Diperbaharui pada Senin, 9 November 2020 | 15:25

10 Fitur iPhone 12 yang Tidak Ada di Seri iPhone Lainnya

10 Fitur Unggulan iPhone 12 Series Foto: Apple

Apple telah resmi meluncurkan iPhone 12 series pada acara Apple Event yang digelar secara online di Youtube beberapa waktu lalu. Dalam acara tersebut, Apple mengumumkan berbagai keunggulan yang dimiliki iPhone terbarunya.   

Namun, bentuknya yang hampir mirip dengan iPhone 11 membuat kita-bertanya-tanya, apakah yang benar-benar membedakan iPhone 12 dengan semua iPhone generasi sebelumnya.

10 Fitur Unggulan iPhone 12 Series 

Dilihat dari desainnya iPhone 12, iPhone 12 Mini, iPhone 12 Pro, dan iPhone 12 Pro Max tampak seperti perubahan kecil dari jajaran iPhone 11. Namun, ternyata Apple memberikan banyak peningkatan pada teknologi dan fitur yang tidak ada di seri iPhone lainnya.

1. Tahan di Kedalaman Air 6 Meter

10 Fitur Unggulan iPhone 12 Series Foto: Apple

Apple memang selalu memperhatikan ketahanan pada produknya. Jika pada iPhone generasi sebelumnya memiliki ketahanan air hingga 4 meter, kini iPhone 12 memiliki peningkatan untuk ketahanan air hingga 6 meter. 

2. Mengukur Tinggi Orang

Keunggulan lain dari iPhone terbaru ini adalah fitur pendeteksi orang pada aplikasi Measure. Fitur ini mampu mengukur tinggi badan seseorang secara instan, baik dalam keadaan duduk maupun berdiri. Fitur ini hanya tersedia pada iPhone 12 Pro dan Pro Max. 

3. Konektivitas 5G

Perubahan yang paling menonjol dari keempat seri iPhone 12 adalah dukungan konektivitas 5G. iPhone 12 memiliki dukungan 5G. Dengan ini, para penggunanya mampu mengakses internet dengan lebih cepat.

4. Peningkatan Pada Fitur Mode Malam

10 Fitur Unggulan iPhone 12 Series Foto: Apple

iPhone 12 membawakan peningkatan pada fitur mode malamnya. Jika pada generasi sebelumnya mode malam hanya bisa digunakan dengan lensa wide angle, kini mode malah sudah bisa digunakan pada mode kamera ultrawide.

Mode malam pada iPhone 12 series ini juga bisa digunakan pada lensa TrueDepth atau yang biasa kita kenal sebagai kamera depan. 

Kini, para pengguna iPhone 12 bisa mengambil gambar selfie di tempat redup dengan mode malam. Selain itu, mode malam juga bisa digunakan untuk mengambil video Time-Lapeses.

5. Mode Potrait dengan Sensor LiDAR

iPhone 12 Pro dan Pro Max dilengkapi dengan opsi portrait mode dan sensor LiDAR yang membantu fokus otomatis kamera lebih cepat saat mengambil gambar di tempat yang minim cahaya. Dengan ini, pengguna dapat mengambil gambar yang lebih berkualitas di tempat yang gelap.

6. Menggunakan Aksesori Magnetik

Fitur iPhone 12 Foto: Apple

Seluruh jajaran iPhone 12 dilengkapi dengan MagSafe, yang menghubungkan aksesoris magnetik yang kompatibel dengan MagSafe. 

Magsafe merupakan rangkaian magnet melingkar di kaca belakang iPhone. Alat ini memiliki banyak fungsi diantaranya untuk pengisian daya, magnetic wallet, dan masih banyak lagi.

7. Memotret dalam Format Apple ProRAW

Jika pada iPhone generasi sebelumnya membutuhkan aplikasi tambahan untuk memotret dalam format RAW, kini iPhone 12 Pro dan Pro Max memberikan fitur bernama Apple ProRAW. 

Menurut Apple, perangkat lunak kamera ini memberikan banyak manfaat dari pemrosesan gambar dalam bidang fotografi.

8. High Definition FaceTime

Apple juga meningkatkan resolusi FaceTime miliknya dari yang hanya 720p menjadi 1080p HD. Namun, kualitas HD ini hanya bisa digunakan jika pengguna terhubung dengan Wi-Fi atau memiliki konektivitas 5G. 

9. Peningkatan Zoom Foto & Video

Keunggulan lain yang jarang diketahui adalah peningkatan zoom pada iPhone 12 series. iPhone 12 Pro Max memiliki lensa telephoto yang lebih baik dari saudaranya, yaitu 65 mm / f /2.2. 

Adapun detail peningkatan zoom yang dimiliki yaitu, zoom optik 5x, rekam video dengan zoom digital 7x, video pada zoom waktu 2,5x, ambil foto dengan zoom waktu 2,5x, foto dengan zoom digital 12x.

10. Hasil Foto Smooth dengan Sensor-Shift 

iPhone 12, 12 Mini, dan 12 Pro memiliki stabilisasi gambar optik (OIS) untuk setiap lensa selain ultra-wide. Namun, iPhone 12 Pro Max tidak mengganti stabilisasi tersebut dengan menggunakan sensor Shift. 

Sensor ini biasa digunakan pada kamera DSLR maupun kamera mirrorless. Adanya sensor ini membuat kualitas foto menjadi lebih smooth dan menakjubkan.

Nah itu dia 10 fitur dan keunggulan iPhone 12 Series yang tidak ditemui pada seri iPhone generasi sebelumnya. Pasti jadi semakin tertarik untuk membelinya, dong?

Like us!
Syahya Rembulan

Contributor

148 Posts