Diperbaharui pada Jumat, 2 Oktober 2015 | 10:27

Dell Siapkan Tablet Penantang Microsoft Surface Pro 4

Nama Dell memang sudah melekat dalam dunia komputer dan laptop. Namun, untuk kelas tablet nama Dell masih terbilang belum diminati banyak orang. Menyadari hal tersebut, Dell kembali berinovasi menghadirkan sebuah tablet baru dengan spesifikasi kelas atas brnama Dell XPS 12 (9250). Menariknya, rumor yang berhembus tablet baru ini dipersiapkan untuk head to head atau berhadapan langsung dengan Microsoft Surface terbaru. Lalu, seperti apa keunggulan yang ditawarkan tablet terbaru Dell ini?

Layar 4K Ultra HD

Perkembangan gadget smartphone dan tablet saat ini menghadirkan perangkat dengan kualitas resolusi layar yang semakin tinggi. Faktanya masih banyak tablet yang beredar dengan resolusi hanya Full HD 1920 x 1080 pixels. Mencoba berbeda, Dell XPS 12 kabarnya akan menggunakan resolusi layar 4K. Dell menggunakan teknologi Sharp IQZO panel dengan crystal clarity. Tentu saja ini akan sangat mewah dan mahal untuk sebuah tablet. Namun, jangan khawatir Dell juga menyediakan versi murah dengan resolusi Full HD saja.

Image Credit to WinFuture

Desain elegan

Kabar yang berhembus menyebutkan tablet terbaru dari Dell ini akan menggunakan magnesium alloy. Desain bodinya akan lebih elegan dan premium dibanding seri tablet dell XPS sebelumnya. Dengan berat sekitar 790 gram, tablet ini masih nyaman dibawa bepergian.

Baca juga: Dell XPS 12 Terbaru, Rival Berat Microsoft Surface

Mesin Intel Skylake

Tablet Dell XPS 12 akan menggunakan mesin Intel Core M Skylake. Terpasang juga fitur wifi, Bluetooth, hingga fitur 4G LTE untuk memudahkan konektivitas. Dell juga menyertakan 2 USB type C dengan thunderbolt 3. Untuk penyimpanan akan terpasang M.2 SATA SSD dengan kapasitas besar.

Kamera 8 MP

Dell kemungkinan akan menggunakan kamera utama 8 MP dan kamera depan 5 MP.

Keyboard dock

Sebagai penantang Microsoft Surface, Dell XPS 12 juga dibekali keyboard tambahan. Setidaknya terdapat dua keyboard pilihan dengan tebal 1,3 mm yang nyaman digunakan. Keyboard ini juga sudah dibekali USB Type C, USB 3.0 dan HDMI out.

Sayangnya hingga kini belum ada kabar resmi dari Dell. Kita tunggu saja awal bulan depan.

 

Baca juga artikel

Dell Venue 8 Pro Terbaru Pakai Prosesor Intel X5-8500 Cherry Trail, Wifi dan 4G LTE

Dell Latitude 11 5000, Tablet 2 in 1 Windows 10

Dell Perkenalkan Varian Chromebook untuk Pebisnis

Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts