Xiaomi Redmi Note
Jika Anda mencari smartphone dengan kemampuan dual SIM dan harga yang terjangkau, mungkin Anda perlu mempertimbangkan membeli smartphone Xiaomi Redmi Note ini. Smartphone ini memberikan Anda pilihan untuk menggunakan 2 SIM card ditambah dengan jaringan 3 Gnya. Smartphone ini cukup ringan dengan ukuran yang sangat tepat. Layarnya sudah menggunakan teknologi terbaru IPS LCD dengan layar sentuh yang responsif dan memiliki beragam warna pilihan. Ukuran layarnya sebesar 5,5 inci, agak lebih besar dibanding smartphone lain. Resolusi yang ditawarkan sebesar 1280 x 720 piksel. Memori yang disediakan oleh smartphone Xiaomi ini sangat besar, yaitu 8 GB.
Belum lagi, smartphone ini menyediakan slot untuk micro SD sehingga Anda bisa meningkatkan kapasitas penyimpanannya menjadi 32 GB. Smartphone ini juga mendukung berbagai fitur-fitur seperti Wifi, LAN, Bluetooth 4.0, dan kamera. Kamera Xiaomi ini sangat bagus karena memiliki resolusi 13 mega piksel dengan hasil foto memiliki resolusi sebesar 4128 x 3096 piksel. Video yang dihasilkan pun memiliki kualitas 1080 piksel. Smartphone ini menggunakan prosesor sangat cepat Octa Core Cortex A7 1,4 GHz dengan mode turbo 1,7 GHz. RAM yang disediakan smartphone ini sebesar 2 GB RAM, sangat memadai untuk penggunaan yang hebat. Sistem operasional smartphone ini menggunakan Android Jelly Bean. Harga yang ditawarkan untuk smartphone ini sekitar 1,5-2 juta.