Diperbaharui pada Rabu, 9 Oktober 2019 | 18:28

1 Tahun Realme Jadi Apa?

realme aniversary

Realme secara resmi meluncurkan produk lini pertamanya pada Oktober 2018, realme tampaknya tidak pernah berhenti memenuhi kebutuhan smartphone berteknologi terkini dengan harga kompetitif untuk anak muda di Indonesia.

Sabagai kilas balik, 9 Oktober 2018 realme pertama kali meluncurkan realme 2 Series & realme C1 untuk pertama kalinya di Indonesia dan di Asia Tenggara. Dengan tagline Proud to Be Young.

Realme 2 & realme 2 Pro diprediksi menjadi game changer dan merek smartphone pilihan terbaru untuk generasi muda di Indonesia serta Asia Tenggara. Terbukti, dengan cepat kedua smartphone ini dan entry level king realme C1 terjual puluhan ribu unit di Lazada.

realme aniversary

Memasuki tahun 2019, realme membuat perubahan desain pada logonya menjadi lebih ikonik dan menghadirkan semangat baru Dare to Leap. Hal tersebut dilakukan karena realme adalah perusahaan yang berani menerobos batasan dan memiliki visi global yang berwawasan ke depan.

Realme juga dengan cepat memasuki pasar global dan berulang kali memecahkan rekor penjualan, membuktikan bahwa realme sangat mengerti kebutuhan smartphone untuk anak muda di seluruh dunia. realme dioperasikan dan dikelola oleh sekelompok anak muda, telah mencapai hasil luar biasa di pasar luar negeri.

Hanya dalam waktu satu tahun, realme berhasil menjadi Top 10 Smartphone Brand di dunia yang bersaing dengan Samsung, Huawei dan Apple berdasarkan laporan penjualan ponsel dari Counterpoint pada Q2-2019. Di Indonesia, laporan dari Counterpoint, Canalyst, dan IDC menempatkan realme di posisi kelima dari Top 5 Smartphone Brand di Indonesia. Tentunya, prestasi tersebut telah menjadi pencapaian terbesar yang diperoleh realme dalam waktu kurang dari setahun di Indonesia.

realme aniversary

Sampai saat ini, realme telah membawa 10 produk secara resmi ke Indonesia dalam waktu satu tahun dan telah menjangkau hampir seluruh kota di Indonesia. Selain Indonesia, realme juga telah hadir di lebih dari 20 negara termasuk Tiongkok, Eropa, India, Asia Tenggara, dan Rusia. realme berhasil memecahkan rekor penjualan di berbagai negara termasuk Indonesia dan menjadi 'Top 5 Smartphone Brand' di Indonesia dalam waktu kurang dari setahun.

“Setahun sudah kami berada di Indonesia dengan meluncurkan produk pertama kami di Indonesia pada hari ini, satu tahun yang lalu. Tujuan awal realme di Indonesia adalah menghadirkan produk dengan pengalaman terbaru dan unik bagi anak muda. Dengan demikian, produk kami penuh dengan inovasi dan dibuat berdasarkan umpan balik positif dari anak muda di Indonesia. Saya ingin mengucapkan terima kasih atas dukungan dari semua pihak dan realme Fans di tahun pertama kami di Indonesia. Kami berharap dapat terus menyediakan produk yang luar biasa dan terjangkau bagi anak muda, melampaui ekspektasi mereka dalam hal kinerja, desain dan kualitas,” kata Josef Wang – Marketing Director realme SEA.

Like us!
Imam Ali

Content Writer

1662 Posts

Berbekal photography dan multimedia desain membuka jalan ke perusahaan konsultan cekindo.com. Awali karir jurnalistik di Majalah Chip Foto Video. Ketertarikan pada teknologi dan gadget berkembang ke Majalah Chip dan Chip.co.id, mulai dari review gadget dan peripheral PC, berlanjut ke Tabloid Sinyal dan SinyalMagz. Hobi otomotif memberi kesempatan bekerja di Agency mengawal konten otomotif. Di Pricebook, membuat beragam artikel terkait news, ulasan dan review serta info pasar yang berbasis SEO.