Diperbaharui pada Senin, 28 September 2015 | 09:18

Apple iPhone 6s Overheating, Kamera Flashnya Tidak Berfungsi

Apple iPhone 6s dan iPhone 6s Plus beberapa waktu ini sudah mulai dijual di beberapa pasar. Bahkan ini menjadi minggu pertama bagi beberapa pengguna iPhone generasi baru ini untuk merasakan pengalaman yang selama ini digembar-gemborkan pihak Apple.

Yang cukup mengejutkan, menurut phonearena.com, beberapa laporan menyebutkan adanya masalah overheating sehingga aplikasi kamera dalam iPhone terbaru mengalami gangguan. Masalah yang muncul bukan karena penggunaan yang salah atau penggunaan perangkat yang berlebihan. Bahkan tidak ada rasa panas berlebih pada bodi iPhone.

Notifikasi iPhone 6s overheating

Baca juga: iPhone 6s Plus Coba Dibengkokkan, Ini Hasilnya!

Masalah overheating ini hadir kala kamera digunakan. Akan muncul notifikasi peringatan yang menyebutkan ‘flash is disabled’. Lebih lanjut lagi ada pemberitahuan ‘iPhone needs to cool down before you can use the flash’.

Keluhan ini muncul tidak hanya pada satu atau dua pengguna iPhone terbaru, namun banyak pengguna. Laporan lain bahkan mengkonfirmasi iPhone 6s hadr dengan bodi yang lebih panas dibanding iPhone sebelumnya. Kabarnya iPhone 6s memiliki temperature hingga 102 derajat Fahrenheit, sementara ponsel rata- rata hanya memiliki suhu 90 derajat.

Jadi apakah masalah ini hanya terjadi pada iPhone 6s terbaru dengan model tertentu? Hingga kini memang belum ada fakta lebih jelas.

 

Baca juga artikel

iPhone 6s dan iPhone 6s Plus Direndam Dalam Air, Apa Jadinya?

Tips iOS 9: Cara Setting iPhone Sebagai Wifi Hotspot Dalam 1 Menit

10 Cara Mudah dan Aman Downgrade iOS 9 ke iOS 8.4.1

Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts