Diperbaharui pada Kamis, 23 April 2020 | 12:51

AMD Ryzen 3 3100 dan Ryzen 3 3300X Sejutaan?

harga AMD 3 3100 dan AMD Ryzen 3 3300x

AMD yang merupakan produsen chipset untuk perangkat laptop dan desktop kembali menghadirkan CPU generasi terbarunya yang bernama Ryzen 3000 series. Tak hanya itu, AMD juga memperkenalkan motherboard AMD B550 yang dirancang khusus untuk notebook yang digunakan untuk memaksimalkan aktivitas konten kreator. 

CPU yang berbasis arsitektur Zen 2 generasi Ketiga ini hadir mengisi segmen pasar notebook untuk pebisnis, gamer dan  konten kreator di seluruh dunia dengan memanfaatkan teknologi Simultan Multi-Threading (SMT) untuk meningkatkan produktivitas.

Dengan menggandakan utas, dua kali bandwidth yang lebih baik, dan beragam pilihan motherboard dalam pengembangan, chipset AMD B550 dan prosesor desktop Ryzen 3 memberikan solusi pemrosesan yang ideal dari atas ke bawah.

Perbedaan AMD Ryzen 3 3100 dan Ryzen 3 3300X

perbedaan AMD Ryzen 3 3100 dan AMD 3 3300x

Generasi terbaru chipset besutan AMD ini yakni AMD Ryzen 3 3100 dan AMD Ryzen 3 3300X mewakili prosesor desktop AMD Ryzen 3 diklaim memiliki kinerja tercepat dari chipset besutan AMD sebelumnya. Yang hadir dengan membawa kinerja desktop kelas dunia ke gamer mainstream.

Jajaran terbaru chipset AMD ini hadir untuk mendukung komitmen AMD dalam meningkatkan kinerja CPU dan teknologi bagi konsumen dengan mengaktifkan SMT pada prosesor desktop Ryzen 3 untuk pertama kalinya.

Prosesor memiliki kehandalan dari Cache 18MB, memberikan pengurangan latensi memori yang dramatis, menerjemahkan langsung ke kinerja game yang lebih cepat dan lebih cepat untuk framerate tinggi di game-CPU yang berat.

Lebih lanjut, dengan empat core, delapan thread, dan teknologi AMD SMT, prosesor Ryzen 3 yang baru memberikan kinerja multitasking yang luar biasa dan responsif yang dibutuhkan konsumen.

Perbedaan Ryzen 3 3100 dengan Ryzen 3 3300 terletak pada maksimum clockspeed yang dimilikinya. Ryzen 3 3100 memiliki maksimal clockspeed mencapai 3.6GHz base/3.9GHz. Sedangkan Ryzen 3 3300X memiliki clockspeed 3.8GHz base/4.3GHz.

Motherboard AMD B550

Motherboard AMD b550

Sementara untuk AMD B550 hadir untuk socket AM4 merupakan amunisi tambahan terbaru untuk keluarga chipset AMD 500 Series dengan dukungan untuk prosesor desktop AMD Ryzen 3000 Series yang terdepan di industri. 

Motherboard B550 yang akan datang adalah satu-satunya chipset modern arus utama dengan kompatibilitas untuk PCIe® 4.0, membuka dua kali bandwidth motherboard B450 berkecepatan tinggi, kinerja daya tinggi dalam gaming dan multitasking.

Untuk harganya, AMD Ryzen 3 3100 dijual dengan harga mulai Rp1,5 jutaan sedangkan Ryzen 3 3300 dipatok dengan harga mulai Rp1,8 jutaan. Chipset ini akan tersedia mulai May 2020 mendatang.

Sementara itu, motherboard AMD B550 akan memulai debutnya pada 16 Juni mendatang dan sudah berkolaborasi dengan produsen notebook ternama seperti ASRock, Asus, Biostar, Colorful, Gygabyte dan MSI.

Like us!
Imam Ali

Content Writer

1658 Posts

Berbekal photography dan multimedia desain membuka jalan ke perusahaan konsultan cekindo.com. Awali karir jurnalistik di Majalah Chip Foto Video. Ketertarikan pada teknologi dan gadget berkembang ke Majalah Chip dan Chip.co.id, mulai dari review gadget dan peripheral PC, berlanjut ke Tabloid Sinyal dan SinyalMagz. Hobi otomotif memberi kesempatan bekerja di Agency mengawal konten otomotif. Di Pricebook, membuat beragam artikel terkait news, ulasan dan review serta info pasar yang berbasis SEO.