Pasar kelas menengah menjadi salah satu pasar yang menjanjikan bagi para pencari gadget. Pasalnya dalam pasar ini, banyak smartphone yang hadir dengan teknologi dan fitur terbaik yang biasanya merupakan fitur dari ponsel premium. Walaupun demikian, harga yang ditawarkan perangkat cukup terjangkau.
Pricebook pun mencoba memberikan rekomendasi smartphone Android terbaik di pasar kelas menengah harga murah di Oktober 2016. Berikut ulasannya.
1. Huawei GR5
Huawei kembali menghadirkan ponsel kelas menengah dengan spesifikasi terbaik. Ponsel ini mengusung desain yang cukup modis. Pada bagian layar, Huawei GR5 memasang layar berukuran 5,5 inci. Layar ini akan disokong panel IPS Full HD 1080p yang menampilkan visual yang cukup jernih dan tajam.
Pada bagian mesin, smartphone Android ini menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon MSM8939. Prosesor quad-core ini akan disokong pula oleh RAM 2GB dan memori internal 16 GB. Ponsel Android Huawei ini menggunakan pula kamera utama 13 MP dan kamera depan 5 MP. Tak lupa terpasang baterai 3000 mAh. Huawei GR5 dapat kamu dapatkan dengan harga Rp 2.944.100.
Beli Huawei GR5 murah di elevenia
2. Coolpad Max Lite
Bila kamu mencari ponsel Android terbaik dengan sokongan RAM besar, maka smartphone ini memang layak dipilih. Coolpad mengusung desain yang cukup mewah dan solid. Pada bagian layar, smartphone 4G LTE ini menggunakan layar 5,5 inci panel IPS Full HD.