Daftar Harga TV LED Polytron Terbaru, Harga Mulai 1 Jutaan
Foto: Polytron
Kegiatan menonton TV nampaknya menjadi hal yang tidak pernah terlewatkan setiap harinya. Tidak mengherankan jika kemudian kebutuhan televisi yang mampu memberikan pengalaman menonton yang berkesan menjadi hal penting untuk dipertimbangkan.
Rekomendasi kami kali ini adalah TV Polytron yang memang terkenal dengan spesifikasi mumpuni, namun harga tetap terjangkau. Berikut ini daftar TV Polytron berbagai ukuran untuk Anda.
Rekomendasi TV Polytron Terbaik
Sebelum membeli, pastikan Anda sudah mengetahui spesifikasi TV LED Polytron itu sendiri. Bandingkan dengan beberapa model TV Polytron lainnya dan pilih yang sesuai dengan kebutuhan di rumah.
Kalau masih bingung, kami pilihkan deretan TV Polytron terbaik berikut ini sebagai bahan pertimbangan.
1. Polytron PLD 32T710
Polytron PLD 32T710 memiliki spesifikasi layar LED berukuran 32 inci dengan resolusi 1366x768 pixel. TV ini pertama kali rilis pada tahun 2013, dan memperkenalkan teknologi layar DIPE Engine.
Polytron PLD 32T710 mampu menampilkan gambar HD dengan sangat jelas. Kelebihan produk ini terletak pada keberadaan speaker tower yang meningkatkan kualitas suara. Sayangnya, produk ini belum hadir dalam bentuk curved mode. Harga TV LED Polytron ini ada di kisaran Rp 1 jutaan.
2. Polytron Cinemax Soundbar PLD-32B1550
Produk selanjutnya adalah Polytron Cinemax Soundbar PLD-32B1550 yang memiliki ukuran layar 32 inci dengan resolusi 1366x768 piksel. TV ini dilengkapi dengan USB dan HDMI port, dan memiliki teknologi layar FHD yang akan menghasilkan kualitas gambar tingkat tinggi.
Kelebihan dari produk ini terletak pada tersedianya eco-mode yang akan menghemat listrik dan bikin tagihan PLN tidak bengkak. Sayangnya, TV LED Polytron ini masih belum dilengkapi dengan teknologi 3D. Harga Polytron Cinemax Soundbar ini berkisar di Rp 2 jutaan.
Pada akhir tahun 2020 lalu, Polytron juga merilis versi smart TV dari seri ini. Polytron Smart Cinemax Soundbar yang dibekali dengan smart operating system ini, tersedia dalam ukuran 32, 43, dan 50 inci.
3. Polytron PLD 24T8511
Pertama kali dirilis pada tahun 2017, TV Polytron PLD 24T8511 ini memiliki layar LED 24 inci dengan teknologi layar HD. Dilengkapi dengan port HDMI dan USB, harga TV LED Polytron ini berada di kisaran Rp 1 jutaan.
TV ini memiliki resolusi layar 1366x768 piksel, dan memiliki port USB yang bisa dikoneksikan dengan flashdisk untuk menonton berbagai film dalam berbagai format yang kompatibel. Kekuranga TV ini ada pada ketidaktersediaan teknologi 3D dan fitur touchscreen.
4. Polytron Cinemax Soundbar PLD-40B150
Dengan harga di kisaran Rp 2 jutaan, TV LED Polytron Cinemax Soundbar PLD-40B150 ini memiliki layar berukuran39 inci dengan resolusi 1920x1080 piksel. Tidak hanya itu, didukung dengan teknologi layar FHD, TV ini mampu menghasilkan gambar yang sangat tajam.
TV LED Polytron ini juga dilengkapi dengan port HDMI dan USB. Keunggulan TV ini terletak pada teknologi soundbar yang mampu menghasilkan suara sangat menggelegar. Kekurangan dari produk ini terletak pada tidak adanya teknologi 3D dan tidak didukung jaringan wi-fi.
5. Polytron Cinemax Soundbar PLD-43B150
Polytron Cinemax Soundbar PLD-43B150 adalah TV LED 43 inci yang memiliki resolusi layar 1920x1080 piksel. Jenis TV ini didukung dengan spesifikasi layar FHD yang akan memberikan pengalaman berupa gambar dengan kualitas ketajaman sangat tinggi.
Selain itu, TV Polytron yang didukung dengan port HDMI dan USB ini memiliki keunggulan pada suara yang sangat mengagumkan karena teknologi soundbar. Polytron Cinemax Soundbar PLD-43B150 ini dibenderol pada kisaran harga Rp 3 jutaan.
6. Polytron PLD 43TS865
TV Polytron PLD 43TS865 memiliki spesifikasi layar 43 inci dan pertama kali dirilis pada 2018. TV Polytron 43 inch ini memiliki resolusi layar 1920x1080 piksel, serta dilengkapi port HDMI dan USB, TV LED ini menjadi unggul karena masuk kategori Smart TV. Sistem tata suaranya juga sangat apik.
Keunikan Smart TV Polytron ini adalah teknologi berbasis early warning system, yang merupakan sistem peringatan dini jika terjadi bencana. Peringatan ini akan ditampilkan pada layar TV.
7. Polytron PLD 32T1500
Rekomendasi selanjutnya adalah Polytron PLD 32T1500 dengan spesifikasi layar beresolusi 1366x768 piksel. Harga TV LED Polytron ini dipasaran sekitar Rp 1 jutaan. Selain itu, TV LED Polytron ini sudah dilengkapi port HDMI dan USB sekaligus teknologi layar HD yang mampu menghasilkan gambar kualitas bagus.
Keunggulan dari produk ini terletak pada speaker tower yang menghasilkan kualitas suara sangat mengagumkan, sedangkan kekurangannya adalah tidak dilengkapi fitur Smart TV dan koneksi wi-fi.
8. Polytron 43AS1558
Produk TV Polytron 43 inch ini punya resolusi layar 1920x1080 piksel. Polytron 43AS1558 memiliki teknologi layar FHD yang dikenal mampu menghasilkan gambar dengan ketajaman yang sangat tinggi.
Untuk memudahkan konektivitas, TV LED ini memiliki port HDMI, LAN dan juga USB. Sebagai Smart TV, keunggulan utama produk ini tentunya adalah konektivitas wifi yang memberikan pengalaman streaming internet. Sayangnya, Smart TV Polytron ini belum dilengkapi teknologi touchscreen.
9. Polytron PLD 40T100
Selanjutnya ada Polytron PLD 40T100 yang rilis pada tahun 2013. TV LED ini memiliki layar berukuran 40 inci, engan resolusi 1366x768 piksel, dan dilengkapi dengan port HDMI dan USB. Teknologi layar LED-nya mampu menghasilkan gambar berkualitas dengan kontras yang sangat tinggi.
Keunggulan Polytron PLD 40T100 terletak pada teknologi 3D yang tentunya akan menambah kenikmatan untuk menonton berbagai konten seperti film. Sayangnya, TV ini belum masuk dalam kategori Smart TV, sehingga tidak memiliki konektivitas jaringan wi-fi.
10. Polytron 50AS8858
Kami merekomendasikan yang terbaik paling akhir, nih! Polytron 50AS8858 memiliki layar berukuran 50 inci dan resolusi 1920x1080 piksel. TV LED Polytron ini dilengkapi dengan teknologi layar FHD yang menghasilkan gambar jernih dantentunya tajam.
Polytron 50AS8858 memiliki port HDMI, USB dan LAN untuk menunjang konektivitas. Dengan berbagai fitur tersebut, produk yang rilis pada tahun 2019 ini menjadi unggul karene memiliki jaringan internet, yang akan memberikan keuntungan bagi penggemar film streaming.
Itulah beberapa produk TV Polytron dengan berbagai spesifikasi dan juga fitur keren yang kami rekomendasikan, dan mudah-mudahan bisa menjadi bahan pertimbangan sebelum memutuskan untuk membeli.
Harga TV Polytron di pasaran saat ini termasuk salah satu yang terjangkau, apalagi melihat spesifikasi dan teknologi yang ditawarkan.
Oh iya, produk ini buatan asli Indonesia juga, jadi kita bisa bangga pakai produk elektronik lokal berkualitas internasional ini. Selamat membeli!