Foto: OPPO X 2021 sebagai Ilustrasi (OPPO)
Sejumlah produsen hp saat ini telah meluncurkan smartphone layar lipat andalan mereka, yang diantaranya seperti Samsung Galaxy Fold dan Huawei Mate X.
Kini OPPO juga tidak mau kalah saing dan dikabarkan sedang menyiapkan smartphone foldable pertama, yang akan menjadi salah satu smartphone flagship OPPO.
Berdasarkan informasi yang beredar dari media sosial Tiongkok, OPPO kabarnya akan meluncurkan smartphone foldable-nya pada kuartal dua, yang diperkirakan antara bulan April hingga Juni 2021.
Foto: OPPO X 2021 sebagai Ilustrasi (OPPO)
Smartphone OPPO Foldable tersebut juga kabarnya tidak menggunakan konsep desain yang layarnya bisa digulung seperti konsep desain OPPO X 2021 yang beredar pada tahun lalu, dan hanya bisa dilipat seperti layaknya Samsung Galaxy Fold.
Sampai saat ini masih belum ada informasi lebih lanjut terkait dengan spesifikasi dari smartphone layar lipat buatan OPPO. Apalagi sejumlah produsen hp lainnya, seperti Xiaomi, vivo, dan Google, juga dikabarkan sedang menyiapkan smartphone lipat mereka.