Daftar Harga LG G6 Terbaru April 2024 dan Spesifikasi

RAM 4 GB, Resolusi Kamera 13 MP, Ukuran Layar 5.7 inch, Kapasitas Baterai 3300 mAh

Lihat selengkapnya >

Harga LG G6 Terbaru

  • RAM 4GB ROM 64GB
    Rp 7.411.200

Daftar Harga LG G6

2 Toko Ditemukan
Rp 7.411.200

Deskripsi LG G6

Flagship Generasi Terbaru dari LG

LG memang dikenal sebagai salah satu brand smartphone yang selalu hadir membawa inovasi desain smartphone yang unik dan berbeda dari brand lain. Seri G sendiri menjadi seri flagship dari LG dan kini sudah memasuki generasi ke-6 yang hadir dengan LG G6.

Sama seperti generasi-generasi sebelumnya, seri G dari LG memang selalu menghadirkan sesuatu yang baru. Jika pada G3 memiliki ukuran layar yang sangat besar pada eranya, G4 dengan cover kulit asli, G5 dengan kamera gandanya, lantas apa yang baru dari LG G6?

LG G6 dilengkapi dengan sertifikasi IP68 anti air dan debu. Tak hanya itu saja, smartphone flagship dari LG ini juga mengantongi sertifikat militer MIL-STD-810G.

Buat anda penggemar smartphone dari LG, tentu anda akan senang melihat tampilan baru dari generasi ke-6 ini. Harga LG G6 sendiri tidak jauh berbeda dari harga G5 saat pertama kali dirilis.

Desain Baru dengan Lapisan Kaca yang Premium

Kali ini, LG G6 hadir dengan desain baru yang berubah drastis dari generasi sebelumnya. Bodi smartphone LG ini memiliki bentuk yang terlihat lebih memanjang namun tetap menawarkan bodi yang ramping.

Dimensi dari LG G6 sendiri adalah 148,9 x 71,9 x 7,9 mm dengan bobot 163 gram. Sangkin tipisnya, smartphone flagship dari LG ini digadang-gadang sebagai salah satu smartphone tertipis di dunia saat ini.

Seluruh bodi dari smartphone G6 dari LG ini sendiri sudah menggunakan material metal, terutama bagian rangka yang menjadikan smartphone LG ini lebih kuat dan kokoh. Tak hanya itu saja, bagian belakang bodi dari smartphone flagship LG ini hadir dengan balutan lapisan kaca Corning Gorilla Glass 5 yang tak hanya melindungi bodi dari goresan, tapi juga membuat tampilan smartphone ini terasa jauh lebih premium.

LG G6 sendiri hadir dalam banyak pilihan warna menarik dan cantik. Setidaknya terdapat delapan pilihan warna unik yang bisa anda pilih, mulai dari Astro Black, Ice Platinum, Terra Gold, Marine Blue, Mystic White, Raspberry Rose, Moroccan Blue, dan Lavender Violet.

Layar dengan Fitur Dolby Vision HDR

Seperti yang disebutkan sebelumnya, layar dari LG G6 memang terlihat lebih memanjang. Hal ini karena layar smartphone LG ini mengusung aspek rasio 18:9 yang terbilang cukup unik.

Layar smartphone LG G6 sendiri memiliki ukuran 5,7 inci dengan resolusi 1440 x 2880 piksel (564 ppi). Kualitas layar dari smartphone flagship LG yang satu ini tak perlu dipertanyakan lagi.

Selain memiliki kualitas yang sangat bagus, layar LG G6 juga dibekali dengan fitur Dolby Vision HDR10. Layar smartphone LG ini tentu menawarkan pengalaman menonton film yang jauh lebih menyenangkan dan bagus tentunya.

Dual Kamera dengan Sensor Sony

LG G6 kembali mengusung kamera dengan konfigurasi dual kamera seperti pendahulunya. Meski begitu, kualitas kamera dari generasi terbaru ini tentu jauh lebih baik dan mengalami perubahan yang cukup signifikan.

Spesifikasi kamera utama dari LG G6 sendiri memiliki resolusi 13 MP f/1.8, 30mm (standard), PDAF, 3-axis OIS + 13 MP f/2.4, 12mm (ultrawide). Kedua kamera utama milik smartphone LG tersebut juga dilengkapi dengan sensor Sony IMX258.

Kemampuan kamera utama dari LG G6 juga mampu menghasilkan video dengan kualitas 4K di 30 fps, 1080p di 30/60 fps. Sementara untuk kamera depan, anda bisa menggunakannya untuk kebutuhan selfie karena LG sudah menyematkan kamera depan dengan resolusi 5 MP f/2.2 dengan lensa 18mm.

Pros & Cons

icon-pros Kelebihan

  • Layar HDR
  • Kamera belakang yang mumpuni
  • Desain yang elegan
  • Tahan air debu dan banting
icon-cons Kekurangan

  • Resolusi kamera selfie kurang besar
  • Tidak mendukung Google Daydream VR
  • Prosessor bukan yang terbaru

Spesifikasi LG G6

Basic Info
Kategori HP
Brand LG
Tahun Rilis 2017
Series G Series
Nama Produk G6 64GB
Network
2G Network GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 - SIM 1 & SIM 2
3G Network HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Jaringan 2G, 3G, 4G
Design
Dimensi 148.9 x 71.9 x 7.9 mm
Berat 163 g
SIM Slots 2 slot(s)
Tipe SIM Card Nano SIM
Screen
Screen Resolution 2880 x 1440 Pixel
Ukuran Layar 5.7 inch
Technology IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
Software
OS Version 7
Version Detail 7.0 Nougat
OS Android
Hardware
Prosesor Qualcomm
Detail Prosesor MSM8996 Snapdragon 821
Kecepatan CPU 1.6 GHz
GPU Adreno 530
Jumlah Core Quad Core
Memory
RAM 4 GB
Kapasitas Memori Eksternal Up to 256GB
Memori Internal 64 GB
Tipe Memori Eksternal microSD
Camera
Resolusi Kamera Belakang 13 MP
Jumlah Kamera Belakang 1
Resolusi Kamera Depan 5 MP
Flash Yes
Video Yes, 2160p@30fps, 1080p@30fps, HDR
Connectivity
NFC Yes
Infrared Yes
USB microUSB 3.1, Type-C, USB OTG
GPS A-GPS, GLONASS, BDS
Wi-Fi 802.11 a / b / g / n / ac, Dual Band, DLNA, Wi-Fi Direct, Mobile Hotspot
Bluetooth Bluetooth 4.2, A2DP, LE, apt-X HD
Battery
Tipe Baterai Non-removable
Materi Baterai Lithium Ion
Kapasitas Baterai 3300 mAh
Other Features
Waterproof Yes
Lihat selengkapnya

Artikel LG G6 Terbaru

Rekomendasi Hp Full Screen Terbaik di 2023, Hampir 7 Inci

Hp Full Screen
Sejak beberapa tahun ke belakang hingga saat ini sudah banyak hp layar full yang di rilis para vendor. Konsep desainnya pun beraneka ragam, sebut saja hp full layar dengan bezel yang sangat tipis, atau bahkan tanpa bezel (bezeless). Masing-masing vendor memiliki penamaan sendiri untuk hp yang identik dengan layar berukuran besar ini.

Hp layar full disini merujuk pada smartphone yang menggunakan layar besar (berukuran di atas 5,5 inci) dengan ukuran bezel tipis. Sehingga tampilan muka perangkat 'penuh'' oleh layar dengan rasio screen to body mencapai di atas 80 persen. Di mana layar full merupakan desain hp yang menonjolkan lebih banyak layar dibandingkan bodi atau frame pinggir hp.

Dari sisi penamaan sendiri juga bermacam-macam, ada yang menyebut hp layar full, hp full screen, hp layar penuh, hp full layar hingga hp layar full view. Namun terlepas dari perbedaan tersebut intinya memiliki kesamaan maksud. 

Tidak hanya itu saja, kini hp layar penuh tersebut juga dipermanis dengan penggunaan notch diatasnya. Namun yang pasti, dengan menggunakan layar full, ukuran hp bisa dibuat lebih simpel dan kompak. Sehingga lebih mudah disimpan atau dipegang. Lalu apa saja pilihan hp layar full yang bisa di beli di 2023 ini? Simak ulasannya yuuk!

Video

Dulu 10jt Sekarang 1,7jt, Investigasi LG G6 4/32GB!
LG G6 - 48 Hours Later!

HP LG Terbaru

Rekomendasi Produk Lainnya

Rp 6.750.000
  • 6 GB RAM
  • 16 MP Resolusi Kamera
  • 6 inch Ukuran Layar
  • 3500 mAh Kapasitas Baterai
Rp 6.546.750
  • 3 GB RAM
  • 12 MP Resolusi Kamera
  • 6.1 inch Ukuran Layar
  • 2716 mAh Kapasitas Baterai
Rp 5.948.000
  • 4 GB RAM
  • 12 MP Resolusi Kamera
  • 6.5 inch Ukuran Layar
  • 3174 mAh Kapasitas Baterai
Rp 8.000.000
  • 6 GB RAM
  • 12 MP Resolusi Kamera
  • 6.3 inch Ukuran Layar
  • 3300 mAh Kapasitas Baterai
Rp 7.799.000
  • 6 GB RAM
  • 12 MP Resolusi Kamera
  • 6.2 inch Ukuran Layar
  • 3500 mAh Kapasitas Baterai
Rp 6.000.000
  • 3 GB RAM
  • 12 MP Resolusi Kamera
  • 5.5 inch Ukuran Layar
  • 2900 mAh Kapasitas Baterai
Rp 8.595.000
  • 3 GB RAM
  • 12 MP Resolusi Kamera
  • 6.1 inch Ukuran Layar
  • 2716 mAh Kapasitas Baterai
Rp 6.500.000
  • 4 GB RAM
  • 19 MP Resolusi Kamera
  • 5.7 inch Ukuran Layar
  • 3180 mAh Kapasitas Baterai
Rp 7.350.000
  • 4 GB RAM
  • 12 MP Resolusi Kamera
  • 5.8 inch Ukuran Layar
  • 3000 mAh Kapasitas Baterai
Rp 7.500.000
  • 6 GB RAM
  • 12 MP Resolusi Kamera
  • 5.15 inch Ukuran Layar
  • 3350 mAh Kapasitas Baterai