Diperbaharui pada Rabu, 11 November 2015 | 08:01

5 Tas Pelindung Laptop Biar Tetap Hangat di Musim Hujan

Tas laptop saat ini sudah menjadi semacam kebutuhan bagi pengguna yang memiliki aktivitas padat. Tas laptop kini tidak lagi hanya untuk tempat menaruh laptop, tetapi beberapa peralatan pendukung lainnya untuk bekerja. Dan memasuki musim penghujan, tentu dibutuhkan tas laptop yang kuat dan anti air sehingga tetap menjaga laptop dari kelembapan.

Bila kamu sedang mencari tas atau pelindung laptop di musim hujan, Pricebook punya beberapa pilihan terbaik untuk kamu miliki.

POLO USA – Decker BackPack

Harga Rp 125 ribu

Ini merupakan tas atau pelindung laptop di musim hujan dengan desain yang cukup kokoh dan dimensi besar. Tas ini bahkan sudah dibekali slot laptop yang bisa muat untuk laptop berukuran 15 inci. Selain itu, dimensinya yang besar membuat kamu bisa memasukkan gadget lain seperti smartphone dan tablet hingga dokumen dan buku. Tas laptop ini juga dibekali bahan yang kuat, ringan dan tahan lama. Terdapat juga raincover untuk melindungi tas dari hujan.

 

Polo Castilla - Laptop Backpack

Harga Rp 130 ribu

Polo mendesain tas ini cukup simple dan kompak sehingga cocok digunakan anak sekolahan maupun pegawai kantoran. Tas laptop ini hadir dengan slot laptop yang cukup besar bahkan muat untuk laptop berukuran 17 inci. Polo menggunakan bahan canvas yang trendy sehingga tas laptop ini tampak eksklusif. Dengan dimensi yang besar, kamu bisa membawa banyak barang dalam tas ini. Tak lupa, tersedia juga pelindung hujan dalam tas ini sehingga laptop aman dari air dan tetap hangat.

 

Bag & Stuff Mount Trainer Laptop Backpack

Harga Rp 150 ribu

Untuk kamu yang ingin tampil lebih modis kala membawa laptop maka tas atau pelindung laptop di musim hujan ini layak kamu pilih. Tas ini hadir dengan dimensi yang pas untuk punggung dengan desain yang menarik dan stylish. Tas ini bahkan sudah dilengkapi slot laptop untuk menaruk laptop hingga ukuran 17 inci. Kamu juga bisa menaruh charger laptop dan dokumen lainnya dengan tenang, pasalnya laptop ini hadir dengan ruang yang cukup lega. Produsen membuat tas ini dengan bahan yang ringan dan tahan lama sehingga sangat cocok untuk traveling atau perjalanan jauh lainnya. Terakhir terpasang juga raincover untuk melindungi tas dari air hujan.

Baca juga: 5 Laptop Gaming dengan Tubuh Ringan di November 2015

Osmose Laptop Backpack

Harga Rp 165 ribu

Tas atau pelindung laptop di musim hujan ini hadir dengan desain yang modis dan minimalis. Alhasil, ransel ini bisa kamu gunakan untuk sekolah, kerja, olahraga dan kegiatan harian lainnya. Ransel laptop ini juga memiliki dimensi yang cukup besar dengan slot laptop yang cocok untuk laptop 14 ataupun 15 inci. Produsen juga menghadirkan gendongan dengan busa tebal sehingga memberik kenyamanan bagi pundak kamu saat menggendong tas ini. Osmose juga menghadirkan zipper yang kuat dan pelindung hujan terbaru sehingga tas aman dari hujan.

 

Ozone Laptop BackPack 3 in 1

Harga Rp 130 ribu

Berbeda dengan tas laptop lainnya, tas ini hadir dengan konsep bisa diubah sesuai fungsinya. Tas ini bisa kamu jadikan tas ransel, tas jinjing ataupun tas selempang. Tas atau pelindung laptop ini hadir dnegan dimensi yang tipis, namun cukup untuk memuat laptop berukuran 14 inci. Kamu bahkan bisa menambahkan dompet, smartphone, charger laptop dan dokumen ke dalam tas ini dengan lega.

 

Baca juga artikel

5 Laptop Gaming Terbaik Kelas Premium November 2015

4 Laptop Gaming Rp 7 Jutaan di November 2015

4 Laptop RAM 4 GB Harga di Bawah 5 Jutaan November 2015

Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts