Diperbaharui pada Selasa, 30 Oktober 2018 | 18:56

Realme C1 Terjual 10.000 Unit Dalam 40 Detik, Calon Hp Gaib

Realme C1
Setelah memecahkan rekor penjualan online perdananya untuk Realme 2 dan Realme 2 Pro di Indonesia, kini Realme C1 terjual 10.000 unit hanya dalam waktu 40 detik. Sehingga menjadikannya sebagai hp murah harga sejutaan di Indonesia terlaris yang memiliki layar besar dengan notch.  

Sebelumnya, dua hp Realme lain juga mencatat penjualan yang fantastis. Dimana Realme 2 yang terjual 15.000 unit hanya dalam waktu 10 menit dan Realme 2 Pro yang terjual habis senilai Rp33 Miliar dalam waktu kurang dari 3 menit.

“Ini adalah rekor penjualan online kami yang paling luar biasa di Indonesia. Terjual 10.000 unit hanya dalam waktu 40 detik, Realme C1 melampaui rekor yang telah dibuat oleh Realme 2 & Realme 2 Pro beberapa minggu yang lalu,” kata Josef Wang, Marketing Director Realme SEA.

Realme C1 sendiri merupakan salah satu produk dengan spesifikasi berkualitas untuk segmen entry-level. Menjadi hp murah terbaik, Realme C1 hadir dengan layar besar seluas 6,2 inci beresolusi 720p. Menariknya, meski berharga murah namun layarnya sudah menggunakan notch yang menjadi fitur kekinian.

Realme C1 Lazada
Selain itu, Realme C1 dilengkapi dengan baterai besar kapasitas 4.230 mAh yang dapat mendukung hingga 18 jam pemutaran musik dengan koneksi Wi-Fi, pemutaran video hingga 15 jam atau 10 jam bermain game.

Realme C1 didukung oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 450 Octa-core yang dapat mempercepat rendering grafis hingga 25% dan menghemat daya baterai hingga 30%. Prosesor Ini juga membuat Realme C1 memiliki performa yang cukup cepat, menawarkan kualitas gambar yang jelas dan halus tanpa lag saat bermain game. 

Realme C1 dilengkapi dengan dual kamera dengan konfigurasi 13MP + 2MP. Kamera pada Realme C1 juga telah memiliki fitur PDAF, meningkatkan kecepatan fokus, memperpendek waktu fokus, dan menangkap setiap detik yang indah.

Sedangkan kamera depan 5MP dilengkapi dengan AI Beauty yang memiliki 296 titik pengenalan yang secara cerdas mengenali jenis kelamin, usia, warna kulit, dan bahkan jenis kulit melalui algoritma AI, dan secara akurat mengidentifikasi dan menawarkan 8 juta pilihan efek beautification yang dapat dipersonalisasikan. 

Realme C1 hadir dengan kapasitas penyimpanan RAM 2GB dan 16GB ROM yang dapat diupgrade hingga 256GB melalui micro SD slot. Dengan harga Rp 1.399.000 pada penjualan perdananya, Realme C1 hadir dalam satu warna, Black Mirror. Realme juga akan mengadakan penjualan online kedua Realme C1 pada 6 November pukul 11.00 melalui Lazada Indonesia. 

Kriteria Spesifikasi
OS Version 8.1
Ukuran Layar 6.2 inch
Screen Resolution 1520 X 720 Pixel
Detail Prosesor Snapdragon 450
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 1.8 GHz
GPU Adreno 506
RAM 2 GB
Memori Internal 16 GB
Resolusi Kamera Belakang 15 MP
Resolusi Kamera Utama Lainnya 2 MP
Resolusi Kamera Depan 5 MP
USB microUSB, USB OTG
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Like us!
Nur Abdillah

Content Writer

2440 Posts

Punya pengalaman di beberapa media yang mengulas gadget, seperti Tabloid SMS, Tabloid Roaming, Majalah Digicom hingga Majalah Techlife. Selalu berusaha berbagi informasi yang akurat dan terupdate seputar teknologi dan gadget.