Marunda serta distribusinya agar selalu aman dan mencukupi ke seluruh pusat servis resminya.

5. Harga yang Terjangkau

Konsumen MG berpendapat bahwa untuk harga yang ditawarkan, mereka mendapatkan kepuasan berkendara dalam MG ZS. Saat ini MG ZS ditawarkan mulai dari Rp 261.800.000 untuk tipe Excite dan Rp 295.800.000 untuk tipe Ignite.

Bagaimana, tertarik untuk memiliki MG ZS juga?

Like us!
Restu Aji Siswanto

Content Writer

1495 Posts

Gemar mengikuti perkembangan teknologi gawai, baik yang rilis di Indonesia maupun yang tidak masuk pasar lokal. Ketertarikan pada teknologi dan gawai menjadi motivasi untuk terus memberikan informasi, rekomendasi, dan tips berbelanja seakurat mungkin, melalui artikel dan ulasan produk.