Diperbaharui pada Senin, 25 Juni 2018 | 14:20

TSMC Mulai Produksi Chipset 7nm, Apple A12 Jadi Penyumbang Terbesar

apple a12

Awal bulan ini, tersiar kabar bahwa perusahaan semikonduktor asal Taiwan, TSMC telah mulai melakukan produksi chipset menggunakan proses 7nm. Akhirnya, kabar itu dikonfirmasi oleh CEO perusahaan, C.C. Wei.

Hal ini ia sampaikan saat berkomentar tentang TSMC yang memulai produksi komersial chip tersebut selama acara simposium perusahaan teknologi di Taiwan. Melansir dari PhoneArena, adalah chipset terbaru Apple, yaitu Apple A12, chipset yang akan memulai debut pada smartphone iPhone 2018 yang dibangun menggunakan proses 7nm.

Tidak hanya itu, Apple A12 akan menjadi penyumbang besar pertumbuhan produksi chipset dengan proses 7nm dari TSMC pada 2018. Saat ini, TSMC memiliki kapasitas produksi mencapai 12 juta wafers 12 inch, nilai ini naik 9,5% dari kapasitas tahun lalu yang sebesar 10,5 juta wafers.

TSMC juga memiliki pesanan untuk produk chip 7nm dari 20 perusahaan termasuk AMD, Nvidia, dan Qualcomm. Namun, sebagian besar pesanan ini baru akan dijalankan pada semester pertama tahun 2019.

TSMC sensidi akan memiliki 50 desain chip yang dirancang pada pemrosesan 7nm pada akhir tahun dengan sebagian besar digunakan untuk mendukung fitur AI, GPU, cryptocurrency, dan chip 5G.

TSMC akan memulai risk production produksi chipset 7nm pada kuartal ketiga tahun ini menggunakan Ekstrim ultraviolet lithography (EUV) untuk mendapatkan desain yang lebih tepat pada wafers. Teknologi ini tidak hanya menghemat waktu, tetapi juga membantu perusahaan mendesain chip yang lebih kuat dan hemat energi.

Selain itu, TSMC juga menyebutkan sedang merencanakan risk production untuk chip menggunakan node 5nm pada semester pertama tahun depan. Sehingga, produksi komersial chip 5nm bisa dimulai sesedini mungkin pada paruh kedua tahun 2019.

Like us!
Rizki Abadi

Contributor

300 Posts